Profil dan Biodata Rizky Ridho, Bek Tengah Persebaya Surabaya Bela Timnas Indonesia di FIFA Matchday

- 26 Maret 2023, 21:00 WIB
Profil dan Biodata Rizky Ridho, Bek Tengah Persebaya Surabaya Bela Timnas Indonesia di FIFA Matchday
Profil dan Biodata Rizky Ridho, Bek Tengah Persebaya Surabaya Bela Timnas Indonesia di FIFA Matchday /Instagram/@rizkyridhoramadhani

JOMBANG UPDATE - Bek tengah andalan Timnas Indonesia, Rizky Ridho mencuri perhatian publik sepak bola usai cetak gol lawan Burundi di FIFA Matchday.

Rizky Ridho menjadi andalan Timnas Indonesia saat menghadapi Burundi pada pertandingan FIFA Matchday.

Bek andalan Persebaya Surabaya ini bakal kembali bertanding saat Timnas Indonesia melawan Burundi di pertandingan kedua di FIFA Matchday.

Jelang laga Timnas Indonesia vs Burundi, publik sepak bola pasti penasaran dengan profil dan biodata Rizky Ridho.

Baca Juga: Final Swiss Open 2023: Head to Head Chou Tien Chen vs Koki Watanabe, Siapa Lebih Unggul?

Baca Juga: Final Swiss Open 2023: Head to Head Mia Blichfeldt vs Pornpawee Chochuwong, Gregoria Mariska Tunjung Kalah!

Berkut ini JOMBANG UPDATE merangkum profil dan biodata Rizky Ridho, bek Persebaya Surabaya yang bela Timnas Indonesia di FIFA Matchday.

Profil Rizky Ridho

Rizky Ridho merupakan bek tengah andalan Timnas Indonesia yang memperkuat tim Persebaya Surabaya di kompetisi BRI Liga 1 2022-2023.

Pemain yang lahir pada 21 November 2001 ini mampu menembus skuad utama Timnas Indonesia asuhan Shin Tae Yong.

Sebelum bergabung dengan Persebaya Youth pada tahun 2019, Rizky Ridho menimba ilmu di SSB Sumo Putro.

Tampil gemilang di SSB Sumo Putro, Rizky Ridho bergabung dengan Persebaya Youth pada tahun 2019.

Baca Juga: Niat Sholat Dhuha dan Doa Setelahnya Lengkap dalam Tulisan Arab, Latin, dan Artinya

Saat bersama Persebaya Youth, Rizky Ridho mulai dikenal publik sepak bola saat tampil apik di kompetisi Elite Pro Academi U20 2019.

Berkat penampilannya, Rizky Ridho berhasil promosi ke skuad Persebaya Surabaya yang berlaga di Kompetisi Liga 1 Indonesia pada tahun 2020.

Hingga tahun 2023, Rizky Ridho jadi andalan Persebaya Surabaya di posisi bek tengah.

Rizky Ridho pertama kali membela Timnas Indonesia pada ajang Piala AFF U-19 2019 lalu di bawah asuhan Fakhri Husaini.

Setelah itu, Rizky Ridho mendapat panggilan membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2020 asuhan Shin Tae Yong.

Saat ini, Rizky Ridho tengah fokus membela Timnas Indonesia di pertandingan FIFA Matchday menghadapi Burundi.

Baca Juga: Jadwal dan Hasil Drawing Atlet Badminton Madrid Spain Masters 2023: Ada Gregoria Mariska Tunjung

Biodata Rizky Ridho

Nama Lengkap: Rizky Ridho Ramadhani

Tanggal Lahir: 21 November 2001

Tempat Lahir: Surabaya

Usia: 21 tahun

Tinggi Badan: 183 cm

Kewarganegaraan: Indonesia

Posisi: Bek tengah

Kaki Terkuat: Kanan

Klub Saat Ini: Persebaya Surabaya

Riwayat Klub:

2019-2020: Persebaya Youth
2020-sekarang: Persebaya Surabaya

Itulah profil dan biodata Rizky Ridho, bek tengah Persebaya Surabaya yang bela Timnas Indonesia di pertandingan FIFA Matchday.***

Editor: Abdul Rouf


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x