Kumpulan Kata-kata Bijak untuk Ucapan Hari Sumpah Pemuda, Kobarkan Semangat untuk Membangun Negeri!

26 Oktober 2021, 06:00 WIB
Ilustrasi. Kumpulan Kata-kata Bijak untuk Ucapan Hari Sumpah Pemuda, Kobarkan Semangat untuk Membangun Negeri! /Unsplash @kyrhmt

JOMBANG UPDATE - Kata-kata bijak dapat menjadi salah satu cara untuk turut memeriahkan Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada 28 Oktober setiap tahunnya.

Seiring berkembangnya zaman, menyampaikan kata-kata bijak untuk ucapan Hari Sumpah Pemuda pun semakin mudah.

Seperti halnya dengan menggunakan kata-kata bijak ucapan Hari Sumpah Pemuda untuk status, story, maupun caption di sosial media.

Jika menggunakan Twibbon dirasa masih kurang lengkap, maka kata-kata bijak Hari Sumpah Pemuda yang dikutip JOMBANG UPDATE dari berbagai sumber ini dapat digunakan untuk postingan di sosial media.

Baca Juga: Download Logo Sumpah Pemuda 2021 dari Kemenpora Format PNG dan JPEG serta Link Twibbon

Baca Juga: 13 Tokoh Sumpah Pemuda, Ada W.R Soepratman, Moehammad Yamin hingga Sie Kong Liong

Kata-kata Bijak Hari Sumpah Pemuda 2021

1. Perbedaan bukanlah penghalang untuk bersatu. Apapun 'warna' kita, kita disatukan oleh Negara Kesatuan Republik Indonesia. Selamat Hari Sumpah Pemuda!

2. Bukan sekadar dibaca, rasakan setiap makna dari kalimat ikrar Sumpah Pemuda agar tertanam di Jiwa. Selamat Hari Sumpah Pemuda!

3. Pemuda tangguh dengan semangat tak mudah runtuh. Itulah generasi muda Indoensia. Selamat Hari Sumpah Pemuda!

4. Selamat Hari Sumpah Pemuda! Tak akan ada lagi 'perceraian' hanya karena perbedaan.

5. Pemuda masa silam menggelorakan kehendak bersatu, hari ini rayakanlah Indonesia tanpa ragu - Najwa Shihab, Jurnalis.

6. Seperti kata pepatah, "bersatu kita teguh, bercerai kita runtuh". Maka, mari teguhkan hati untuk memajukan negeri di Hari Sumpah Pemuda ini.

7. Selamat Hari Sumpah Pemuda. Mari kobarkan semangat, demi Indonesia yang lebih bermartabat.

8. Masa depan tak selalu bisa kita bangun untuk generasi muda. Sebaliknya, kita bisa memberi bekal para pemuda untuk membangun masa depan. Selamat Hari Sumpah Pemuda!

Baca Juga: Destinasi Wisata Bersejarah di Indonesia, Ada Museum Sumpah Pemuda hingga Tugu Proklamasi

Baca Juga: Teks dan Sejarah Sumpah Pemuda yang Diperingati 28 Oktober 2021

9. Masa muda memang indah. Namun lebih indah jika generasi muda dapat menggunakan waktu sebaik mungkin untuk membuat masa depan mereka lebih indah. Selamat Hari Sumpah Pemuda!

10. Bukan sebuah keajaiban jika bangsa ini menjadi lebih maju. Kecuali dengan semangat membangun dan menyatukan NKRI yang dikobarkan para pemuda negeri. Selamat Hari Sumpah Pemuda!

11. Ikrar Sumpah Pemuda di masa lalu menjadi pelecut bagi jiwa setiap generasi muda bergerak membangun negeri. Sambil bergandengan tangan mari kita lanjutkan perjuanga para pahlawan untuk memajukan NKRI. Selamat Hari Sumpah Pemuda!

Itulah kumpulan kata-kata bijak ucapan Hari Sumpah Pemuda yang dapat dibagikan ke sosial media.***

Editor: Anggita

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler