Profil Yuki Ishikawa Kapten Timnas Voli Putra Jepang VNL 2023: Lengkap dengan Usia, Karir, hingga Prestasi

- 23 Juli 2023, 19:30 WIB
Profil Yuki Ishikawa Kapten Timnas Voli Putra Jepang VNL 2023, Lengkap dengan Usia, Karir, hingga Prestasi
Profil Yuki Ishikawa Kapten Timnas Voli Putra Jepang VNL 2023, Lengkap dengan Usia, Karir, hingga Prestasi /Instagram @volleyballworld

JOMBANG UPDATE - Simak biodata dan profil Yuki Ishikawa kapten Timnas Voli Putra Jepang VNL 2023. Lengkap dengan tinggi badan, usia, perjalanan karir, hingga prestasi!

Yuki Ishikawa dkk mampu menembus semifinal VNL 2023. Namun sayangnya, Timnas Voli Putra Jepang harus mengakui keunggulan Polandia sehingga tak bisa melaju ke laga puncak perebutan juara Volleyball Nations League.

Meskipun demikian, prestasi Timnas Voli Putra Jepang di VNL 2023 layak diacungi jempol. Terlebih lagi, tim yang dikapteni Yuki Ishikawa ini masih memiliki kesempatan untuk meraih juara 3 Volleyball Nations League musim ini.

Yuki Ishikawa bersama Timnas Voli Putra Jepang akan berhadapan dengan Italia pada perebutan tempat ketiga di final VNL 2023 yang berlangsung malam ini, 23 Juli 2023 pukul 22.00 WIB.

Baca Juga: Biodata Pemain Voli Putra Jepang VNL 2023, Intip Jelang Final Volleyball Nations League

Baca Juga: Jelang Final VNL 2023, Intip Biodata Pemain Voli Putra Amerika Serikat di Volleyball Nations League

Jelang pertandingan tersebut, simak dulu biodata dan profil Yuki Ishikawa kapten Timnas Voli Putra Jepang di VNL 2023 selengkapnya yang telah JOMBANG UPDATE rangkum berikut ini.

Profil Yuki Ishikawa Lengkap

Nama Yuki Ishikawa tentu sudah tak asing bagi volimania. Atlet voli Jepang berposisi outside hitter ini memang dikenal memiliki kemampuan yang tak bisa diragukan.

Yuki Ishikawa lahir di Okazaki, Prefektur Aichi pada 11 Desember 1995.

Bakatnya Ishikawa di bidang olahraga ternyata menurun dari orang tua. Tak hanya orang tuanya, saudara Ishikawa juga menekuni olahaga.

Ayah Ishikawa, Mikihisa, merupakan mantan atlet lari cepat. Sementara itu ibunya, Midori, adalah mantan pemain basket.

Kakak perempuannya yang bernama Naomi Ishikawa adalah mantan atlet voli.

Sedangkan adiknya, Mayu Ishikawa, merupakan atlet voli yang saat ini menjadi salah satu andalan Timnas Voli Putri Jepang di berbagai turnamen termasuk VNL 2023.

Yuki Ishikawa mulai bermain voli di kelas 4 SD karena terpengaruh oleh sang kakak.

Setelah itu, berbagai prestasi banyak diraih oleh Ishikawa.

Ishikawa memenangkan medali perunggu di All Japan Junior High School Volleyball Championship 2010. Lalu, terpilih sebagai kapten Prefektur Aichi dan memenangkan medali perak di JOC Junior Olympic Cup pada tahun yang sama.

Saat SMA, ia menjadi siswa pertama yang memenangkan "Triple Crown" di 3 turnamen, yaitu Inter-High, National Polity, Haruko Volley selama 2 tahun berturut-turut.

Pada musim 2014-2015, Ishikawa bermain untuk klub Italia Parmareggio Modena. Namun, ia kembali ke Jepang pada musim yang sama dan masuk Universitas Chuoklub Fakultas Hukum, Departemen Ilmu Politik dan akhirnya bergabung dengan klub kampus tersebut.

Yuki Ishikawa kembali hijrah ke Italia pada Desember 2016. Ia telah memperkuat berbagai tim di negara tersebut hingga saat ini.

Sementara itu, karir Ishikawa di Timnas Voli Putra Jepang sudah dimulai sejak junior.

Ishikawa terpilih untuk menjadi bagian Timnas Jepang di Asian Championships U18 2012 di Iran.

Ia berhasil meraih gelar Best Scorer dan mengantarkan tim Jepang mendapatkan medali perunggu.

Ishikawa debut di Timnas Voli Putra Jepang dewasa di Asian Games 2014. Saat itu, ia masih berusia 18 tahun dan menjadi pemain termuda.

Performanya yang baik membuat Ishikawa menjadi langganan Timnas Voli Putra Jepang di berbagai kompetisi internasional.

Ia juga sukses membuat skuad Jepang memenangkan medali emas Asian Men's Volleyball Championship 2017.

Yuki Ishikawa juga mendapat gelar individu sebagai MVP dan Best Outside Hitter.

Pada Olimpiade Tokyo 2021, Yuki Ishikawa dipercaya menjadi kapten Timnas Voli Putra Jepang.

Ishikawa tetap mendapatkan kepercayaan memimpin skuad Jepang di berbagai kesempatan termasuk di VNL 2023.

Baca Juga: 5 Pemain Timnas Voli Putra Indonesia SEA V League 2023 Berkarir di Luar Negeri: Doni Haryono dan Dimas Saputra

Baca Juga: Profil dan Biodata Lengkap Muhammad Malizi, Middle Blocker Timnas Voli Putra Indonesia di SEA V League 2023

Biodata Yuki Ishikawa

Nama Lengkap: Yuki Ishikawa (石川祐希)

Tanggal Lahir: 11 Desember 1995
Usai: 27 tahun
Tinggi Badan: 191 cm
Berat Badan: 84 kg
Posisi: Outside Hitter
Spike: 355 cm
Block: 330 cm
Riwayat Klub:
- 2005–2008: Yahagi Minami Elementary School
- 2008–2011: Yahagi Junior High School
- 2011–2014: Seijoh High School
- 2014–2015: Parmareggio Modena (Italia)
- 2014–2017: Chuo University
- 2016–2018: Top Volley Latina (Italia)
- 2018–2019: Emma Villas Siena (Italia)
- 2019–2020: Kioene Padova (Italia)
- 2020–sekarang: Allianz Milano (Italia)
Akun Instagram:

Prestasi Yuki Ishikawa

Prestasi Individu:
- Best Scorer Asian Championships U18 2012
- Best Server All Japan Intercollegiate Championship 2014/15
- MVP All Japan Intercollegiate Championship 2014/15
- Best Receiver Hubert Wagner Memorial 2015
- Best Outside Hitter World Cup 2015
- Best Scorer All Japan Intercollegiate Championship 2016/17
- Best Server All Japan Intercollegiate Championship 2016/17
- Best Outside Hitter Asian Championships 2017
- MVP Asian Championships 2017
- Best Spiker All Japan Intercollegiate Championship 2017/18
- Best Scorer All Japan Intercollegiate Championship 2017/18
- Best Outside Hitter Italian Serie A1 2018/19
- Best Outside Hitter Asian Championships 2019
- Best Outside Hitter World Cup 2019
- Best Outside Hitter Asian Championships 2021
- Best Receiver Coupe Fred Fellay 2021/22

Prestasi Bersama Timnas:
- Medali Perunggu Asian Championships U18 2012
- Medali Perunggu Asian Games 2014
- Medali Perak Hubert Wagner Memorial 2015
- Medali Emas Asian Championships 2017
- Medali Perunggu Asian Championships 2019
- Medali Perak Asian Championships 2021

Prestasi Bersama Klub:
- Juara Italian Cup 2014/15
- Runner Up Italian Serie A1 2014/15
- Juara All Japan Intercollegiate Championship 2014/15
- Juara All Japan Intercollegiate Championship 2015/16
- Juara All Japan Intercollegiate Championship 2016/17
- Juara 3 All Japan Intercollegiate Championship 2017/18
- Juara Challenge Cup 2020/21
- Juara 3 Italian Cup 2021/2022
- Juara 3 Italian Cup 2022/2023

Demikian informasi terkait biodata dan profil Yuki Ishikawa kapten Timnas Voli Putra Jepang di VNL 2023 lengkap dengan usia, tinggi badan, karir, hingga prestasinya!***

Editor: Alinur Awwalina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x