Profil Lengkap Han Yue Pemain Badminton Tunggal Putri China Rival Gregoria Sejak Junior

- 27 Januari 2023, 15:30 WIB
Profil Lengkap Han Yue Pemain Badminton Tunggal Putri China Rival Gregoria Sejak Junior
Profil Lengkap Han Yue Pemain Badminton Tunggal Putri China Rival Gregoria Sejak Junior /Tangkapan Layar YouTube Cinta Timna

 

JOMBANG UPDATE - Han Yue dikenal sebagai pemain badminton di sektor tunggal putri yang telah menjadi rival Gregoria Mariska Tunjung sejak level junior.

Han Yue akan kembali bertemu dengan Gregoria Mariska Tunjung di ajang Indonesian Masters 2023 merebutkan tiket semifinal.

Profil lengkap Han Yue menarik dikulik jelang pertemuannya melawan Gregoria Mariska Tunjung di Indonesia Masters 2023.

Berikut JOMBANG UPDATE merangkum biodata dan profil Han Yue, pemain badminton tunggal putri China.

Baca Juga: Head to Head Gregoria Mariska Tunjung vs Han Yue Jelang Perempat Final Indonesia Masters 2023, Imbang?

Baca Juga: Profil Lengkap Gregoria Mariska Tunjung, Atlet Badminton Tunggal Putri Indonesia Lengkap dengan Ranking BWF

Profil Lengkap Han Yue

Han Yue saat ini berusia 23 tahun. Pemain badminton asal China ini lahir di Zhangzhou, Fujian, China pada 18 November 1999.

Saat masih junior, Han Yue telah bertemu dengan Gregoria Mariska Tunjung. Pertemuan pertama mereka terjadi pada final BWF World Junior Championship 2017 yang berhasil dimenangkan Gregoria.

Berhasil merebut gelar runner up, Han Yue merasa pertandingan tersebut menjadi memori yang tak terlupakan.

Prestasi individu lainnya yang berhasil dimenangkan Han Yui yaitu juara Syed Modi International Badminton Championship 2018.

Han Yue juga berhasil memenangkan gelar pertamanya musim 2022 dengan mengalahkan rekan senegaranya di final Hylo Open 2022 usai mengalahkan Zhang Yi Man 21-18, 21-16.

Kini Han Yue akan menghadapi Gregoria Mariska Tunjung pada babak delapan besar Indonesia Masters 2023.

Berikut JOMBANG UPDATE merangkum ranking BWF dan head to head Han Yue vs Gregoria Mariska Tunjung.

Baca Juga: Profil Jafar Hidayatullah-Aisyah Salsabila Putri Pranata Atlet Badminton Ganda Campuran Indonesia, Lengkap!

Baca Juga: Profil Lengkap Brian Yang, Atlet Badminton Kanada Sektor Tunggal Putra yang Idolakan Lee Chong Wei

Head to Head Gregoria Mariska Tunjung vs Han Yue Jelang Perempat Final Indonesia Masters 2023, Imbang?
Head to Head Gregoria Mariska Tunjung vs Han Yue Jelang Perempat Final Indonesia Masters 2023, Imbang? Instagram/@badminton.ina

Head to head Gregoria Mariska Tunjung vs Han Yue

Pertandingan badminton babak perempat final Indonesia Masters 2023 yang akan berlangsung hari ini, 27 Januari, Gregoria Mariska Tunjung akan berhadapan dengan Han Yue.

Adapun pertandingan Gregoria Mariska Tunjung vs Han Yue di perempat final Indonesia Masters 2023 akan berlangsung sebagai laga ke-4 lapangan 1.

 

Berdasarkan ranking BWF dunia, peringkat Gregoria Mariska Tunjung dan Han Yue tak beda jauh.

Saat ini, tunggal putri Indonesia yang akrab disapa Jorji tersebut berada di peringkat 14.

Sementara itu, tunggal putri China Han Yue berada di urutan 11.

Meski tipis, tetapi Jorji tak lebih unggul dari Han berdasarkan ranking BWF dunia.

Lantas, bagaimana dengan catatan pertemuan Gregoria Mariska Tunjung vs Han Yue di lapangan?

Sebelumnya, tercatat bahwa pertandingan Gregoria Mariska Tunjung vs Han Yue sudah terjadi empat kali.

Adapun dari empat pertandingan tersebut, masing-masing menang dan kalah sebanyak dua kali.

Lebih jelasnya, berikut ini catatan pertemuan atau head to head Gregoria Mariska Tunjung vs Han Yue di lapangan.

- SATHIO GROUP Australian Open 2022
Gregoria Mariska Tunjung vs Han Yue (18-21, 21-16, 21-14)

- HYLO Open 2022
Gregoria Mariska Tunjung vs Han Yue (19-21, 19-21)

- BARFOOT & THOMPSON New Zealand Open 2018
Gregoria Mariska Tunjung vs Han Yue (19-21, 16-21)

- BWF World Junior Championships 2017
Gregoria Mariska Tunjung vs Han Yue (21-13, 21-13, 24-22)

Itulah head to head Gregoria Mariska Tunjung vs Han Yue jelang perempat final Indonesia Masters 2023 hari ini. Siapa yang akan menang?***

 

Editor: Apriani Alva


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x