3 Kunci Menjaga Tubuh dan Jantung Tetap Kuat Saat Puasa Ramadhan, Rahasia Pentingnya Ada pada Sahur

- 5 April 2022, 18:00 WIB
3 Kunci Menjaga Tubuh dan Jantung Tetap Kuat Saat Puasa Ramadhan, Rahasia Pentingnya Ada pada Sahur
3 Kunci Menjaga Tubuh dan Jantung Tetap Kuat Saat Puasa Ramadhan, Rahasia Pentingnya Ada pada Sahur /Pexels/Gabby K

JOMBANG UPDATE - Ada langkah yang bisa dilakukan untuk menjaga tubuh dan jantung tetap sehat selama puasa Ramadhan.

Salah satu langkah untuk menjaga tubuh dan jantung tetap sehat selama puasa Ramadhan tersembunyi dalam aktivitas sahur.

Selain sahur, langkah untuk menjaga tubuh dan jantung tetap sehat selama puasa Ramadhan bisa dilengkapi dengan beberapa hal.

JOMBANG UPDATE telah merangkum langkah apa yang bisa dilakukan untuk menjaga tubuh dan jantung tetap sehat selama puasa Ramadhan.

Baca Juga: 3 Jenis Makanan Pengaruhi Detak Jantung, Apa Pengaruhnya untuk Kesehatan?

Baca Juga: Tips Diet Saat Puasa Ramadhan, Daftar Makanan untuk Menurunkan Berat Badan yang Aman dan Sehat

1. Aturan minum air

Saat berpuasa, pola makan berubah dan kebutuhan air meningkat.

Semakin berat aktivitas harian, semakin banyak air yang harus dikonsumsi saat berpuasa.

Tiap orang membutuhkan sekitar 2 hingga 2,5 liter air yang harus dipenuhi antara sahur dan berbuka puasa.

Dikutip dari Daily Sabah, orang sebaiknya tidak minum satu liter air di saat-saat terakhir sahur. Meski waktu minum air terbatas saat puasa, jangan minum air sekaligus. Sebab itu hanya akan langsung berubah menjadi urin dan tidak disimpan dalam tubuh.

2. Beristirahatlah selama 45 menit saat berbuka puasa dan sebisa mungkin hindari makanan penutup

Karbohidrat dan berbagai olahan makanan bertepung, dengan cepat membuat perut merasa kenyang sekaligus cepat merasa lapar.

Untuk menghindarinya, lakukan diet kaya protein agar tubuh kenyang untuk waktu yang lama. Konsumsi makanan kaya protein, seperti susu, olahan susu, dan daging dapat membantu mendukung tubuh sehat saat puasa.

Makan semangkuk yogurt atau minum susu di saat buka puasa. Lalu tunggu selama 30 atau 45 menit dan kemudian makan menu utama. Jauhi makanan asin, pedas, dan gorengan yang akan membuat haus.

Produk susu bisa mendukung sistem kekebalan tubuh, membuat kenyang sekaligus memuaskan dahaga.

Makan semangkuk yogurt saat buka puasa dan sahur juga dapat membantu program tubuh untuk berpuasa. Menu ini mencegah rasa haus dan membuat usus lebih sehat.

Rasa lapar yang berlangsung lama dapat menyebabkan perlambatan pencernaan di usus. Siklus feses pun melambat dan bakteri meningkat. Situasi ini jika tidak direspons dapat menyebabkan penyakit.

Yang paling seimbang adalah yogurt yang memiliki cukup nutrisi sekaligus sehat untuk pencernaan.

Makanan penutup saat berbuka puasa di bulan Ramadhan memang menggiurkan. Namun, ini dapat menyebabkan ketidakseimbangan hormon dan menyebabkan hiperglikemia tiba-tiba dalam sistem tubuh.

Sebab makanan penutup berarti penambahan porsi makan. Hal ini meningkatkan risiko mengalami kesulitan menjaga keseimbangan tubuh setelah seharian tidak diisi makanan.

Baca Juga: Tips Puasa Ramadhan untuk Penderita Maag, Makanan dan Minuman Ini Perlu Dihindari di Meja Makan

Baca Juga: Cara Menghitung Detak Jantung yang Sehat, Mudah dan Bisa Dilakukan Sendiri

3. Sahur adalah sarapan

Menurut lansiran JOMBANG UPDATE, seseorang bisa tahan berpuasa selama 18 jam dengan sahur yang benar.

Anggap sahur sebagai sarapan. Mengonsumsi telur, keju, roti gandum berkualitas akan mengurangi rasa lapar karena bahan makanan tersebut lama dicerna.

Tambahkan biji-bijian berminyak, seperti kacang-kacangan, kenari, dan almond ke dalam kelompok menu sahur. Kacang-kacangan yang kaya protein membantu perut merasa kenyang.

Selain itu, yogurt masih menjadi salah satu menu ajaib yang baik dikonsumsi saat sahur.

Mengonsumsi buah kering juga bisa bermanfaat untuk mencegah sembelit yang disebabkan oleh penurunan konsumsi serat makanan.

Makan makanan yang kaya serat sangat penting agar usus bekerja dengan baik. Jadi, tambahkan serat ke makanan sahur dan buka puasa.

Itulah tiga kunci menjaga tubuh dan jantung tetap sehat selama bulan puasa.***

Editor: Alinur Awwalina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x