Jadwal Timnas Voli Putri Indonesia di SEA Games 2023: Wilda Nurfadhilah Dkk Lawan Myanmar di Laga Perdana

10 April 2023, 17:00 WIB
Jadwal Timnas Voli Putri Indonesia di SEA Games 2023: Wilda Nurfadhilah Dkk Lawan Myanmar di Laga Perdana /Instagram/@alimsuseno

JOMBANG UPDATE - Simak jadwal Timnas Voli Putri Indonesia yang bertanding di SEA Games 2023 Kamboja, Wilda Nurfadhilah dkk bakal menghadapi Myanmar di laga perdana Grup A.

Timnas Voli Putri Indonesia tergabung di Grup A bersama Myanmar, Thailand, dan Malaysia di SEA Games 2023 Kamboja.

Pertandingan voli SEA Games 2023 Kamboja berlangsung di Morodok Techo Elephant Hall 1, Phnom Penh, Kamboja pada 9-14 Mei mendatang.

Wilda Nurfadhilah dkk akan menghadapi Myanmar di laga perdana Grup A SEA Games 2023 Kamboja.

Baca Juga: Profil Lengkap Jeam Kelly Sroyer, Penyerang Persik Kediri Bela Timnas Indonesia di SEA Games 2023 Kamboja

Baca Juga: Turnamen Badminton BWF Usai Orleans Masters 2023: Ada Malaysia Masters 2023 hingga BWF World Tour Finals

Setelah itu, Timnas Voli Putri Indonesia bertemu dengan juara bertahan SEA Games 2023 yaitu Thailand.

Thailand menjadi lawan terberat yang akan dihadapi Wilda Nurfadhilah dkk di Grup A SEA Games 2023 Kamboja.

Usai melawan Thailand, Timnas Voli Putri Indonesia akan menghadapi Malaysia pada laga terakhir Grup A SEA Games 2023.

Laga Timnas Voli Putri Indonesia dapat disaksikan gratis melalui layar kaca MNCTV atau layanan streaming RCTI+.

Berikut ini JOMBANG UPDATE sajikan jadwal Timnas Voli Putri Indonesia di SEA Games 2023 Kamboja.

Baca Juga: Resep Mille Crepes Red Velvet, Enaknya dan Lembutnya Berlapis!

Jadwal Timnas Voli Putri Indonesia di SEA Games 2023 Kamboja

9 Mei 2023
- Indonesia vs Myanmar

10 Mei 2023
- Thailand vs Indonesia

11 Mei 2023
- Indonesia vs Malaysia

13 Mei 2023 (Semifinal)

14 Mei 2023 (Final)

Daftar Pemain Timnas Voli Putri Indonesia di SEA Games 2023

Setter

- Tisya Amallya Putri (Jakarta BIN)
- Arneta Putri Amelian (Jakarta Pertamina Fastron)

Middle Blocker

- Agustin Wulandari (Jakarta Pertamina Fastron)
- Shintia Alliva Mauludina (Jakarta BIN)
- Myrasuci Indriani (Jakarta BIN)
- Wilda Nurfadhilah (Bandung BJB Tandamata)

Baca Juga: Resep Castella Cake Tanpa Oven, Tetap Lembut dan Nikmat

Opposite

- Nandita Ayu Salsabila (Bandung BJB Tandamata)
- Megawati Hangestri (Jakarta Pertamina Fastron)

Outside Hitter

- Ratri Wulandari (Jakarta BIN)
- Hany Budiarti (Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia)
- Mediol Stiovanny Yoku (Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia)
- Aulia Suci Nurfadila (Jakarta BIN)

Libero

- Yulis Indahyani (Bandung BJB Tandamata)
- Dita Azizah (Jakarta Pertamina Fastron)

Demikian informasi terkait jadwal Timnas Voli Putri Indonesia yang berlaga di SEA Games 2023 Kamboja.***

Editor: Abdul Rouf

Tags

Terkini

Terpopuler