China Juara Sudirman Cup 2021 Cetak Rekor Kemenangan 12 Kali, Simak Catatan Head to Head dengan Jepang

- 3 Oktober 2021, 22:25 WIB
China Juara Sudirman Cup 2021 Cetak Rekor Kemenangan 12 Kali, Simak Catatan Head to Head dengan Jepang
China Juara Sudirman Cup 2021 Cetak Rekor Kemenangan 12 Kali, Simak Catatan Head to Head dengan Jepang /instagram.com/shiyuqi.official

JOMBANG UPDATE - China kalahkan Jepang! Simak rekap hasil babak final China vs Jepang di Sudirman Cup 2021 serta catatan head to head keduanya.

Pada pertandingan babak final Sudirman Cup 2021 yang dilaksanakan pada Minggu, 3 Oktober 2021, China berhasil mengalahkan Jepang dengan skor 3-1. Skor tersebut didapatkan dari permainan ganda putra, ganda putri dan tunggal putra.

Kemenangan China dalam final Sudirman Cup 2021 ini menjadi rekor baru yakni 12 kali juara dalam turnamen beregu yang diadakan 2 tahun sekali ini.

Sementara itu, laga ini juga jadi catatan prestasi baru bagi Jepang yang berhasil menjadi runner up untuk ketiga kalinya di kejuaraan badminton beregu Sudirman Cup 2021.

Baca Juga: Live Streaming Jepang vs China Final Sudirman Cup 2021 Minggu 3 Oktober Pukul 17.00 WIB

Baca Juga: Juara Piala Sudirman 2021, Siapa? Catat Prediksi Final China vs Jepang dan Rekap Hasil Pertandingan Semifinal

Babak final Sudirman Cup 2021 diselenggarakan di Energia Areena, Vantaa, Finlandia pada Minggu, 3 Oktober 2021 pukul 17.00 WIB.

Dikutip dari website resmi BWF Sudirman Cup, susunan pemain Jepang vs China diisi oleh deretan atlet terbaik dari kedua negara tersebut. Tak heran jika line up ini disebut sebagai kekuatan mumpuni dari keduanya.

China diwakili oleh He Ji Ting/Zhou Hao Dong, Chen Yu Fei, Shi Yu Qi, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan, dan Wang Yi Lyu/Huang Dongping. Jepang diwakili oleh Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, Akane Yamaguchi, Kento Momota, Mayu Matsumoto/Misaki Matsutomo, dan Yuta Watanabe/Arisa Higashino.

Halaman:

Editor: Alinur Awwalina

Sumber: BWF Badminton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x