Update! 7 Tempat Wisata di Jakarta yang Buka Saat Ini, Cek Harga Tiket, Alamat dan Aturan yang Berlaku

- 14 Oktober 2021, 17:05 WIB
Dufan Ancol. Update! 7 Tempat Wisata di Jakarta yang Buka Saat Ini, Cek Harga Tiket, Alamat dan Aturan yang Berlaku
Dufan Ancol. Update! 7 Tempat Wisata di Jakarta yang Buka Saat Ini, Cek Harga Tiket, Alamat dan Aturan yang Berlaku /Instagram.com/Infodufan

JOMBANG UPDATE - Ada Dufan Ancol hingga TMII! Simak daftar 7 tempat wisata di Jakarta yang buka saat ini lengkap dengan harga tiket masuk dan aturan selama pandemi Covid-19.

Saat ini, DKI Jakarta masih berstatus PPKM level tiga. Status ini telah diterapkan sejak 24 Agustus -30 Agustus 2020 serta 21 September - 4 Oktober 2021.

Meski begitu, kondisi pandemi Covid-19 di Jakarta berangsur-angsur membaik, baik berdasarkan jumlah kasus Covid-19 yang menurun serta capaian vaksinasi yang terus meningkat.

Berdasarkan kondisi tersebut, ada beberapa tempat wisata di Jakarta yang buka saat ini. Meski begitu, pengunjung harus mematuhi berbagai aturan tempat wisata dengan cermat agar meminimalisir penyebaran Covid-19.

Baca Juga: 3 Tempat Wisata di Bandung Seperti Luar Negeri Part II, Ada Wisata Lembang Sampai Mirip Sungai Amazon!

Baca Juga: Update! 7 Tempat Wisata Bandung yang Buka Saat Ini, Murah Meriah dan Banyak Spot Instagramable

Bagi kamu warga Jakarta dan sekitarnya, kamu bisa berkunjung ke 7 tempat wisata di Jakarta yang buka saat ini. Cek harga tiket masuk, alamat dan aturan yang berlaku selama pandemi Covid-19 ya.

Taman Mini Indonesia Indah (TMII) - Jakarta Timur

Taman Mini Indonesia Indah
Taman Mini Indonesia Indah

Alamat: JL. Raya Taman Mini, Jakarta Timur, DKI Jakarta.

TMII merupakan tempat wisata di Jakarta yang buka saat ini. TMII menawarkan berbagai wisata edukasi, permainan, museum dan lainnya. Namun untuk saat pandemi Covid-19, TMII hanya membuka wahana outdoor saja seperti taman burung dan taman reptil. Sedangkan wahana indoor seperti museum masih tutup.

Jam operasional TMII adalah setiap hari pukul 06.00-18.00 WIB. Harga tiket TMII termasuk murah yakni hanya sebesar Rp20 ribu rupiah berlaku setiap hari. Namun, kamu perlu membayar biaya tambahan untuk memasuki berbagai wahana atau wisata di dalamnya.

Aturan TMII saat pandemi Covid-19 ialah anak-anak usia kurang dari 12 tahun belum boleh masuk, harus memiliki aplikasi Peduli Lindungi, sudah vaksinasi (minimal dosis 1) dan menerapkan protokol kesehatan.

Jakarta Aquarium & Safari - Jakarta Barat

Alamat: Neo Soho Mall - Lantai LG101 - LGM101, Jl. Letjen S. Parman No.Kav. 28, RT.15/RW.5, Tj. Duren Sel., Kec. Grogol petamburan, Kota Jakarta Barat, DKI Jakarta.

Jakarta Aquarium & Safari (JAQS) merupakan salah satu tempat wisata di Jakarta yang buka saat ini. JAQS merupakan aquarium indoor terbesar di Indonesia. Kamu bisa melihat berbagai macam hewan air maupun darat yang jumlahnya mencapai 3500 spesies.

Ada berbagai pertunjukan hewan dan berbagai kegiatan yang bisa kamu lakukan seperti menyelam dan makan di sekitar pemandangan laut.

Jam operasional JAQS adalah buka setiap hari pukul 10.00 WIB. Harga tiket masuk JAQS yang reguler adalah Rp100 ribu - Rp143 ribu. Kamu bisa memilih tiket premium dengan berbagai tambahan wisata dan wahana yang bisa dinikmati.

Saat ini, JAQS sudah memperbolehkan anak usia di bawah 12 tahun untuk masuk ke tempat wisata. Selain itu, pengunjung harus memiliki aplikasi Peduli Lindungi untuk masuk dan mematuhi protokol kesehatan ketat.

Taman Wisata Alam Angke Kapuk - Jakarta Utara

Taman Wisata Alam Mangrove Angke Kapuk
Taman Wisata Alam Mangrove Angke Kapuk Instagram.com/twa_mangrove

Alamat: Jl. Garden House No.4, RT.8/RW.3, Kamal Muara, Kec. Penjaringan, Kota Jakarta Utara, DKI Jakarta.

Taman Wisata Alam (TWA) Angke Kapuk masuk dalam deretan tempat wisata di Jakarta yang buka saat ini. TWA merupakan kawasan konservasi alam mangrove yang cocok jadi tempat wisata bersama keluarga.

Ada berbagai wahana yang bisa kamu nikmati seperti pondok kemah, kantin lesehan, jembatan gantung, wisata air, taman bermain anak, dan lainnya. Jam operasional JAQS adalah setiap hari pukul 08.00 - 17.00 WIB. Harga tiket masuk reguler yakni Rp15 ribu - Rp30 ribu.

Aturan TWA Angke Kapuk selama pandemi Covid-19 adalah pengunjung sudah vaksin Covid-19 minimal dosis 1, memiliki aplikasi Peduli Lindungi, anak usia kurang dari 12 tahun dan ibu hamil belum boleh masuk, dan mematuhi protokol kesehatan.

Dunia Fantasi Ancol - Jakarta Utara

Alamat: Jl. Lodan Timur No.7, RW.10, Ancol, Kec. Pademangan, Jakarta Utara, DKI Jakarta

Salah satu tempat wisata di Jakarta yang buka saat ini adalah Dunia Fantasi atau Dufan Ancol. Dufan Ancol menawarkan berbagai wahana yang menarik seperti baling-baling, kereta misteri, istana boneka, halilintar, tornado dan banyak lagi lainnya.

Tempat wisata Dufan Ancol ini cocok dinikmati oleh anak-anak hingga dewasa. Jam operasional Dufan Ancol adalah mulai pukul 10.00-17.00 WIB. Harga tiket masuk Dufan dimulai dari Rp225 ribu sampai Rp300 ribu.

Aturan masuk Dufan Ancol adalah sudah divaksin Covid-19, selalu taat protokol kesehatan, anak usia di bawah 12 tahun, lansia 70 tahun ke atas dan ibu hamil belum boleh masuk.

Branchsto Equestrian Park - Tangerang

Branchsto BSD
Branchsto BSD Instagram.com/branchsto

Alamat: BSD City, Jalan BSD Raya Barat, Pagedangan, Serpong, Tangerang, Banten

Tempat wisata di Jakarta yang buka saat ini adalah Branchsto Equestrian Park. Branchsto menawarkan wisata peternakan yang digabungkan dengan restoran. Kamu bisa melakukan berbagai kegiatan seru seperti berkuda, memanah, memberi makan hewan dan sarapan ala pedesaan.

Jam operasional Branchsto BSD ini adalah setiap Selasa - Minggu pukul 09.00 - 17.00 WIB. Harga tiket masuknya gratis, kamu hanya perlu membayar berbagai wahaha sekira Rp15 ribu - Rp 50 ribu. Harga tiket terusan adalah sebesar Rp150 ribu.

M Bloc Space - Jakarta Selatan

Alamat: Jl Panglima Polim Raya No.37, Melawai, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta.

M Bloc Space juga merupakan tempat wisata di Jakarta yang buka saat ini. M Bloc Space merupakan tempat wisata yang dipenuhi dengan berbagai toko brand lokal, kuliner, pakaian, musik, dan lain-lain.

Kamu bisa berbelanja, makan, dan berfoto di berbagai spot instagramable yang tersedia di dalamnya. Jam operasional M Bloc Space adalah weekdays pukul 9.00 - 21.00 WIB, sedangkan weekend pukul 07.00 - 21.00 WIB. Harga tiket masuk M Bloc Space adalah senilai Rp26 ribu.

Ada beberapa aturan yang harus dipatuhi selama berkunjung ke M Bloc Space. Di antaranya adalah reservasi tiket terlebih dahulu dan mematuhi protokol kesehatan.

Setu Babakan

Setu Babakan
Setu Babakan Instagram.com/upkpbb_setubabakan

Alamat: Jl. RM. Kahfi II, RT.13/RW.8, Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan, DKI Jakarta.

Terakhir, tempat wisata di Jakarta yang buka saat ini adalah Setu babakan atau dikenal sebagai Perkampungan Budaya Betawi. Setu Babakan menawarkan wisata dengan suasana khas budaya Betawi asli.

Jam operasional Setu Babakan adalah pukul 09.00 - 16.00 WIB (Weekdays) dan pukul 07.00 - 16.00 WIB (Weekend). Jam operasional bisa berbeda selama pandemi Covid-19. Harga tiket masuknya gratis, tetapi ada biaya saat naik beberapa wahana sekira Rp10 ribu - Rp 15 ribu.

Aturan selama pandemi Covid-19, pengunjung harus sudah divaksin Covid-19 dan juga mengunduh aplikasi Peduli Lindungi. Tak lupa juga pengunjung harus mematuhi protokol kesehatan seperti memakai masker, menjaga jarak, dan rajin cuci tangan.

Itulah 7 tempat wisata di Jakarta yang buka saat ini lengkap dengan harga tiket masuk dan aturan selama pandemi Covid-19.***

 

Editor: Alinur Awwalina

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x