Resep Daging Sapi Sisa Kurban Idul Adha 2022 untuk Dijadikan Gultik Blok M ala Food Vlogger Nana Koot

- 24 Juli 2022, 08:22 WIB
Resep daging sapi untuk dijadikan Gultik Blok M.
Resep daging sapi untuk dijadikan Gultik Blok M. /Tangkap Layar/@nanakoot_
  • 1kg daging sapi
  • 2-3 lembar daun salam
  • 5-6 lembar daun jeruk
  • 3 batang serai
  • 1 batang kayu manis
  • 2 cengkeh
  • 5 kapulaga
  • Secukupnya kaldu sapi
  • Secukupnya garam dan gula
  • 250ml santan
  • 500ml air

Bumbu halus:

  • 5 siung bawang putih
  • 10 siung bawang merah
  • 10 cabai merah besar
  • 5 kemiri
  • 1 ruas jahe
  • 1 ruas kunyit
  • 1 sdm bubuk ketumbar
  • Secukupnya merica

Cara membuat gultik:

1. Tumis daun salam, daun jeruk, serai, kapulaga, cengkeh, dan kayu manis sampai wangi. Kemudian tambahkan bumbu halus dan tumis sampai matang.

2. Tambahkan daging sapi yang telah dipotong kecil-kecil, masak sampai daging berubah warna.

3. Tambahkan air dan kaldu sapi, masak sampai daging empuk.

4. Selanjutnya, tambahkan santan, gula, dan garam.

5. Setelah matang, sajikan selagi hangat.

Itulah cara membuat dan resep daging sapi untuk dijadikan gultik Blok M ala food vlogger.***

Halaman:

Editor: Anggita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x