Resep Mie Kuah Ayam Labu Siam: Menu yang Enak, Praktis, dan Ekonomis!

24 November 2022, 08:55 WIB
Resep Mie Kuah Ayam Labu Siam: Menu yang Enak, Praktis, dan Ekonomis! /Tangkap Layar Youtube/Devina Hermawan /

JOMBANG UPDATE - Coba resep mie kuah ayam labu siam yang enak, praktis, dan ekonomis. Cocok untuk menghangatkan perut!

Resep mie kuah ayam labu siam ini merupakan kreasi Chef Devina Hermawan yang dibagikan melalui channel YouTube-nya.

Tak perlu banyak bahan dan cara bikinnya mudah, resep mie kuah ayam labu siam Chef Devina Hermawan cocok untuk menu sarapan, makan siang, hingga makan malam.

Ingin mencoba? Berikut ini JOMBANG UPDATE telah merangkum mie kuah ayam labu siam ala Chef Devina Hermawan selengkapnya.

Baca Juga: Resep Creamy Lemon Pie Renyah Anti Gagal, Yuk Bikin Sendiri di Rumah!

Baca Juga: Resep Ayam Kemangi Pad Kra Pao, Menu Khas Thailand yang Layak Dicoba

Resep Mie Kuah Ayam Labu Siam (untuk 5-6 porsi)

Bahan marinasi:

  • 300 gr dada ayam fillet
  • ¼ sdt merica
  • 1 sdt garam
  • Jeruk nipis

Bahan lainnya:

  • 5 siung bawang putih
  • 9 siung bawang merah
  • 2 batang daun bawang, potong
  • 1 batang seledri, potong
  • 1 buah tomat, potong
  • 1,2 liter air
  • 450 gr labu siam kecil
  • ½ sdm kaldu ayam bubuk
  • ½ sdm garam
  • 1 ½ sdm gula
  • Mie basah
  • Minyak goreng

Bahan pelengkap:

  • Sambal cabai rawit
  • Saus sambal
  • Jeruk nipis
  • Telur rebus

Cara membuat mie kuah ayam labu siam:

1. Marinasi ayam dengan sedikit perasan jeruk nipis, garam, dan merica, aduk rata, diamkan beberapa saat.

2. Potong memanjang labu siam lalu bilas dengan air.

3. Iris tipis bawang merah dan bawang putih lalu panaskan sedikit minyak, masukkan bawang merah, masak sebentar di api besar.

4. Kecilkan api masukkan bawang putih, goreng hingga sedikit kecokelatan, tiriskan.

5. Di wajan yang sama, masukkan ayam, masak hingga sedikit kecokelatan kemudian masukkan air, kaldu ayam bubuk, garam, gula, dan sedikit bawang goreng, masak hingga ayam matang.

6. Masukkan tomat dan labu siam, masak hingga empuk kemudian masukkan daun bawang dan seledri.

7. Angkat ayam lalu suwir, masukkan kembali ke dalam kuah.

8. Panaskan air, rebus mie hingga matang, tiriskan.

9. Masukkan mie ke dalam mangkuk lalu siram dengan kuah.

10. Mie kuah ayam labu siam siap disajikan dengan sambal rawit, saus sambal, telur rebus, perasan jeruk nipis, dan bawang goreng sebagai pelengkap.

Itulah resep mie kuah ayam labu siam ala Chef Devina Hermawan yang layak dicoba.***

Editor: Alinur Awwalina

Tags

Terkini

Terpopuler