Rekomendasi Tempat Wisata di Malang Dekat Stasiun: Kampung Tridi hingga Kampung Warna Warni Jodipan

11 November 2021, 09:00 WIB
Rekomendasi Tempat Wisata di Malang Dekat Stasiun: Kampung Tridi hingga Kampung Warna Warni Jodipan /Unsplash.com/@silasbaisch

JOMBANG UPDATE – Tempat wisata di Malang dekat stasiun bisa menjadi pilihan yang menarik jika anda mengunjungi kota dingin ini menggunakan kereta api.

Bepergian ke Malang menggunakan kereta api terasa kurang menarik jika tidak mengunjungi tempat wisata di Malang dekat stasiun.

Ada banyak tempat wisata di Malang dekat stasiun yang menawarkan suasana liburan yang menarik dan bisa dijadikan tempat untuk melakukan swafoto bersama teman dan keluarga.

Berikut rekomendasi tempat wisata di Malang dekat stasiun menurut JOMBANG UPDATE yang diambil dari beberapa sumber.

Baca Juga: 3 Alasan Wisata Batu Katak Harus Kamu Kunjungi di Akhir Pekan: Kegiatan Rafting hingga Kuliner Lokal

Baca Juga: 4 Tempat Wisata Pantai di Jogja Sepi Pengunjung saat Tahun Baru, Ada Air Terjun dengan Pemandangan Laut

1. Taman Trunojoyo

Selain alun-alun, tempat wisata di Malang dekat stasiun yang harus dikunjungi adalah taman trunojoyo.

Taman ini hanya berjarak 100 meter dari stasiun Malang, tidak sampai 5 menit dengan berjalan kaki, anda sudah bisa sampai di lokasi.

Meskipun dekat stasiun, taman ini cukup asri dan terawat, serta dilengkapi dengan fasilitas gazebo dan food court untuk bersantai.

Bagi anda yang suka membaca buku, di taman ini sudah disediakan perpustakaan yang bisa diakses oleh para pengunjung.

Taman ini biasanya ramai setiap akhir pekan karena banyak penduduk setempat yang datang untuk berpiknik.

Karena jaraknya yang dekat stasiun, taman ini cocok untuk digunakan untuk bersantai sambil menunggu kedatangan kereta.

Sebagai tempat wisata di Malang dekat stasiun, taman ini tidak asing lagi dengan transportasi online yang sering mengambil dan menurunkan penumpang di lokasi.

Baca Juga: Resep Es Cendol Dawet, Minuman yang Muncul dalam Lagu Didi Kempot

Baca Juga: Resep Bolu Pisang Kukus Anti Gagal Tanpa Mixer, Bisa Jadi Ide Bisnis!

2. Kampung Tridi

Seperti namanya, di kampung ini terdapat banyak lukisan 3 dimensi yang sangat menarik untuk dijadikan spot foto.

Bagi anda yang menyukai seni mural, kampung ini sangat cocok untuk dijadikan tempat berswafoto karena terdapat banyak sekali gambar yang menarik mulai dari gambar suasana hingga gambar hewan-hewan yang terasa seperti hidup.

Kampung ini juga cocok dijadikan tempat latihan untuk mengasah kreativitas bagi yang tertarik dunia fotografi.

3. Kampung Warna Warni Jodipan

Letak kampung ini bersebelahan dengan kampung tridi, kampung jodipan juga disebut sebagai kampung pelangi.

Disebut kampung pelangi karena merupakan pemukiman penduduk yang unik dengan rumah yang berwarna-warni.

Ratusan rumah di kampung jodipan dicat dengan 17 warna cerah yang bermacam-macam, bukan hanya dindingnya saja, tapi juga bagian atap rumah sehingga kampung ini tampak seperti pemukiman pelangi.

Itu dia rekomendasi tempat wisata di Malang dekat stasiun yang perlu dicoba bagi para wisatawan, terutama bagi yang berlibur ke kota dingin ini menggunakan kereta api.***

 

Editor: Apriani Alva

Tags

Terkini

Terpopuler