8 Tim Voli Putri Nusantara Cup 2024 Ada Kharisma Premium hingga Petrokimia Volleyball Academy

- 21 Februari 2024, 09:45 WIB
8 Tim Voli Putri Nusantara Cup 2024 Ada Kharisma Premium hingga Petrokimia Volleyball Academy
8 Tim Voli Putri Nusantara Cup 2024 Ada Kharisma Premium hingga Petrokimia Volleyball Academy /Instagram.com/@petrovoli_

JOMBANG UPDATE - Ada Kharisma Premium Bandung hingga Petrokimia Volleyball Academy Gresik, intip daftar tim voli putri Nusantara Cup 2024.

Nusantara Cup 2024 merupakan kompetisi voli yang digelar oleh PBVSI sebagai ajang untuk atlet muda.

Peserta Nusantara Cup 2024 berjumlah 16 klub yang terdiri dari 8 tim voli putra dan 8 tim voli putri.

Beberapa tim voli putri Nusantara Cup 2024 merupakan klub yang sudah tak asing bagi volimania, seperti Kharisma Premium Bandung, Bharata Muda Jakarta, hingga Vita Solo.

Baca Juga: Daftar Pemain Bharata Muda di Nusantara Cup 2024 Lengkap dengan Nomor Punggung dan Posisi

Baca Juga: Daftar Pemain Silva's Bandung di Nusantara Cup 2024 Lengkap Ada Pascalina Mahuze hingga Mega Setiawati

Selain itu, ada juga Petrokimia Academy Volleyball Gresik dan Ivontri Magetan.

Penasaran dengan daftar tim voli putri Nusantara Cup 2024 selengkapnya? JOMBANG UPDATE telah merangkum informasinya!

Jadwal Nusantara Cup 2024

- Babak Penyisihan Grup Seri Subang: 22-25 Februari 2025 (GOR Gotong Royong Subang)

- Babak Penyisihan Grup Seri Magetan: 29 Februari-3 Maret (GOR Ki Mageti Magetan)

- Putaran Final: 18-24 Maret (GOR UNY Yogyakarta)

Daftar Tim Voli Putri Nusantara Cup 2024

Tim Voli Putri Seri Subang

1. Kharisma Premium (Bandung)

2. Silva's (Bandung)

3. Elang Laut (Subang)

4. Bharata Muda (Jakarta)

Baca Juga: Daftar Pemain Bintang Mahameru Bakasi di Nusantara Cup 2024 Lengkap dengan Nomor Punggung dan Posisi

Tim Voli Putri Seri Magetan

1. Petrokimia Academy Volleyball (Gresik)

2. Vita Solo (Solo)

3. Syntesis Agro Volley Club (Yogyakarta)

4. Ivontri Magetan (Magetan)

Itulah jadwal dan daftar tim voli putri Nusantara Cup 2024 selengkapnya. Saksikan aksi para atlet Kharisma Premium hingga Petrokimia Academy Volleyball.***

Editor: Alinur Awwalina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah