Presiden Joko Widodo Himbau Masyarakat untuk Kembali Pakai Masker di Dalam Maupun Luar Ruangan

- 12 Juli 2022, 06:50 WIB
Presiden Joko Widodo Himbau Masyarakat untuk Kembali Pakai Masker di Dalam Maupun Luar Ruangan
Presiden Joko Widodo Himbau Masyarakat untuk Kembali Pakai Masker di Dalam Maupun Luar Ruangan /ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

Hal tersebut diungkapkannya usai melaksanakan ibadah shalat Idul Adha di Masjid Istiqlal Jakarta pada Minggu, 10 Juli 2022.

Jokowi juga menggencarkan vaksin booster khususnya di kota-kota besar karena saat ini vaksin memang sangat dibutuhkan.

“Saya masih mengingat lagi untuk pemerintah daerah, pemerintah kota kabupaten dan provinsi, serta TNI dan polri untuk terus melakukan vaksinasi booster, karena memang ini diperlukan.” Katanya.

Melansir dari website resmi satgas Covid-19, per 11 Juli 2022 data terkonfirmasi vaksin pertama naik sebanyak 12.525 orang, vaksin kedua sebanyak 15.909, dan vaksin ketiga atau booster sebanyak 70.487 orang.

Sedangkan untuk kasus Covid-19, per 11 Juli 2022 terkonfirmasi naik mencapai 1.681 kasus, 1.866 orang terkonfirmasi sembuh, dan kasus aktif Covid-19 yang turun menjadi 192 orang. Sementara itu, kasus terkonfirmasi meninggal dunia naik menjadi 7 orang.

Itulah sebabnya mengapa Presiden Joko Widodo terus menghimbau masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan dan tidak melepas masker saat berada di dalam ruangan maupun luar ruangan.***

Halaman:

Editor: Alinur Awwalina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x