Tes Kepribadian MBTI: ESTP, Pengusaha yang Suka Tantangan

- 21 November 2021, 19:15 WIB
Tes Kepribadian MBTI: ESTP, Pengusaha yang Suka Tantangan
Tes Kepribadian MBTI: ESTP, Pengusaha yang Suka Tantangan /Pexel/minervastudio

JOMBANG UPDATE - ESTP adalah salah satu hasil Tes kepribadian MBTI atau the Myers-Briggs personality test.

Pada tes kepribadian MBTI, karakter ESTP (Extraverted, Sensing, Thinking, dan Perceiving) adalah pribadi pengusaha yang memiliki kontribusi langsung bagi lingkungan.

Dilansir JOMBANG UPDATE dari laman website 16personalities.com tentang hasil tes kepribadian MBTI, ESTP senang menjadi pusat perhatian.

Seringkali ESTP dipaksa untuk membuat keputusan logis berdasarkan realitas langsung.

Baca Juga: Tes Kepribadian MBTI: ESFP, Si Penghibur yang Selalu Semangat

Baca Juga: Tes Kepribadian MBTI: ENTJ, Sang Pemimpin yang Berkharisma

Orang yang mempunyai karakter ESTP mempunyai kelebihan sebagai berikut:

1. Penuh Energi. ESTP adalah orang yang suka menjalani hidup dan penuh energi. Tidak ada yang lebih membahagiakan mereka daripada keluar dari tekanan dan menemukan ide serta hal baru.

2. Rasional dan praktis. ESTP menyukai pengetahuan dan filosofi.

3. Orisinal. Mengombinasikan energi dan sikap praktis, ESTP senang bereksperiman dengan ide baru dan solusi. Terkadang mereka melakukan hal yang tidak dipikirkan orang lain.

4. Menginstruksikan langsung. ESTP lebih suka berkomunikasi langsung secara jelas dengan jawaban dan pertanyaan.

ESTP juga mempunyai kekurangan, yaitu:

1. Tidak sensitif. ESTP seringkali menomorduakan perasaan dan emosi. Mereka mengutamakan fakta.

2. Tidak sabar. ESTP bergerak cepat sesuai kecepatannya masing-masing. Menyesuaikan orang lain yang lebih lambat adalah tantangan tersendiri.

3. Tidak terstruktur. Bagi ESTP, peluang adalah waktu yang tepat untuk menyelesaikan masalah dan bersenang-senang.

4. Seringkali kehilangan gambaran besar. Orang-orang dengan kepribadian ESTP senang menyelesaikan masalah saat itu juga. Semua bagian mungkin bisa sempurna, tetapi project tersebut akan tetap gagal jika tidak saling berkaitan.

Demikian informasi tentang hasil tes kepribadian MBTI ESTP, pengusaha yang suka tantangan.

Editor: Alinur Awwalina

Sumber: 16 Personalities


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x