Penyebab Reels Instagram Tidak Muncul di Smartphone dan Cara Jitu Mengatasinya

25 Juni 2021, 10:30 WIB
Ilustrasi aplikasi Instagram dan Reels Instagram. Simak penyebab Reels Instagram tidak muncul di smartphone dan cara jitu mengatasinya. /Pexels.com/Tracy Le Blanc

JOMBANG UPDATE - Aplikasi media sosial Instagram mengeluarkan inovasi terbaru yang disebut-sebut akan menjadi pesaing Tiktok, yakni Reels Instagram.

Namun, masih banyak pengguna media sosial yang belum paham mengenai penggunaan Reels Instagram.

Bahkan ada yang mengalami masalah Reels instagram tidak muncul di smartphone. Akibatnya pengguna tidak bisa membuat atau melihat Reels Instagram pengguna lain.

Reels Instagram adalah fitur terbaru instagram yang memungkinkan penggunanya membuat video pendek dengan durasi 15-30 detik.

Baca Juga: Pesan Tersirat Sebelum Anji Ditangkap Terkuak Lewat Akun Instagram, Netizen Sebut Senyumnya Palsu

Baca Juga: Drama Korea Vincenzo Bakal Di-Remake Versi Indonesia? Warganet Salfok dengan Pemainnya

Ada berbagai fitur Reels Instagram yang bisa digunakan, mulai dari efek atau filter, audio, kecepatan, riasan, penunjuk waktu dan tata letak video.

Cara melihat Reels Instagram cukup mudah yakni dengan melihat menu explore, beranda, atau menekan icon Reels Instagram yang terletak di bagian bawah dan sisi tengah.

Secara umum penyebab reels instagram tidak muncul adalah karena aplikasi instagram belum di-update ke versi yang terbaru.

Berikut cara mengatasi reels instagram yang tidak muncul di smartphone.

1. Update Instagram di Google Playstore

Penyebab utama yang membuat reels instagram tidak muncul di smartphone adalah aplikasi instagram masih dalam versi lawas.

Untuk itu, cara pertama yang perlu dilakukan adalah meng-update instagram ke versi terbaru.

Langkah-langkah yang perlu dilakukan adalah

- Buka aplikasi Google Play Store
- Ketik Instagram di kolom Search
- Lalu klik pada pilihan 'Update' berwarna hijau
- Tunggu hingga proses instalasi selesai
- Selanjutnya Reels Instagram akan muncul di aplikasimu

Baca Juga: Cara Perpanjang SIM Online Mudah via Aplikasi HP, Tak Perlu Repot Antre ke Samsat

Baca Juga: BKN Pastikan Pendaftaran CPNS 2021 Dibuka Akhir Juni, Begini Penjelasannya

2. Restart Aplikasi

Apabila Reels Instagram tidak muncul di smartphone meski sudah mencoba cara pertama, kamu bisa mencoba untuk me-restart aplikasi.

Jika sebelumnya kamu sudah membuka aplikasi instagram, maka kamu perlu keluar terlebih dulu.

Tutup aplikasi instagram, lalu buka kembali agar ada proses me-refresh sehingga fitur Reels Instagram bisa muncul di aplikasimu.

3. Clear Cache Aplikasi Instagram

Salah satu penyebab Reels Instagram tidak muncul adalah karena banyak data yang tersimpan sehingga membuat aplikasi menjadi lamban.

Cache adalah kumpulan file yang diambil dari data situs dan disimpan untuk digunakan kembali.

Langkah-langkah menghapus Cache Instagram ialah sebagai berikut:

- Buka menu pengaturan smartphone anda.
- Lalu masuk ke dalam menu aplikasi.
- Selanjutnya, pilih aplikasi instagram.
- Kemudian pilih menu Penggunaan penyimpanan.
- Tekan pada bagian opsi Hapus Cache.
- Selesai.

4. Install Ulang Instagram

Apabila Reels Instagram tidak muncul di smartphone meski sudah menggunakan tiga cara di atas. Kamu bisa mencoba menginstal ulang Instagram.

Langkah-langkah yang perlu dilakukan adalah

- Tekan yang lama pada ikon aplikasi instagram di halaman menu
- Pilih Uninstall
- Buka kembali aplikasi Google Play Store
- Ketik Instagram di kolom Search
- Lalu klik pada pilihan Install
- Tunggu hingga proses instalasi selesai
- Selanjutnya Reels Instagram akan muncul di aplikasimu

5. Restart Ulang Smartphone

Terakhir, langkah yang bisa kamu lakukan adalah menghidupkan ulang smartphone. Tekan tombol power dan klik pilihan mulai ulang atau restart.

Itulah 5 langkah yang bisa kamu lakukan jika Reels Instagram tidak muncul di aplikasimu. Selamat mencoba.***

Editor: Apriani Alva

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler