SENGIT! Hasil Surabaya BIN Samator vs Palembang Bank Sumsel Babel, Rivan Nurmulki Lawan Salimou Souare

5 Januari 2023, 20:50 WIB
SENGIT! Hasil Surabaya BIN Samator vs Palembang Bank Sumsel Babel, Rivan Nurmulki Lawan Salimou Souare /Instagram/@surabayasamator

JOMBANG UPDATE - Pertandingan sengit terjadi di Proliga 2023 antara Surabaya BIN Samator vs Palembang Bank Sumsel Babel.

Surabaya BIN Samator yang diperkuat Rivan Nurmulki secara mengejutkan kalah dari Palembang Bank Sumsel Babel pada laga perdana Proliga 2023.

Rivan Nurmulki harus menghadapi lawan kuat di laga perdana Proliga 2023 yakni Palembang Bank Sumsel Babel yang diperkuat pemain asing Salimou Souare.

Surabaya BIN Samator diperkuat pemain muda dan Rivan Nurmulki menjadi andalan, namun harus kalah dari tim Palembang Bank Sumsel Babel di Proliga 2023.

Baca Juga: Kalahkan Surabaya BIN Samator, Ini 15 Pemain Palembang Bank Sumsel Babel di Proliga 2023, Calon Juara!

Baca Juga: Biodata 16 Pemain Jakarta STIN BIN di Proliga 2023: Ada Farhan Halim hingga Dimas Saputra

Laga sengit Proliga 2023 antara Surabaya BIN Samator vs Palembang Bank Sumsel Babel berlangsung di GOR Sabilulungan Jalak Harupat, Bandung.

Penasaran dengan jalannya pertandingan Surabaya BIN Samator vs Palembang Bank Sumsel Babel di laga perdana Proliga 2023?

Berikut JOMBANG UPDATE merangkum jalannya pertandingan Proliga 2023 Surabaya BIN Samator vs Palembang Bank Sumsel Babel.

Rangkuman Pertandingan Surabaya BIN Samator vs Palembang Bank Sumsel Babel

Surabaya BIN Samator tampil agresif di set pertama, Rivan Nurmulki langsung mengambil kendali permainan.

Hasilnya, Surabaya BIN Samator unggul 17-10 pada set pertama, Rivan Nurmulki dkk tampil sangat apik lewat kombinasi serangan dan monster block.

Palembang Bank Sumsel Babel justu harus kehilangan pemain penting yaitu Sandy Akbar karena mengalami cedera.

Set pertama berhasil ditutup Surabaya BIN Samator dengan skor 25-16.

Pada set kedua, Palembang Bank Sumsel Babel mencoba bangkit tanpa pemain penting, Sandy Akbar.

Palembang Bank Sumsel Babel mengandalkan dua pemain asingnya yaitu Salimou Souare dan Song Jun Ho.

Set kedua berjalan sengit, namun Palembang Bank Sumsel Babel berhasil mengakhiri dengan skor 23-25.

Pada set ketiga, Palembang Bank Sumsel Babel berhasil menguasai permainan lewat spike keras dari Salimou Souare.

Hasilnya, Palembang Bank Sumsel Babel berhasil meraih kemenangan pada set ketiga dengan skor 17-25.

Baca Juga: Profil dan Biodata Ilham Akbar, Pevoli Muda Jakarta BNI 46 di Proliga 2023, Pernah Main Voli Pantai

Baca Juga: Profil Ilham Akbar Pemain Voli Jakarta BNI 46 di Proliga 2023, Rekan Satu Tim Sigit Ardian

Pada set keempat, Surabaya BIN Samator berjuang keras untuk menyamakan skor lewat spike tajam Rivan Nurmulki dan Daouda Yacoubou.

Set keempat berhasil diraih oleh Surabaya BIN Samator dengan skor 25-21.

Pada set kelima, kedua tim tampil sengit dan saling berbalas poin.

Rivan Nurmulki beberapa kali berhasil meraih poin sedangkan Salimou Souare juga kerap menyulitkan pertahanan Surabaya BIN Samator.

Namun, Palembang Bank Sumsel Babel pada akhirnya berhasil mengalahkan Surabaya BIN Samator dengan skor 17-19.

Hasil Surabaya BIN Samator vs Palembang Bank Sumsel Babel
Skor: 2-3 (25-16, 23-25, 17-25, 25-21, 17-19)

Demikian rangkuman jalan pertandingan Surabaya BIN Samator vs Palembang Bank Sumsel Babel di Proliga 2023.***

Editor: Abdul Rouf

Tags

Terkini

Terpopuler