10 Makanan yang Bisa Memicu Migrain Saat Puasa, Frozen Food Termasuk yang Perlu Dihindari (Bagian 2)

- 12 April 2022, 07:45 WIB
Ilustrasi - makanan yang bisa memicu migrain saat puasa.
Ilustrasi - makanan yang bisa memicu migrain saat puasa. /Pixabay.com/@Joshuemd

JOMBANG UPDATE - Migrain saat puasa bisa disebabkan sejumlah kandungan dalam makanan yang menekan kerja otak, syaraf, atau aliran darah.

Makanan yang bisa menyebabkan migrain saat puasa adalah makanan yang justru banyak dikonsumsi sebagai menu sahur dan berbuka.

Makanan yang bisa memicu migrain saat puasa sebaiknya dihindari, terutama bila pada siang hari masih harus melakukan aktivitas.

Selain lima bahan makanan yang telah diuraikan pada bagian 1, berikut ini JOMBANG UPDATE lengkapi lima bahan makanan lainnya yang perlu dihindari oleh para penderita migrain saat puasa.

Baca Juga: Cegah Migrain Kambuh Saat Puasa, Konsumsi 5 Bahan Ini Ketika Buka Puasa dan Sahur

Baca Juga: Migrain Saat Puasa, Cari Tahu Penyebabnya dan Tips Menghilangkan Sakit Kepala Saat Puasa

1. Keju tua

Penggemar keju tentu tahu betapa nikmatnya keju tua. Sayangnya, ini tidak baik untuk mereka yang memiliki migrain.

Dikutip dari Healthline, keju tua mengandung zat yang disebut tyramine. Tyramine atau tiramin adalah bahan kimia lain yang dikatakan memicu sakit kepala dan migrain. Keju umum yang mengandung tiramin tinggi di antaranya adalah jenis feta, blue cheese, dan parmesan.

Halaman:

Editor: Anggita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x