Selain Kento Momota, Berikut Deretan Atlet Top Dunia yang Mundur dari BWF World Championship 2021

- 9 Desember 2021, 21:30 WIB
Kento Momota. Selain Kento Momota, Berikut Deretan Atlet Top Dunia yang Mundur dari BWF World Championship 2021.
Kento Momota. Selain Kento Momota, Berikut Deretan Atlet Top Dunia yang Mundur dari BWF World Championship 2021. /Instagram @momota_kento

"Kami tidak mau mengambil risiko. Keselamatan dan kesehatan atlet lebih utama. Para pemain juga sudah kami ajak berdiskusi dan mereka setuju untuk menarik diri dari Kejuaraan Dunia," ujar Rionny.

Walaupun begitu, dengan absennya Indonesia dari BWF World Championship 2021, menjadi kesempatan emas para atlet untuk beristirahat sejenak dan mempersiapkan turnamen yang ada pada tahun 2022.

Atlet Indonesia yang Mundur dari BWF World Championship 2021 antara lainnya yakni, tunggal Putra ada Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Shesar Hiren Rhustavito

Sedangkan kategori tunggal Putri terdapat Gregoria Mariska Tunjung dan Ruselli Hartawan. Kemudian, ganda putra Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamuljo, Hendra Setiawan-Mohammad Ahsan, Fajar Alfian-Muh. Rian Ardianto, dan Leo Rolly Carnando-Daniel Marthin

Ganda putri andalan Indonesia yang juga mundur dari BWF World Championship 2021 yakni, Greysia Polii-Apriyani Rahayu. Terakhir dari kategori ganda campuran terdapat, Praveen Jordan-Melati Daeva Oktavianti, Rinov Rivaldy-Pitha Haningtyas Mentari, dan Rehan Naufal Kusharjanto-Lisa Ayu Kusumawati.

Baca Juga: Andai Tak Mundur Kejuaraan Dunia BWF World Championship 2021, The Minions Lawan Ganda Putra Terbaik Jepang

Baca Juga: Segudang Pebulutangkis Top Mundur dari BWF World Championship 2021, BWF Ungkap Kekecewaannya hingga Sebut PBSI

Sebelum Indonesia memutuskan mundur dari pertandingan BWF World Championship 2021, atlet top dunia dari luar negeri juga sudah undur diri terlebih dahulu.

Atlet luar negeri yang munduru antara lain, Chen Yufei, Saina Nehwal, Wang Yilyu-Huang Dong Ping, Shi Yuqi, Chen Long, Ching Yao-Yang Po Han.

Kemudian, pada tanggal 8 Desember 2021 Kento Momota resmi mengumumkan tidak turut berpartisipasi di BWF World Championship 2021.

Halaman:

Editor: Anggita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x