18 Fakta Air Mata, Ternyata Bisa Menyampaikan 'Pesan' (Bagian 2)

- 17 April 2022, 20:00 WIB
18 Fakta Air Mata, Ternyata Bisa Menyampaikan 'Pesan' (Bagian 2)
18 Fakta Air Mata, Ternyata Bisa Menyampaikan 'Pesan' (Bagian 2) /Pixabay

7. Hewan juga meneteskan air mata, tetapi emosi tidak ada hubungannya dengan itu

Sejumlah film mungkin memanfaatkan fakta ini untuk membuat penontonnya hanyut. Hewan memang menghasilkan air mata untuk melumasi dan melindungi mata. Itu bukanlah jenis air mata emosional.

Baca Juga: 3 Jenis Air Mata dan Fungsi Uniknya untuk Manusia

Baca Juga: 4 Cara Atasi Mata Kering di Rumah, Alami dan Mudah Dilakukan

8. Ada kondisi medis untuk menjelaskan 'air mata tidak terkendali'

Pseudobulbar (PBA) adalah suatu kondisi yang dapat menyebabkan air mata tak terkendali. Ini ditandai dengan episode tangisan atau tawa yang tiba-tiba tak terkendali. Tawa biasanya berubah menjadi air mata.

PBA biasanya memengaruhi orang dengan kondisi neurologis tertentu. Contohnya adalah stroke, penyakit Alzheimer, penyakit Parkinson, dan multiple sclerosis (MS).

9. Kurang air mata dapat merusak mata secara serius

Air mata menjaga permukaan mata tetap halus dan jernih sekaligus melindungi dari infeksi. Tanpa cukup air mata, mata berisiko cedera seperti abrasi kornea, infeksi mata, dan gangguan penglihatan lain.

Itulah selengkapnya 18 fakta unik tentang air mata yang jarang orang ketahui. Fakta-fakta tersebut memberi informasi betapa penting air mata.***

Halaman:

Editor: Alinur Awwalina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah