9 Cara Mengontrol Emosi Hadapi 'Orang Toxic' Saat Puasa

8 April 2022, 06:15 WIB
Ilustrasi - Cara Mengontrol Emosi Hadapi 'Orang Toxic' Saat Puasa /Pexels.com/cottonbro

JOMBANG UPDATE - Saat puasa, emosi bisa diuji oleh berbagai hal, salah satunya adalah berurusan dengan orang toxic.

Berurusan dengan orang toxic saat puasa memang sangat mengganggu.

Mengontrol emosi adalah hal yang bisa diupayakan jika berurusan dengan orang toxic saat puasa.

Sembilan cara mengontrol emosi yang dirangkum JOMBANG UPDATE ini bisa dipraktikkan untuk hadapi orang toxic saat puasa.

Baca Juga: 9 Tipe 'Orang Toxic' yang Harus Dihindari, Ini Pengaruh Buruknya Paling Sulit Disadari (Bagian 3 - Terakhir)

Baca Juga: 9 Tipe 'Orang Toxic' yang Harus Dihindari, Tak Hanya Mengancam Mental (Bagian 2)

1. Buat batasan

Dikutip dari The Minds Jounal, sebelum diganggu, seseorang bisa mencoba menetapkan batasan dan jarak.

Misalnya mengubah topik pembicaraan ke sesuatu yang lebih positif dan produktif di depan orang yang berkarakter toksik.

2. Memiliki kesadaran emosional

Kesadaran adalah kunci untuk menjauhkan diri secara emosional dari orang-orang negatif.

Hal ini membantu membuat "pagar" secara mental terhadap kehadiran orang toksik.

3. Fokus pada masalah objektif

Tidak perlu mencari cara mengalahkan orang toxic. Cukup tanggapi fakta dari pembicaraan dan tindakan mereka. Cegah diri mengeluarkan energi di luar hal itu.

4. Tidak terpengaruh oleh opini orang lain terhadap diri sendiri

Jangan terpancing oleh apa yang orang lain sematkan. Orang yang cerdas secara emosional tahu nilai dan kualitas dirinya sendiri. Hal itu meminimalisasi manipulasi si orang toxic.

5. Selalu berorientasi mencari solusi

Orang yang cerdas secara emosional memusatkan perhatian pada pemecahan masalah.

Hal ini lebih bermanfaat untuk kebaikan diri pribadi dan potensi tingkat stres yang lebih rendah.

Baca Juga: 9 Tipe 'Orang Toxic' yang Harus Dihindari, Ada yang Merasa Saingan Semua Orang (Bagian 1)

Baca Juga: Apa Itu 'Toxic Masculinity', Kaum Pria Maupun Wanita Bisa Menjadi Korban Konsep 'Beracun' Ini

6. Maafkan dan ambil pelajaran

Saat memaafkan si orang toxic, jangan lupakan perbuatan negatif dan dampaknya.

Hal ini membantu diri untuk berhati-hati agar tidak terjebak ke lubang yang sama.

7. Tidak terjebak pada self-talk yang negatif

Pikiran negatif dilarang, apalagi saat puasa. Dan terutama pikiran negatif terhadap diri sendiri.

Ada kalanya seseorang merasa putus asa atau tertekan. Sesegera mungkin cari solusi atau suasana lain agar tidak berlama-lama dalam pusaran negatif tersebut.

8. Tenangkan diri

Menenangkan diri saat puasa bisa menjadi salah satu latihan yang sangat berpengaruh.

Berdzikir dan sholat adalah hal yang disarankan dalam agama Islam untuk menenangkan diri.

9. Kenali dan kontrol ego

Ego berkaitan erat dengan kebutuhan seseorang atas pembenaran atau menjadi benar di hadapan orang lain.

Tidak ada salahnya mengalah di hadapan orang toxic. Terutama jika itu mengancam kekhusyukan ibadah puasa.

Jika menghadapi orang toxic sedemikian mengganggu, mungkin meminta bantuan orang lain bisa menjadi pilihan.

Cara menghadapi orang toxic mungkin bisa sesederhana dengan 'tidak menghadapinya'. Dengan kata lain, jangan hiraukan. Lakukan hal positif untuk mengontrol emosi Terutama saat menjalankan ibadah puasa.***

Editor: Anggita

Tags

Terkini

Terpopuler