Jadwal Voli Putra Asian Games 2023 Hari Ini 26 September: Indonesia vs Korea Selatan hingga Iran vs China

- 26 September 2023, 06:00 WIB
Jadwal Voli Putra Asian Games 2023 Hari Ini 26 September: Indonesia vs Korea Selatan hingga Iran vs China
Jadwal Voli Putra Asian Games 2023 Hari Ini 26 September: Indonesia vs Korea Selatan hingga Iran vs China /Dok AVC

JOMBANG UPDATE - Intip jadwal voli putra Asian Games 2023 hari ini, 26 September 2023. Ada pertandingan Timnas Voli Putri Indonesia vs Korea Selatan hingga laga puncak Iran vs China.

Jadwal voli putra Asian Games 2023 hari ini akan menyajikan lima laga penutup yang sayang dilewatkan volimania.

Kelima laga yang tersaji pada jadwal voli putra Asian Games 2023 hari ini akan menjadi penentu posisi peringkat akhir.

Adapun salah satu duel yang akan tersaji sesuai jadwal voli putra Asian Games 2023 hari ini adalah laga perebutan tempat ke-7 antara Indonesia vs Korea Selatan.

Baca Juga: Update Ranking Voli Putri Dunia Terbaru Usai FIVB Road to Paris Volleyball Qualifier 2023, Turki Kokoh!

Baca Juga: Kapan OQT 2023 Voli Putra? Catat Jadwal Turnamen Kualifikasi Olimpiade 2024!

Selain Indonesia vs Korea Selatan, jadwal voli putra Asian Games 2023 hari ini juga akan mehnyajikan pertandingan perebutan medali perunggung antara Qatar vs Jepang dan laga puncak perebutan medali emas antara Iran vs China.

Agar tak ketinggalan pertandingannya, JOMBANG UPDATE telah merangkum jadwal voli putra Asian Games 2023 hari ini.

Namun sebelum itu, simak dulu hasil pertandingan voli putra kemarin sebagai berikut!

Hasil Pertandingan Voli Putra Asian Games 2023 Kemarin

Senin, 25 September 2023

Perebutan Tempat ke 11-12
- China Taipei 3-1 Bahrain (25–20, 25–18, 22–25, 25–19)

Perebutan Tempat ke 7-10
- Indonesia 3-2 Kazakhstan (25–22, 24–26, 22–25, 25–16, 15–12)
- Thailand 1-3 Korea Selatan (19–25, 23–25, 25–23, 29–31)

Semifinal
- Iran 3-0 Qatar (25–20, 25–20, 25–22)
- China 3-0 Jepang (25–15, 25–20, 25–21)

Jadwal Voli Putra Asian Games 2023 Hari Ini

Selasa, 26 September 2023

- 09.30 WIB: Kazakhstan vs Thailand
[Perebutan Tempat ke-9 di China Textile City Sports Centre Gymnasium]

- 13.30 WIB: Indonesia vs Korea Selatan
[Perebutan Tempat ke-7 di China Textile City Sports Centre Gymnasium]

- 13.30 WIB: Qatar vs Jepang
[Perebutan Medali Perunggu di Linping Sports Centre Gymnasium]

- 17.30 WIB: India vs Pakistan
[Perebutan Tempat ke-5 di China Textile City Sports Centre Gymnasium]

- 18.30 WIB: Iran vs China
[Perebutan Medali Emas di Linping Sports Centre Gymnasium]

Timnas Voli Putra Indonesia akan berhadapan dengan Korea Selatan pada laga perebutan tempat ke-7 hari ini.

Jika menang, maka Doni Haryono dkk akan finis di urutan ke-7 pada peringkat akhir. Namun jika kalah, maka skuad Merah Putih akan finis di posisi ke-8.

Adapun untuk siaran langsung, jika mengacu pada pertandingan sebelumnya maka laga yang ditayangkan adalah yang berlangsung di Linping Sports Centre Gymnasium.

Itulah jadwal voli putra Asian Games 2023 hari ini. Ada duel perebutan tempat ke-7 antara Indonesia vs Korea hingga pertandingan puncak perebutan juara Iran vs China.***

Editor: Alinur Awwalina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah