Biodata 12 Pemain Timnas Voli Putra Indonesia di Asian Games 2023: Usia, Tinggi Badan, hingga Akun Instagram

- 13 September 2023, 19:48 WIB
Biodata 12 Pemain Timnas Voli Putra Indonesia di Asian Games 2023: Usia, Tinggi Badan, hingga Akun Instagram
Biodata 12 Pemain Timnas Voli Putra Indonesia di Asian Games 2023: Usia, Tinggi Badan, hingga Akun Instagram /Dok AVC

JOMBANG UPDATE - Intip biodata pemain Timnas Voli Putra Indonesia di Asian Games 2023. Mulai dari usai, tinggi badan, hingga akun Instagram Farhan Halim dkk!

Timnas Voli Putra Indonesia akan berlaga di Asian Games 2023 mulai 19 September 2023 mendatang di Hangzhou, China.

Pada 30 Agustus lalu, Pengurus Pusat Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PP PBVSI) telah merilis daftar pemain Timnas Voli Putra Indonesia untuk Asian Games 2023.

Sesuai dengan regulasi Asian Games 2023, PP PBVSI mendaftarkan sebanyak 12 nama pemain Timnas Voli Putra Indonesia termasuk Doni Haryono, Dio Zulfikri, Jasen Natanael Kilanta.

Baca Juga: Biodata 12 Pemain Voli Putra Filipina di Asian Games 2023: Posisi, Usia, Tinggi Badan Bryan Bagunas Dkk

Baca Juga: Biodata 12 Pemain Voli Putra Jepang Asian Games 2023 Lengkap: Posisi, Usia, Tinggi Badan Masahiro Yanagida Dkk

Meskipun nama-nama pemain Timnas Voli Putra Indonesia di Asian Games 2023 mungkin sudah dikenal oleh sebagian besar volimani, tetapi mungkin masih ada yang penasaran dengan biodata mereka.

JOMBANG UPDATE telah merangkum biodata pemain Timnas Voli Putra Indonesia di Asian Games 2023 lengkap dengan usia (usia dihitung saat artikel dirilis), tinggi badan, hingga akun Instagramnya.

Biodata 12 Pemain Timnas Voli Putra Indonesia di Asian Games 2023

3 - Boy Arnes Arabi - Outside Hitter
Tanggal Lahir: 22 Oktober 2003
Usia: 19 tahun
Tinggi Badan: 188 cm
Spike: 355 cm
Block: 345 cm
Akun Instagram: @boy_nez

4 - Hendra Kurniawan - Middle Blocker
Tanggal Lahir: 27 Mei 2003
Tinggi Badan: 195 cm
Usia: 20 tahun
Spike: 350 cm
Block: 345 cm
Akun Instagram: @hendrakurniawanhk

6 - Muhammad Malizi - Middle Blocker
Tanggal Lahir: 29 September 1994
Usia: 29 tahun
Tinggi Badan: 193 cm
Spike: 350 cm
Block: 340 cm
Akun Instagram: @malizii06

8 - Jasen Natanael Kilanta - Setter
Tanggal Lahir: 20 Februari 1999
Usia: 24 tahun
Tinggi Badan: 186 cm
Spike: 340 cm
Block: 335 cm
Akun Instagram: @jasennatanaelk

9 - Doni Haryono - Outside Hitter
Tanggal Lahir: 21 Februari 1999
Usia: 24 tahun
Tinggi Badan: 189 cm
Spike: 350 cm
Block: 340 cm
Akun Instagram: @dony_haryono

10 - Fahri Septian Putratama - Outside Hitter
Tanggal Lahir: 26 September 1998
Usia: 24 tahun
Tinggi Badan: 187 cm
Spike: 350 cm
Block: 335 cm
Akun Instagram: @fahryseptian

Baca Juga: Dianggap Berbohong oleh PBVSI, Rivan Nurmulki Terancam 1 Tahun Tak Bisa Perkuat Timnas Voli Putra Indonesia

11 - Amin Kurnia Sandy Akbar - Outside Hitter
Tanggal Lahir: 17 Juli 1998
Usia: 25 tahun
Tinggi Badan: 190 cm
Spike: 350 cm
Block: 345 cm
Akun Instagram: @sandyakbar17

13 - Hernanda Zulfi - Middle Blocker
Tanggal Lahir: 27 Januari 1997
Usia: 26 tahun
Tinggi Badan: 197 cm
Spike: 350 cm
Block: 340 cm
Akun Instagram: @hernandazulfi13

14 - Farhan Halim - Outside Hitter
Tanggal Lahir: 26 April 2001
Usia: 22 tahun
Tinggi Badan: 190 cm
Spike: 350 cm
Block: 345 cm
Akun Instagram: @ieufarhan

15 - Dio Zulfikri - Setter
Tanggal Lahir: 15 Desember 1996
Usia: 26 tahun
Tinggi Badan: 187 cm
Spike: 330 cm
Block: 320 cm
Akun Instagram: @diozulfikri

17 - Agil Angga Anggara - Opposite
Tanggal Lahir: 15 Mei 2000
Usia: 23 tahun
Tinggi badan: 191 cm
Block: 337 cm
Spike: 340 cm
Akun Instagram: @agilangga_

19 - Fahreza Rakha Abhinaya - Libero
Tanggal Lahir: 6 Desember 1999
Usia: 23 tahun
Tinggi Badan: 173 cm
Spike: 310 cm
Block: 290 cm
Akun Instagram: @fahrezarakha19

PELATIH: Jiang Jie

Baca Juga: Profil Lengkap Jasen Natanael Kilanta, Setter Timnas Voli Putra Indonesia

Pada Asian Games 2023, skuad Merah Putih tergabung dalam grup F bersama Jepang, Indonesia, Filipina, dan Afganistan.

Farhan Halim dkk akan berlaga sebanyak tiga kali pada babak penyisihan grup.

Agar tak ketinggalan pertandingannya, berikut ini jadwal Timnas Voli Putra Indonesia di Asian Games 2023 babak penyisihan grup.

Jadwal Timnas Voli Putra Indonesia di Asian Games 2023

Selasa, 19 September 2023
18.00 WIB: Indonesia vs Filipina

Rabu, 20 September 2023
18.00 WIB: Jepang vs Indonesia

Kamis, 21 September 2023
13.30 WIB: Indonesia vs Afganistan

Itulah informasi terkait biodata pemain Timnas Voli Putra Indonesia di Asian Games 2023, lengkap dengan jadwal pertandingannya.***

Editor: Alinur Awwalina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah