Resep Udang Saus Tiram Ala Restoran yang Gampang Dibuat, Cocok untuk Menu Sarapan Praktis

21 September 2022, 06:00 WIB
Resep udang saus tiram ala restoran. /Instagram.com/@masak_bareng_keluarga

JOMBANG UPDATE - Resep udang saus tiram ala restoran tak sulit untuk dipraktikkan.

Bahkan, resep udang saus tiram yang rasanya gurih ini cepat dibuat, sehingga cocok unguk menu sarapan praktis.

Agar resep udang saus tiram sederhana ini rasanya tak gagal, pastikan untuk memilih udang segar.

Begini resep udang saus tiram lengkap dengan cara membuatnya, yang telah dirangkum JOMBANG UPDATE dari berbagai sumber.

Baca Juga: Resep Udang Goreng Rambutan, Bikin Sendiri di Rumah!

Baca Juga: Resep Udang Bakar Madu, Rasa Manis dan Gurihnya Bikin Nagih!

Resep Udang Saus Tiram

Bahan:

  • 500 gram udang, kupas kulitnya dan cuci bersih
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 4 sdm mentega/margarin
  • 5 siung bawang putih, cincang halus
  • 1 buah bawang bombay, iris tipis
  • 6 sdm saus tiram
  • 4 sdm kecap manis
  • 2 sdm kecap asin
  • 3 sdm minyak wijen
  • 50 ml air

Cara membuat udang saus tiram enak:

1. Lumuri udang dengan garam dan merica bubuk sampai rata, kemudian diamkan kurang lebih selama 15 menit.

2. Goreng udang dalam minyak panas sampai matang dan kering. Angkat dan sisihkan udang tersebut.

3. Panaskan margarin, lalu setelah leleh masukkan bawang putih dan bawang bombay. Selanjutnya, tumis kedua bahan itu sampai wangi.

4. Masukkan saus tiram, kecap manis, kecap asin, minyak wijen, dan air.

5. Aduk sampai merata dan masak sampai mendidih. Kemudian masukkan udang tadi, aduk rata, angkat, dan terakhir sajikan.

Itulah resep udang saus tiram ala restoran yang cepat dan mudah dibuat, sehingga cocok untuk menu sarapan praktis.***

Editor: Anggita

Tags

Terkini

Terpopuler