Kisah Ran Takahashi Benci Latihan Voli Bersama Kakaknya Rui Takahashi

- 25 Mei 2024, 17:00 WIB
Rui Takahashi dan Ran Takahashi, adik kakak pemain voli Jepang.
Rui Takahashi dan Ran Takahashi, adik kakak pemain voli Jepang. /Instagram.com/@ran.volleyball0902

JOMBANG UPDATE - Pemain voli putra Jepang, Ran Takahashi, kerap menjadi sorotan saat skuad timnas voli putra Nippon bertanding di lapangan.

Ketika sosok Ran Takahashi tak terlihat dalam daftar pemain voli Jepang di VNL 2024, banyak volimania yang mencari sosoknya.

Meski Ran Takahashi masuk dalam daftar pemain Jepang di VNL 2024, tetapi pada pertandingan pekan pertama di Turki, adik Rui Takahashi tersebut memang tak tak bertanding.

Baca Juga: Daftar 14 Pemain Voli Putra Jepang di VNL 2024 Men: Tinggi Badan dan Nomor Punggung Ran Takahashi dkk

Di prediksi pada babak reguler pekan 2 VNL 2024, Ran Takahashi akan masuk dalam daftar 14 pemain Jepang.

Terlepas dari penantian sosok Ran Takahashi di VNL 2024, fakta mengenai karir voli dan keluarganya juga menarik dikulik.

Ran Takahashi
Ran Takahashi Instagram @ran.volleyball0902

Tahukah volimania, ternyata Ran Takahashi pernah bermain sebagai libero karena terkendala tinggi badan.

Bagaimana kisah di baliknya? Berikut JOMBANG UPDATE merangkum fakta karir voli Ran Takahashi, outide hitter Jepang keturunan Jerman.

Baca Juga: Profil Ran Takahashi Atlet Voli Putra Jepang yang Curi Perhatian, Lengkap dengan Umur hingga Akun Instagram

Awal Karir Voli Ran Takahashi

Ran Takahashi lahir pada 2 September 2001. Saat duduk di bangku kelas dua Sekolah Dasar (SD), Ran Takahashi telah bergabung dengan tim bola voli sekolahan.

Ran Takahashi mulai mengenal olahraga bola voli sejak SD. Lanjut ke Sekolah Menengah Pertama (SMP), Ran mulai mengikuti kompetisi voli dengan bergabung bersama tim Sekolah Hachigaoka Kota Kyoto.

Karena alasan tinggi badan, Ran Takahashi menghabiskan waktu untuk berlatih di posisi libero di SMA.

Setelah lulus, Ran Takahashi melanjutkan pendidikan jurusan ilmu olahraga di Nippon Sport Science University.

Pada 19 Desember, Ran debut di liga papan atas Italia untuk pertama kalinya masuk sebagai pemain pengganti Modena Volley pada pertandingan set ketiga.

Rui Takahashi Jadi Support Sistem Ran Takahashi

Ran Takahashi menggeluti dunia olahraga bola voli mengikuti jejak kakaknya, Rui Takahashi.

Usia Rui Takahashi dan Ran Takahashi hanya berjarak satu setengah tahun.

Selain Rui Takahashi, Ran juga memiliki adik perempuan bernama Riri yang juga berprofesi sebagai atlet bola voli.

Bersama saudaranya, Ran Takahashi membuat channel YouTube RanRui yang merupakan gabungan dua nama asli mereka.

Dalam sebuah wawancara, Ran Takahashi mengaku pada tahun-tahun awal di kampus tidak menyukai latihan voli bersama kakaknya.

Namun, konsistensi membawa Ran Takahashi berada di titik ssaat ini.

Saat itu, ia tak memiliki pilihan lain, selain bangun jam 6 pagi setiap hari untuk mengikuti latihan bersama kakanya.

Rupanya Rui adalah kapten tim skuad bola voli Nippon Sports Science University.

Kini, semua kerja keras Ran Takahashi terbayar berkat kegigihannya berlatih bola voli.***

Editor: Apriani Alva


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah