Dahaga Gelar 14 Tahun Terbayar! Indomaret Juara Livoli 2022, Dimas Saputra Bikin Farhan Halim Tak Berkutik

14 November 2022, 06:00 WIB
Indomaret Juara Livoli 2022, Dimas Saputra Bikin Farhan Halim Tak Berkutik, Dahaga Gelar 14 Tahun Terbayar! /Via/Instagram.com/@indomaretvolleyball

JOMBANG UPDATE - Indomaret Sidoarjo berhasil merebut gelar juara Livoli 2022 Divisi Utama. Dimas Saputra tampil garang saat lawan Farhan Halim dkk.

Final Livoli 2022 mempertemukan Indomaret Sidoarjo vs STIN Pasundan di GOR Mageti, Magetan, Minggu 13 November 2022.

Indomaret Sidoarjo mampu mencetak sejarah lewat kerjasama Hernanda Zulfi, Dwi Sistin, Alfin Daniel, Dimas Saputra hingga Bintang Saputra.

Dahaga gelar terbayar, penantian selama 14 tahun berhasil diakhiri Indomaret dengan gelar juara Livoli 2022 Divisi Utama.

Baca Juga: Grand Final Livoli 2022: Akademi Voli Indomaret Akhiri Puasa Gelar, Bintang Saputra On Fire

Baca Juga: Hasil STIN Pasundan vs Indomaret di Grand Final Livoli 2022: Bintang Saputra dkk Juara 1 Kalahkan Farhan Halim

Indomaret Sidoarjo terakhir kali mendapatkan juara Livoli pada tahun 2008. Kini setelah belasan tahun, akhirnya Hernanda Zulfi dkk kembali merenggut posisi tertinggi di Livoli Divisi Utama 2022.

Duet Dimas Saputra, Bintang Saputra hingga Alfin Daniel menyajikan pertandingan terbaiknya.

Libero terbaik Timnas Indonesia, Fahreza Rakha Abhinaya juga menjadi kunci kemenangan Indomaret Sidoarjo di Livoli 2022.

Berikut JOMBANG UPDATE merangkum hasil pertandingan Livoli 2022 antara Indomaret Sidoarjo vs STIN Pasundan.

Rekap Pertandingan Indomaret Sidoarjo vs STIN Pasundan

Pertandingan Indomaret Sidoarjo vs STIN Pasundan berlangsung sengit sejak laga pertama.

Indomaret berhasil mengamankan babak pertama dan ketiga, tetapi dibalas STIN Pasundan pada laga kedua dan keempat.

Laga berlangsung selama 5 babak dengan skor set 3-2 (25-18, 16-25, 25-23, 25-21, 15-14).

Baca Juga: Grand Final Livoli 2022: Agil Angga Absen, Surabaya BIN Samator Tetap Tak Terkalahkan, Rivan Nurmulki On Fire

Baca Juga: LENGKAP! Biodata dan Profil Bukayo Saka, Pemain Andalan Timnas Inggris di Piala Dunia 2022 Qatar

Pertandingan babak kelima berlangsung sengit. Jual beli serangan antara Farhan Halim dan Dimas Saputra dilakukan bertubi-tubi.

perolehan skor hanya selisih satu poin. Berbeda pada babak sebelumnya yang menyajikan rally panjang, pada babak terakhir ini lebih terlihat adu mental.

Poin-poin banyak didapatkan dari kesalahan sendiri. Bintang Saputra gagal saat mencoba jump serve pada poin 12-12. Alhasil STIN Pasundan berhasil unggul sementara.

Yayan, pemain STIN Pasundan selanjutnya melakukan kesalahan hingga skor kembali sama 13-13 disusul penambahan poin dari spike Farhan Halim.

Kesalahan jump serve Bintang Saputra sebelumnya berhasil dibayar kakaknya, spike Dimas Saputra tak mampu dikembalikan Jasen Natanael dkk.

Pada poin akhir, Alfin Daniel memutuskan ploting serve, tapi libero Pasundan tak mampu mengembalikan bola. Alhasil demi menenangkan pemainnya, pelatih STIN Pasundan meminta time out.

Usai time out, Alfin Daniel kembali servis ploting yang tak mampu dikembalikan dengan sempurna. Bola kembali melewati net hingga area lawan dan berhasil dituntaskan middle blocker Indomaret sekaligus mengakhiri pertandingan.

Indomaret Sidoarjo berhasil juara Livoli 2022 Divisi Utama setelah penantian 14 tahun.***

 
Editor: Apriani Alva

Tags

Terkini

Terpopuler