5 Keluarga Atlet Voli Ini Kompak Beraksi di Kapolri Cup 2023, Termasuk Alfin Daniel Pratama dan Orang Tuanya

- 2 September 2023, 11:01 WIB
5 Keluarga Atlet Voli Ini Kompak Beraksi di Kapolri Cup 2023, Termasuk Alfin Daniel Pratama dan Orang Tuanya
5 Keluarga Atlet Voli Ini Kompak Beraksi di Kapolri Cup 2023, Termasuk Alfin Daniel Pratama dan Orang Tuanya /Twitter @Rheza_pradita

JOMBANG UPDATE - Ada beberapa keluarga atlet voli yang kompak beraksi di Kapolri Cup 2023. Salah satunya adalah Alfin Daniel Pratama dan orang tuanya!

Selama berlangsung, gelaran Kapolri Cup 2023 mendapatkan banyak perhatian dari volimania.

Adapun yang paling menyita atensi volimania tentu saja para atlet voli yang beraksi di Kapolri Cup 2023.

Mulai dari profil, perjalanan karir, hingga hubungan para atlet voli yang berlaga Kapolri Cup 2023 banyak dicari.

Baca Juga: Sederet Atlet Voli Muda yang Curi Perhatian di Kapolri Cup 2023, Disebut Calon Bintang Masa Depan!

Baca Juga: Profil Lengkap Alfin Daniel Pratama, Pemain Voli Putra Jawa Timur di Kapolri Cup 2023

Uniknya, ada beberapa atlet voli yang kompak beraksi di Kapolri Cup 2023 bersama anggota keluarganya, termasuk Alfin Daniel Pratama dan orang tuanya.

Penasaran? Berikut JOMBANG UPDATE sajikan informasi terkait beberapa keluarga atlet voli seperti orang tua dan anak hingga kakak adik yang kompak beraksi di Kapolri Cup 2023.

1. Alfin Daniel Pratama, Iwan Dedi Setiawan, dan Rita Kurniati

Iwan Dedi Setiawan, Rita Kurniati, dan Alfin Daniel Pratama menjadi salah satu keluarga atlet voli yang mencuri perhatian di Kapolri Cup 2023.

Pasalnya, ayah, ibu, dan anak tersebut kompak lolos ke final Kapolri Cup 2023.

Alfin Daniel Pratama merupakan pemain voli putra Jawa Timur dengan nomor punggung 21.

Sementara itu sang ayah, Iwan Dedi Setiawan, beraksi di Kapolri Cup 2023 sebagai pelatih tim voli putra Jawa Timur.

Adapun Rita Kurniati adalah atlet voli tertua di Kapolri Cup 2023. Ia merupakan pemain nomor punggung 11 di tim voli putri Kalimantan Barat.

Uniknya lagi, keluarga atlet voli yang satu ini semuanya berposisi sebagai setter.

Adik Alfin yaitu Muhammad Setyabima yang saat ini masih berusia 13 tahun juga menekuni olahraga voli sebagai setter. Namun, ia tak berlaga di Kapolri Cup 2023.

2. Jordan Susanto, Jerel Susanto, dan Joko Susanto

Selain Alfin Daniel Pratama dan orang tuanya, keluarga atlet voli lainnya yang kompak berlaga di Kapolri Cup 2023 adalah Jordan Susanto bersama sang ayah dan adik.

Jordan Susanto dan Jerel Susanto merupakan atlet voli yang memperkuat tim voli putra Sulawesi Utara di Kapolri Cup 2023.

Adapun sang ayah, Joko Susanto, merupakan pelatih tim voli putra Sulawesi Utara.

Sayangnya, aksi keluarga atlet voli yang satu ini bersama tim voli putra Sulawesi Utara harus terhenti di babak 16 besar.

3. Wilda Nurfadhilah dan Achmad Rizal

Achmad Rizal dan Wilda Nurfadhilah/Instagram @wildanurfadhilahh
Achmad Rizal dan Wilda Nurfadhilah/Instagram @wildanurfadhilahh

Nama Wilda Nurfadhilah tentu tak asing bagi volimania. Langganan kapten Timnas Voli Putri yang baru saja menyatakan pensiun dari skuad Merah Putih ini ternyata memiliki adik yang mengikuti jejaknya sebagai atlet voli, yaitu Achmad Rizal.

Pada gelaran Kapolri Cup 2023, Wilda dan Rizal kompak unjuk gigi.

Wilda Nurfadhilah memperkuat tim voli putri Kalimantan Barat dan akan berlaga di final.

Sementara itu, Rizal tergabung dalam tim voli putra Sulawesi Utara yang telah terhenti di babak 16 besar.

Baca Juga: Profil Achmad Rizal Nurhuda Sugandi Pemain Voli Putra Sulawesi Utara Kapolri Cup 2023, Adik Wilda Nurfadhilah

4. Nety Dyah Puspitarani dan Agfarida Desy Maharani

Keluarga atlet voli lainnya yang kompak beraksi di Kapolri Cup 2023 adalah pasangan kakak adik Nety Dyah Puspitarani dan Agfarida Desy Maharani.

Nety Dyah memperkuat tim voli putri Jawa Timur yang melaju ke final Kapolri Cup 2023.

Sementara itu, Agfarida adalah kapten sekaligus tim voli putri Daerah Istimewa Yogyakarta yang gugur pada babak 8 besar.

Tak hanya kompak sebagai atlet voli, keduanya juga merupakan abdi negara.

Nety merupakan anggota TNI AU, sedangkan Agfarida adalah anggota polisi.

5. Dimas Saputra dan Bintang Saputra

Dimas Saputra dan Bintang Saputra
Dimas Saputra dan Bintang Saputra @bin_volleyballclub

Volimania tentu sudah tak asing dengan pasangan kakak adik Dimas Saputra Pratama dan Marcelio Bintang Saputra.

Keduanya sama-sama berlaga di Kapolri Cup 2023 meski memperkuat tim yang berbeda.

Bintang bergabung dengan tim voli putra Jawa Timur dan lolos ke babak final.

Sementara itu, aksi Dimnas yang memperkuat Sulawesi Tengah harus terhenti di babak 16 besar.

Itulah beberapa keluarga atlet voli yang kompak beraksi di Kapolri Cup 2023. Alfin Daniel Pratama dan orang tuanya lolos ke final!***

Editor: Alinur Awwalina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah