Prestasi Lee So Young Kapten Red Sparks di Liga Voli Korea 2024: Cek Profil Lengkapnya Disini!

- 7 Maret 2024, 16:00 WIB
Prestasi Lee So Young Kapten Red Sparks di Liga Voli Korea 2024: Cek Profil Lengkapnya Disini!
Prestasi Lee So Young Kapten Red Sparks di Liga Voli Korea 2024: Cek Profil Lengkapnya Disini! /instagram @So02-1

JOMBANG UPDATE - Lee So Young kapten Red Sparks kerap mencuri perhatian volimania usai berhasil masuk ke babak playoff Liga Voli Korea 2024.

Performa Lee So Young membuat Red Sparks berhasil lolos babak playoff Liga Voli Korea 2024. Kemampuannya yang hebat di lapangan membuat volimania senang.

Kapten Red Sparks Lee So Young juga sangat peduli dengan Megawati Hangestri. Beberapa potongan video memperlihatkan Lee So Young terus mendukung pemain voli asal Indonesia ini.

Selain itu, Lee So Young juga kerap membantu Megawati Hangestri meraih banyak poin menghadapi tim-tim kuat di Liga Voli Korea 2024.

Baca Juga: Prediksi Red Sparks vs GS Caltex Hari Ini Liga Voli Putri Korea Selatan 2024

Berikut JOMBANG UPDATE merangkum profil Lee So Young kapten Red Sparks yang mempunyai banyak pengalaman dan prestasi membanggakan.

Lee So Young adalah atlet voli Korea Selatan yang lahir di 17 Oktober 1994. Pemain yang memiliki tinggi 176 cm ini bermain di posisi outside hitter.

Meskipun tidak terlalu tinggi, Lee So Young berhasil menunjukkan kemampuannya sebagai outside hitter Red Sparks.

Dengan adanya Lee So Young, permainan Red Sparks lebih bervariasi. Pasalnya, setter Red Sparks tidak selalu bergantung dengan Megawati Hangestri dan Gia.

Halaman:

Editor: Abdul Rouf


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x