Jadwal Asian Games 2023 Volleyball Hari Ini, Timnas Voli Putra Indonesia Berada di Grup Neraka

- 19 September 2023, 09:18 WIB
Jadwal Asian Games 2023 Volleyball Hari Ini, Timnas Voli Putra Indonesia Berada di Grup Neraka
Jadwal Asian Games 2023 Volleyball Hari Ini, Timnas Voli Putra Indonesia Berada di Grup Neraka /Twitter/@voleialter

JOMBANG UPDATE - Timnas voli putra Indonesia akan beraksi, jadwal Asian Games 2023 volleyball patit ditandai agar tak ketinggalan aksi Farhan Halim dkk.

Jadwal Asian Games 2023 volleyball akan dimulai hari ini, Selasa 19 September 2023.

Laga pembuka sesui jadwal Asian Games 2023 volleyball akan mempertemukan Kirgistan vs Kazakhstan pada pukul 09.30 WIB

Sementara itu, Timnas voli putra Indonessia akan menghadapi lawan Filipina. Jadwal Asian Games 2023 volleyball antara Indonesia vs Filipina akan berlangsung pukul 18.00 WIB.

Baca Juga: Daftar Pemain Voli Putri Kanada di FIVB Road to Paris Volleyball Qualifier 2023: Kiera Van Ryk, Brie King Dkk

Baca Juga: Jadwal FIVB Road to Paris Volleyball Qualifier 2023 Hari Ini 19 September: Turki vs Peru, Italia vs Thailand

Aksi Dio Zulfikri dkk pada laga Pesta Olahraga Asia terbesar patut dinantikan.

Volimania yang tidak ingin ketinggalan pertandingannya, pastikan mencatat jadwal Timnas Voli Indonesia di Asian Games 2023.

Jadwal voli Asian Games 2023 berlangsung selama delapan hari mulai 19-26 September 2023 di Hangzhou, China.

Pada ajang Asian Games 2023, Timnas Voli Putra Indonesia tergabung dalam grup neraka yakni Grup F bersama Jepang, Filipina, dan Afganistan.

Jepang menjadi grup voli putra yang dianggap memiliki kedalaman skuad yang mumpuni, meskipun kemungkinan tidak menurunkan pemain utama.

Berdasarkan jadwal Timnas Voli Putra Indonesia di Asian Games 2023, Dio Zulfikri akan mengawali perjuangan dengan pengawalan Filipina di babak penyisihan grup.

Baca Juga: Daftar 12 Pemain Timnas Voli Putra Jepang di Asian Games 2023: Tanpa Yuki Ishikawa, Tim B Beraksi!

Baca Juga: Daftar 12 Pemain Timnas Voli Putra Filipina Asian Games 2023: Ada Bryan Bagunas, Marck Espejo, Steven Rotter

Usai melakoni laga melawan Filipina, jadwal Timnas Voli Putra Indonesia di Asian Games 2023 akan mempertemukan Farhan Halim cs berhadapan dengan timnas Jepang kemudian Afganistan.

Agar tak ketinggalan aksi anak asuh Jiang Jie di Pesta Olahraga Asia, berikut ini JOMBANG UPDATE telah merangkum jadwal Timnas Voli Putra Indonesia di Asian Games 2023 selengkapnya.

Namun sebelum mengintip jadwal pertandingannya, simak dulu pembagian grup Asian Games 2023 voli putra berikut ini!

Pembagian Grup Asian Games 2023 Voli Putra

Grup A: China, Kirgistan, Kazakhstan

Grup B: Iran, Nepal, Bahrain

Grup C: Korea Selatan, India, Kamboja

Grup D: China Taipei, Pakistan, Mongolia

Grup E: Qatar, Thailand, Hong Kong

Grup F: Jepang, Indonesia, Filipina, Afganistan

Jadwal Timnas Voli Putra Indonesia di Asian Games 2023 Lengkap

Pertandingan voli Asian Games 2023 akan berlangsung di empat venue, yaitu HZNU Gymnasium (Hangzhou Normal University Cangqian Gymnasium), LSC Gymnasium (Linping Sports Centre Gymnasium), DQ Sports Gymnasium (Deqing Sports Centre Gymnasium), dan CXC Gymnasium (China Textile City Sports Centre Gymnasium).

Berikut ini jadwal Timnas Voli Putra Indonesia di Asiam Games 2023 dan pertandingan lainnya selengkapnya.

Selasa, 19 September 2023
- 09.30 WIB: Kirgistan vs Kazakhstan (Grup A, CXC Gymnasium)
- 13.30 WIB: Nepal vs Bahrain (Grup B, CXC Gymnasium)
- 13.30 WIB: Pakistan vs Mongolia (Grup D, LSC Gymnasium)
- 13.30 WIB: Jepang vs Afganistan (Grup F, DQ Sports Gymnasium)
- 18.00 WIB: India vs Kamboja (Grup C, CXC Gymnasium)
- 18.00 WIB: Thailand vs Hong Kong (Grup E, LSC Gymnasium)
- 18.00 WIB: Indonesia vs Filipina (Grup F, DQ Sports Gymnasium)

Baca Juga: Biodata 12 Pemain Timnas Voli Putra Indonesia di Asian Games 2023: Usia, Tinggi Badan, hingga Akun Instagram

Rabu, 20 September 2023
- 09.30 WIB: China Taipei vs Pakistan (Grup D, LSC Gymnasium)
- 13.30 WIB: Iran vs Nepal (Grup B, CXC Gymnasium)
- 13.30 WIB: Qatar vs Thailand (Grup E, LSC Gymnasium)
- 13.30 WIB: Afganistan vs Filipina (Grup F, DQ Sports Gymnasium)
- 18.00 WIB: China vs Kirgistan (Grup A, CXC Gymnasium)
- 18.00 WIB: Korea Selatan vs India (Grup C, LSC Gymnasium)
- 18.00 WIB: Jepang vs Indonesia (Grup F, DQ Sports Gymnasium)

Kamis, 21 September 2023
- 09.30 WIB: Hong Kong vs Qatar (Grup E, DQ Sports Gymnasium)
- 13.30 WIB: Bahrain vs Iran (Grup B, CXC Gymnasium)
- 13.30 WIB: Kamboja vs Korea Selatan (Grup C, LSC Gymnasium)
- 13.30 WIB: Indonesia vs Afganistan (Grup F, DQ Sports Gymnasium)
- 18.00 WIB: Kazakhstan vs China (Grup A, CXC Gymnasium)
- 18.00 WIB: Mongolia vs China Taipei (Grup D, LSC Gymnasium)
- 18.00 WIB: Filipina vs Jepang (Grup F, DQ Sports Gymnasium)

Babak 12 Besar: Jumat, 22 September 2023

Babak 6 besar: Minggu, 24 September 2023

Babak Semifinal: Senin, 25 September 2023

Babak Final: Selasa, 26 September 2023

Itulah jadwal Asian Games 2023 volleyball lengkap dengan pembagian grup. Jangan lewatkan Dio ZUlfikri hingga Farhan Halim beraksi di Pesta Olahraga Asia!***

Editor: Apriani Alva


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x