Tak Masuk Skuad Timnas Voli Putri Indonesia di SEA V League 2023, Yolla Yuliana Merasa Sudah Cukup

- 1 Agustus 2023, 11:07 WIB
Tak Masuk Skuad Timnas Voli Putri Indonesia di SEA V League 2023, Yolla Yuliana Merasa Sudah Cukup
Tak Masuk Skuad Timnas Voli Putri Indonesia di SEA V League 2023, Yolla Yuliana Merasa Sudah Cukup /Instagram @yollayuliana1515

Hal tersebut disebutkan Yolla saat ditanya terkait pensiun dalam salah satu video YouTube Nexera Entertainment yang diunggah pada 13 Juli 2023.

"Mungkin kalau waktu dekat ini, aku mungkin kepikirannya pensiunnya dari tim nasional," kata Yolla dikutip JOMBANG UPDATE dari YouTube Nexera Entertainment.

"Kemarin kan sempat masih dipanggil, kan. Terus kayaknya untuk tim nasional aku udah cukup deh," lanjut atlet voli asal Bandung tersebut.

Pasalnya, Yolla sudah masuk Timnas Voli Putri Indonesia sejak tahun 2008.

Sejauh ini, Yolla sudah berkali-kali berlaga di SEA Games hingga AVC Challenge Cup (sebelumnya bernama ASEAN Grand Prix).

Jadi, peraih tiga edisi juara Proliga (2015, 2016, 2022) ini merasa sudah cukup dan kini waktunya regenerasi.

"Aku kan udah nasional dari 2008 juga, kan, sudah membela Indonesia. Kayaknya sudah cukup deh. Aku di AVC sudah sering, di SEA Games juga oke lah nggak yang cuma satu dua tiga,"

"Terus, ya, ini saatnya buat junior-junior aku untuk nerusin goals aku."

Yolla Yulina memang merupakan salah satu atlet voli putri Indonesia yang telah mengantongi banyak pengalaman dan prestasi.

Bagi volimania, namanya pasti sudah tak asing karena seringkali muncul di berbagai kompetisi baik nasional maupun internasional bersama Timnas Voli Putri Indonesia.

Halaman:

Editor: Alinur Awwalina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x