Prediksi 6 Spiker Proliga 2023 Dipinang Timnas SEA Games 2023, Masihkah Sigit Ardian Masuk Skuad?

16 Februari 2023, 15:05 WIB
Prediksi 6 Spiker Proliga 2023 Dipinang Timnas SEA Games 2023, Masihkah Sigit Ardian Masuk Skuad? /Instagram.com/@sigitardian03

JOMBANG UPDATE - Pesta olahraga SEA Games 2023 Kamboja akan digelar pada bulan Mei mendatang. Cabang Olahraga (Cabor) bola voli indoor berpeluang besar akan dikirimkan melihat prestasi periode sebelumnya.

Baca Juga: Jakarta Bhayangkara Presisi Wajib Dilibas, Demi Memastikan Surabaya BIN Samator Lolos Final Four Proliga 2023

Pada ajang SEA Games 2021, Nizar Julfikar dkk berhasil mempertahankan medali emas. Dengan prestasi gemilang dalam tiga periode terakhir, wajar saja jika tim voli putra indoor akan kembali berlaga di SEA Games 2023.

Performa Nizar Julfikar di Proliga 2023 yang maksimal memungkinkan, setter Jakarta Bhayangkara Presisi ini akan kembali berlaga di SEA Games 2023.

Lalu siapa saja spiker yang akan menemani Nizar Julfikar di SEA Games 2023 Kamboja?

Baca Juga: Live Streaming Proliga 2023 di Moji TV, Nonton Jakarta Bhayangkara Presisi vs Surabaya BIN Samator

Berikut JOMBANG UPDATE memprediksi 6 spiker Proliga 2023 yang akan dipinang Timnas SEA Games 2023.

SEA Games 2023: PBVSI Target Timnas Voli Putra Indonesia Pertahankan Medali Emas, Rivan Nurmulki Ikut? Instagram.com/@surabayasamator

1. Rivan Nurmulki

Baca Juga: Cek Klasemen Proliga 2023 Terbaru Tim Voli Putra dan Putri Jelang Laga Hari Ini 16 Februari

Rivan Nurmulki diprediksi akan menjadi pilihan pertama untuk posisi opposite.

Pemain voli asal Jambi yang kini berdomisili di Sidoarjo ini tengah membela Surabaya BIN Samator di ajang Proliga 2023.

Bergabung dengan tim voli yang didominasi pemain muda, Rivan Nurmulki menjadi mesin poin bagi Surabaya BIN Samator.

Baca Juga: BRI Liga 1: Head to Head PSIS Semarang vs Persis Solo, Laga Sengit Big Match Bertajuk Derby Jateng

Opposite terbaik Indonesia ini telah mengoleksi 264 poin terhitung hingga Pekan 2 Putaran 2 Proliga 2023.

Pencapaian tersebut membuat Rivan Nurmulki menduduki posisi pertama dalam daftar top skor Proliga 2023.

2. Dimas Saputra

Dimas Saputra tengah berlaga di Proliga 2023 membela tim Jakarta STIN BIN.

Sebagai salah satu opposite terbaik Indonesia, suami Berllian Marsheilla ini juga menjadi mesin poin bagi timnya.

Tercatat Dimas Saputra telah mengumpulkan 183 poin yang membuatnya menempati posisi ke-4 top skor Proliga 2023.

Periode-periode sebelumnya, Dimas Saputra sudah menjadi langganan opposite Timnas Indonesia.

Dengan performa yang semakin meningkat serta gaya jump serve mematikannya, membuat pria yang akrab dipanggil Pak Lurah ini diprediksi akan kembali memperkuat skuad Timnas Voli Putra Indonesia.

3. Sigit Ardian

Nama Sigit Ardian sempat heboh diperbincangkan saat persiapan SEA Games 2021.

Pasalnya, anggota TNI ini dimasukkan skuad Timnas Indonesia pada pertengahan pemusatan latihan yang menggantikan Fahri Septian Putratama.

Kini, Sigit Ardian diprediksi akan kembali dipanggil skuad Timnas voli Indonesia melihat permainannya di Proliga 2023.

Outside Hitter Jakarta BNI 46 ini berhasil masuk daftar top skor Proliga 2023 di posisi ke-5 dengan pencapaian 183 poin.

Sigit Ardian memang dikenal sebagai pemain voli senior. Meski demikian, berbekal pengalaman dan kematangan yang dimilikinya, Sigit Ardian mampu bersaing dengan outside hitter muda.

4. Doni Haryono

Saat ini Doni Haryono tengah bermain di Liga Jepang membela VC Nagano Tridents.

Pacar Wilda Nurfadhilah ini masih menjadi kandidat kuat menempati posisi outside hitter Timnas Indonesia di ajang SEA Games 2023.

Kemampuan servis dan spike Doni Haryono kerap menghasilkan poin. Tahun lalu, Doni juga berhasil menjadi mesin poin LavAni sekaligus membawa tim debutan juara Proliga 2022.

5. Farhan Halim

Outside hitter andalan Jakarta STIN BIN, Farhan Halim menjadi pemain voli yang kerap dinantikan penampilannya di Proliga 2023.

Pacar Dita Azizah ini berhasil menembus skuad Timnas Voli Indonesia pada SEA Games 2021 Hanoi, Vietnam.

Pertama mendapat panggilan Timnas Indonesia, Farhan Halim langsung dipercaya menjadi pemain inti menggusur pemain senior yaitu Sigit Ardian dan Rendy Tamamilang.

6. Fahry Septian

Performa Fahry Septian semakin matang sebagai pemain voli.

Jika konsisten, tak menutup kemungkinan Fahry akan dipanggil skuad Timnas Indonesia.

Penampilan Fahry Septian di ajang Proliga 2023 juga terlihat peningkatan terlebih di bawah asuhan pelatih asal Kuba, Nicolas Vives.

Itulah 6 spiker Proliga 2023 yang diprediksi akan dipinang pada ajang SEA Games 2023.

Editor: Apriani Alva

Tags

Terkini

Terpopuler