Gugur di Piala Sudirman 2021, Indonesia Rombak Pemain di Thomas Uber Cup 2020, Mungkinkah?

- 3 Oktober 2021, 07:40 WIB
Ganda putra Indonesia Marcus-Kevin. Gugur di Piala Sudirman 2021, Indonesia Rombak Pemain di Thomas-Uber Cup 2020, Mungkinkah?
Ganda putra Indonesia Marcus-Kevin. Gugur di Piala Sudirman 2021, Indonesia Rombak Pemain di Thomas-Uber Cup 2020, Mungkinkah? /Instagram.com/@kevinsanjaya

JOMBANG UPDATE - Skuad bulutangkis Indonesia dinyatakan gugur di ajang Piala Sudirman 2021 pada babak perempat final usai kalah saat menghadapi Malaysia pada Jumat, 1 Oktober 2021 lalu.

Dengan hasil perempat final Sudirman Cup 2021 tersebut, tim Indonesia berpotensi rombak pemain di turnamen Thomas-Uber Cup 2020 pada 9-17 Oktober mendatang, mungkinkah hal itu terjadi?

Perombakan pemain yang dimaksud yaitu terdapat pasangan atlet baru yang belum pernah bertanding bersama untuk membela tim Indonesia, hal ini biasa disebut oleh penggemar badminton tanah air dengan istilah "pasangan gado-gado".

Potensi tim Indonesia untuk merombak pemain di Thomas Uber Cup 2020 bisa saja terjadi, mengingat kekalahan mereka di perempat final Piala Sudirman 2021 jelas harus dievaluasi secara serius.

Baca Juga: Jadwal Babak Penyisihan Grup Piala Thomas dan Uber 2021, 9-13 Oktober 2021 Lengkap dengan Jam Tayang

Baca Juga: Thomas Uber Cup 2020 Kapan Dimulai? Catat Jadwal dan Daftar Nama Atlet Skuad Indonesia

Strategi perombakan pemain ini juga ternyata diharapkan oleh beberapa penggemar, terutama saat melihat kenyataan bahwa The Minions yang menjadi andalan Indonesia di Sudirman Cup 2021 harus mengalami kekalahan.

"Gue berharap ada pasangan gado-gado," cuit akun Twitter @FajarHyeong di kolom balasan salah satu tweet @BadmintonTalk.

Berdasarkan pantauan JOMBANG UPDATE, cuitan balasan tersebut bahkan sudah disukai oleh 31 pengguna Twitter hingga artikel ini dibuat.

Halaman:

Editor: Apriani Alva


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x