Masuk eform.bri.co.id/bpum Agar Bisa Cek Daftar Penerima BLT UMKM 2021, Simak Cara Berikut

- 13 Agustus 2021, 06:00 WIB
Masuk eform.bri.co.id/bpum Agar Bisa Cek Daftar Penerima BLT UMKM 2021, Simak Cara Berikut
Masuk eform.bri.co.id/bpum Agar Bisa Cek Daftar Penerima BLT UMKM 2021, Simak Cara Berikut /unsplash/Mufid Majnun

JOMBANG UPDATE - Simak cara masuk eform.bri.co.id/bpum agar Anda bisa cek daftar penerima BLT UMKM 2021 pada Agustus hingga September nanti.

Hingga kini, pemerintah melalui Kemenkop UKM masih melakukan proses pencairan BPUM (Bantuan Presiden Usaha Mikro) bagi para pelaku UMKM yang terdampak pandemi Covid-19.

Dengan cara masuk eform.bri.co.id/bpum, Anda bisa cek daftar penerima BLT UMKM atau BPUM senilai Rp1,2 juta yang akan cair untuk 3 juta pelaku usaha mikro di tahun 2021 ini.

Sebenarnya, pencairan BPUM tahap dua ini sudah dimulai sejak Juli 2021 dengan target penerima BLT UMKM sejumlah 1,5 juta.

Baca Juga: Link bpjsketenagakerjaan.go.id untuk Cek BLT Subsidi Gaji 1 Juta, Simak Syarat dan Cara Pemberian BSU

Baca Juga: Cara Bikin Akun sso.bpjsketenagakerjaan.go.id, Pastikan Status Pekerja Sebelum Cek BLT Subsidi Gaji

Pada Agustus 2021, BLT UMKM atau BPUM kembali dicairkan kepada 1 juta penerima.

BLT UMKM sebesar Rp1,2 juta ini nantinya akan disalurkan kembali untuk 500 ribu pelaku usaha mikro pada September 2021.

Jadi, terdapat total 3 juta penerima BLT UMKM di penyaluran BPUM tahap dua tahun 2021 ini yang daftarnya juga bisa dicek dengan masuk link eform.bri.co.id/bpum.

BPUM senilai Rp1,2 juta ini nantinya akan cair dengan langsung ditransfer ke rekening pelaku usaha mikro sebagai penerima BLT UMKM melalui BRI maupun BNI.

Baca Juga: Cara Mengecek BLT UMKM Rp1,2 Juta Mudah Tanpa Antre di BRI, Akses Link eform.bri.co.id/bpum

Baca Juga: BLT BPJS Ketenagakerjaan 2021 Berupa BSU Rp500 Ribu untuk Karyawan Kapan Cair? Cek di Sini

Pihak BRI sendiri menyediakan link eform.bri.co.id/bpum bagi para pelaku usaha untuk cek daftar penerima BLT UMKM tersebut.

Sedangkan BNI memberikan akses bagi pelaku UMKM agar bisa cek daftar penerima BLT melalui link banpresbpum.id.

Pada kesempatan ini, JOMBANG UPDATE akan berikan cara cek daftar penerima BLT UMKM 2021 dengan cukup menyiapkan KTP, sebagai berikut.

1. Akses internet menggunakan HP, laptop, atau komputer.

2. Masuk eform BRI dengan klik link berikut.

3. Bagi pelaku UMKM yang menggunakan BNI dapat login melalui link ini

4. Setelah itu, masukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang tertera di KTP masing-masing pada kolom yang tersedia.

5. Jangan lupa juga untuk cantumkan kode verifikasi sesuai gambar yang ditampilkan.

6. Lalu, klik ‘Proses Inquiry’.

7. Berikutnya akan muncul pemberitahuan berwarna hijau dengan keterangan bahwa NIK e-KTP terdaftar sebagai penerima BLT UMKM.

8. Hal itu terjadi apabila memang pelaku usaha mikro tersebut terdaftar sebagai penerima BPUM.

Demikian informasi perihal cara masuk eform.bri.co.id/bpum agar bisa cek daftar penerima BLT UMKM 2021. Semoga membantu!***

Editor: Anggita

Sumber: banpresbpum.id eform.bri.co.id/bpum.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah