Jadwal AVC Championship 2023 Babak Penyisihan Grup, Timnas Voli Putra Indonesia Hadapi China dan Kazakhstan

- 19 Agustus 2023, 04:30 WIB
Jadwal AVC Championship 2023 Babak Penyisihan Grup, Timnas Voli Putra Indonesia Hadapi China dan Kazakhstan
Jadwal AVC Championship 2023 Babak Penyisihan Grup, Timnas Voli Putra Indonesia Hadapi China dan Kazakhstan /Dok AVC

 

JOMBANG UPDATE - Jadwal AVC Championship 2023 babak penyisihan grup layak disimak. Timnas Voli Putra Indonesia akan menghadapi China dan Kazakhstan.

Gelaran AVC Championship 2023 putra atau yang memiliki nama resmi Asian Senior Men's Volleyball Championship 2023 akan berlangsung mulai hari ini, 19 Agustus, di Urmia Iran.

Pada AVC Championship 2023, Timnas Voli Putra Indonesia tergabung dalam Pool C bersama China dan Kazakhstan.

Berdasarkan jadwal AVC Championship 2023 babak penyisihan, Timnas Voli Putra Indonesia akan berhadapan dengan China di laga pertama.

Baca Juga: Ranking Dunia Voli Putra FIVB Peserta Asian Volleyball Championship 2023

Baca Juga: Biodata Pemain Timnas Voli Putra Indonesia Asian Volleyball Championship 2023 Lengkap: Usai, Tinggi Badan, Dll

Timnas Voli Putra China merupakan peraih tiga gelar juara AVC Championship, yaitu pada 1979, 1997, dan 1999.

Selain itu, China juga merupakan tim yang berlaga di Volleyball Nations League.

Meski akhirnya terdegrasadi di VNL 2023 dan tak menurunkan skuad utamanya untuk AVC Championship 2023, China tetap menjadi tim yang perlu diwaspadai Hernanda Zulfi dkk.

Agar tak ketinggalan aksi Timnas Voli Putra Indonesia, JOMBANG UPDATE telah merangkum jadwal AVC Championship 2023 babak penyisihan selengkapnya.

Namun sebelum mengintip jadwalnya, simak dulu beberapa hal terkait termasuk pembagian pool AVC Championship 2023.

Pembagian Pool AVC Championship 2023

Peserta AVC Championship 2023 putra dibagi menjadi 6 pool dari yang masing-masing diisi dengan 3 tim.

Adapun masing-masing peserta akan berlaga sebanyak 2 kali di babak penyisihan grup. Nantinya, juara dan runner up grup akan melaju ke babak 12 besar.

Sementara itu, tim yang kalah akan bertanding lagi untuk menentukan posisi akhir mereka di urutan 13-18.

Babak 12 besar AVC Championship 2023 putra menerapkan sistem gugur.

12 tim tersebut akan memperebutkan 6 tiket ke babak perempat final.

Nantinya, dari 6 tim yang lolos ke perempat final tersebut, akan ada 2 tim yang mendapat bye sehingga langsung melaju ke semifinal.

Berikut ini pembagian pool AVC Championship 2023 putra:

- Pool A: Iran, Hong Kong, Iraq
- Pool B: Jepang, Uzbekistan, Thailand
- Pool C: China, Kazakhstan, Indonesia
- Pool D: China Taipei, Bahrain, Mongolia* (Mongolia mengundurkan diri)
- Pool E: Qatar, India, Afghanistan
- Pool F: Pakistan, Korea Selatan, Bangladesh

Berdasarkan update terbaru, Mongolia menyatakan mundur dari Asian Volleyball Championship 2023.

Maka dari itu, China Taipei dan Bahrain yang menempati Pool D sudah dipastikan melaju ke babak 12 besar.

Baca Juga: Jelang Asian Volleyball Championship 2023, Hernanda Zulfi Disebut Mirip Atlet Voli Dunia Ini

Jadwal AVC Championship 2023 Babak Penyisihan Grup

Pertandingan AVC Championship 2023 putra akan berlangsung di dua tempat, yaitu Ghadir Arena (Hall 1) dan Shahidan Ahandoust Hall (Hall 2).

Berikut ini jadwal AVC Championship 2023 putra untuk babak penyisihan grup selengkapnya.

Sabtu, 19 Agustus 2023

- 15.45 WIB: Jepang vs Thailand (Pool B, Hall 1)
- 15.45 WIB: Indonesia vs China (Pool C, Hall 2)
- 18.45 WIB: Qatar vs India (Pool E, Hall 1)
- 18.45 WIB: Hong Kong vs Irak (Pool A, Hall 2)
- 21.45 WIB: Bangladesh vs Korea Selatan (Pool F, Hall 1)
- 21.45 WIB: China Taipei vs Mongolia (Pool D, Hall 2)

Minggu, 20 Agustus 2023

- 15.45 WIB: Uzbekistan vs Jepang (Pool B, Hall 1)
- 15.45 WIB: Kazakhstan vs Indonesia (Pool C, Hall 2)
- 18.45 WIB: Afghanistan vs Qatar (Pool E, Hall 1)
- 18.45 WIB: Pakistan vs Bangladesh (Pool F, Hall 2)
- 21.45 WIB: Iran vs Hong Kong (Pool A, Hall 1)
- 21.45 WIB: Bahrain vs China Taipei (Pool D, Hall 2)

Senin, 21 Agustus 2023

- 15.45 WIB: Thailand vs Uzbekistan (Pool B, Hall 1)
- 15.45 WIB: China vs Kazakhstan (Pool C, Hall 2)
- 18.45 WIB: India vs Afghanistan (Pool E, Hall 1)
- 18.45 WIB: Korea Selatan vs Pakistan (Pool F, Hall 2)
- 21.45 WIB: Irak vs Iran (Pool A, Hall 1)
- 21.45 WIB: Mongolia vs Bahran (Pool D, Hall 2)

Itulah jadwal AVC Championship 2023 babak penyisihan grup selengkapnya. Mampukah Timnas Voli Putra Indonesia melaju ke 12 besar Asian Volleyball Championship 2023?***

Editor: Alinur Awwalina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah