Sombong! Media Thailand Tak Anggap Timnas Indonesia Rival di Piala AFF 2022, Alexandre Polking Sebaliknya

- 18 Desember 2022, 21:00 WIB
Sombong! Media Thailand Tak Anggap Timnas Indonesia Rival di Piala AFF 2022, Alexandre Polking Sebaliknya
Sombong! Media Thailand Tak Anggap Timnas Indonesia Rival di Piala AFF 2022, Alexandre Polking Sebaliknya /Instagram.com/@manopolking

JOMBANG UPDATE - Jelang Piala AFF 2022, media Thailand tak menganggap Timnas Indonesia rival namun Alexandre Polking, pelatih Thailand berkata sebaliknya.

Siamsport, media Thailand ini justru menunjuk Vietnam yang jadi rival terberat tim asuhan Alexandre Polking meraih gelar juara Piala AFF 2022.

Pernyataan media Thailand justru berbanding terbalik dengan Alexandre Polking, pelatih Thailand pada ajang Piala AFF 2022.

Alexandre Polking mengungkap bahwa Timnas Indonesia adalah tim paling menakutkan di ajang Piala AFF 2022.

Baca Juga: 3 Setter Muda Jakarta BIN di Proliga 2023 Bikin Ketar-Ketir, Ternyata Ini Rekan Tisya Amallya

Baca Juga: Piala AFF 2022: Timnas Kamboja Diperkuat Pemain MLS, Keisuke Honda Optimis Kalahkan Timnas Indonesia

Seperti diketahui, tim asuhan Alexandre Polking bakal menghadapi Timnas Indonesia di Grup A Piala AFF 2022.

Pertemuan ini menjadi ulangan final Piala AFF 2020 lalu, saat itu Timnas Indonesia kalah dari Thailand di babak final.

Misi pertama Alexandre Polking adalah meraih kemenangan menghadapi Brunei dan Thailand sebelum bertemu Timnas Indonesia.

"Sekarang kami harus mengumpulkan enam poin dulu di dua pertandingan pertama sebelum berkunjung ke Indonesia," ungkap Alexandre Polking.

Meski tak diperkuat sejumlah pemain penting seperti Supachok, hingga Thitipan, Alexandre Polking percaya Thailand dapat mempertahankan gelar juara Piala AFF 2022.

Pada Piala AFF 2022, tim asuhan Alexandre Polking masih diperkuat Teerasil Dangda, penyerang senior yang jadi momok menakutkan bagi Timnas Indonesia.

Teerasil Dangda menjadi mimpi buruk bagi lini pertahanan Timnas Indonesia, pemain berusia 34 tahun ini bakal jadi andalan Thailand di ajang Piala AFF 2022.

Berikut JOMBANG UPDATE sajikan daftar skuad Thailand di Piala AFF 2022.

Skuad Thailand di Piala AFF 2022

Kiper

- Kittipong Phuthaewchueak (BG Pathum United)
- Kampol Pathomakul (Ratchaburi FC)
- Saranon Anuin (Chiang Rai United)

Belakang

- Theerathon Bunmathan (Buriram United)
- Sasalak Haiprakhon (Buriram United)
- Pansa Hemviboon (Buriram United)
- Kritsada Kaman (Chonburi FC)
- Chalermsak Akkee (Police Tero)
- Supanan Bureerat (Port FC)
- Jakkapam Praisuwan (BG Pathum United)
- Chatmongkol Ruengthanarot (Chonburi FC)

Gelandang

Baca Juga: Netizen Geram! Bergson da Silva Minta Jordi Amat Tak Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2022, Benarkah?

Baca Juga: Piala AFF 2022: Melotot, Saddil Ramdani Jadi Bahan Candaan Netizen, Marc Klok: Mata Besar Sekali

- Peeradon Chamrasamee (Buriram United)
- Weerathep Pompan (Muangthong United)
- Ekanit Panya (Muangthong United)
- Jaroensak Wonggorn (Muangthong United)
- Sanrawat Dechmitr (Kedah Darul Aman FC)
- Sumanya Purisai (Chonburi FC)
- Channarong Promsrikaew (Chonburi FC)
- Bodin Phala (Port FC)
- Sarach Yooyen (BG Pathum United)

Penyerang

- Teerasil Dangda (BG Pathum United)
- Adisak Kraisorn (Muangthong United)
- Poramet Arjvirai (Muangthong United)

Pelatih Utama: Alexandre Polking

Alexandre Polking bakal bertemu Timnas Indonesia yang diasuh Shin Tae Yong di Grup A Piala AFF 2022.

Timnas Indonesia tentu mengusung misi balas dendam kepada Thailand usai kalah di final Piala AFF 2020 lalu.***

Editor: Abdul Rouf


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x