Teks Khutbah Jumat tentang Kematian yang Datang Tanpa Syarat

- 13 Juni 2022, 20:30 WIB
Ilustrasi - Teks Khutbah Jumat tentang Kematian yang Datang Tanpa Syarat
Ilustrasi - Teks Khutbah Jumat tentang Kematian yang Datang Tanpa Syarat /Pixabay.com/Konevi

JOMBANG UPDATE - Khutbah Jumat yang dapat disampaikan adalah tentang kematian yang akan datang tanpa syarat.

Seperti teks khutbah Jumat yang telah disampaikan oleh KH. Junaidi Hidayat saat khutbah Jumat di Masjid Tebuireng pada 2018 lalu.

Melalui khutbah Jumat dengan tema kematian, sebagai manusia akan sadar untuk memperbaiki dan menyempurnakan ibadah pada Allah SWT.

Selengkapnya, berikut contoh teks khutbah Jumat tentang kematian datang tanpa syarat dikutip JOMBANG UPDATE dari laman Tebuireng Online.

Baca Juga: Khutbah Jumat Singkat tentang Meneladani Metode Rasulullah SAW dalam Belajar Mengajar

Baca Juga: Teks Khutbah Jumat Singkat dengan Tema Ketakwaan Seorang Hamba Agar Selamat Dunia dan Akhirat

Teks Khutbah Jumat

Melalui khutbah Jumat ini mari kita muhasabah, kita kalkulasi kembali apa yang sudah kita lakukan dalam perjalanan kita, dalam menjalani amanah kehidupan ini. Sehingga kita memiliki kesadaran untuk terus menerus memperbaiki dan menyempurnakan amal ibadah kita kepada Allah SWT secara sungguh-sungguh imtitsalan, punya kepatuhan, punya kesadaran secara mutlak terhadap segala hal yang diperintahkan oleh Allah.

Dalam situasi apapun, dalam kondisi apapun kita senantiasa imtitsalul awamir (melakukan segala hal yang diperintahkan oleh Allah) dan ijtinabun nawahi (meninggalkan segala yang dilarang), baik perintah ini yang bersifat al wajibaat yang memang harus kita lakukan maupun yang bersifat al mandubaat yang dianjurkan untuk dilakukan.

Halaman:

Editor: Anggita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x