Piala AFF 2022: Begini Formasi Timnas Indonesia Jika Shayne Pattynama, Jordi Amat, dan Sandy Walsh Bergabung

- 9 Desember 2022, 16:30 WIB
Piala AFF 2022: Begini Formasi Timnas Indonesia Jika Shayne Pattynama, Jordi Amat, dan Sandy Walsh Bergabung
Piala AFF 2022: Begini Formasi Timnas Indonesia Jika Shayne Pattynama, Jordi Amat, dan Sandy Walsh Bergabung /Instagram.com/@pssi

JOMBANG UPDATE - Piala AFF 2022 segera bergulir, inilah perkiraan formasi Timnas Indonesia jika ada Shayne Pattynama, Jordi Amat, dan Sandy Walsh.

Sebagaimana diketahui, Shayne Pattynama, Jordi Amat, dan Sandy Walsh merupakan pemain naturalisasi Timnas Indonesia dan rencananya akan mengkuti ajang Piala AFF 2022.

Namun, hanya Jordi Amat dan Sandy Walsh yang bisa mengikuti kompetisi Piala AFF 2022 sementara Shayne Pattynama belum bergabung.

Proses naturalisasi Jordi Amat dan Sandy Walsh telah rampung, keduanya telah bergabung dengan Timnas Indonesia di pemusatan latihan untuk persiapan Piala AFF 2022.

Baca Juga: Hengkang dari Surabaya BIN Samator, Samsul Kohar Gabung Palembang Bank Sumsel Babel di Proliga 2023?

Baca Juga: Piala AFF 2022: Bisakah Timnas Indonesia Juara Tanpa Dibela Shayne Pattynama, Elkan Baggott, dan Dimas Drajad?

Sedangkan Shayne Pattynama masih menunggu surat Keputusan Presiden (Keppres) lalu menjalani sumpah WNI agar mendapatkan kewarganegaraan Indonesia.

Kabarnya, Shayne Pattynama, Jordi Amat, dan Sandy Walsh bisa berada di satu tim saat Timnas Indonesia berlaga pada ajang Piala Asia 2023.

Namun, Shayne Pattynama belum dapat dipastikan bisa membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2022 yang segera berlangsung pada 20 Desember mendatang.

Hanya Jordi Amat dan Sandy Walsh yang bisa memperkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2022. Shayne Pattynama harus kembali bersabar.

Jika Shayne Pattynama, Jordi Amat, dan Sandy Walsh bisa berkumpul lengkap di Timnas Indonesia. Lini pertahanan Timnas Indonesia bakal menjadi sangat solid.

Selain itu, Shin Tae Yong memiliki banyak opsi untuk melakukan penerapan formasi dan strategi untuk menghadapi lawan berbeda.

Jordi Amat mempunyai banyak pengalaman di posisi bek tengah, ia juga dapat memberikan ilmu dan pelajaran bagi bek muda Timnas Indonesia.

Baca Juga: Piala AFF 2022: Deretan Pemain yang Bisa Gantikan Sandy Walsh di Timnas Indonesia, Ada Asnawi Mangkualam

Shayne Pattynama dan Sandy Walsh merupakan pemain yang berposisi sebagai bek sayap. Shayne Pattynama kerap bermain di posisi bek kiri sementara Sandy Walsh di posisi bek kanan.

Sebagai bek sayap, Shayne Pattynama dan Sandy Walsh harus bersaing dengan Pratama Arhan dan Asnawi Mangkualam.

Banyak fans Timnas Indonesia yang mendukung Shayne Pattynama dan Sandy Walsh bersaing dengan Pratama Arhan dan Asnawi Mangkualam sebagai pemain utama.

Pasalnya, pemain muda Timnas Indonesia seperti Pratama Arhan dan Asnawi Mangkualam bisa belajar banyak dengan Shayne Pattynama dan Sandy Walsh.

Shayne Pattynama juga bisa bermain di posisi gelandang tengah, ia memiliki umpan terobosan yang akurat dan dapat membantu kinerja lini depan Timnas Indonesia.

Berikut perkiraan formasi Timnas Indonesia jika Shayne Pattynama, Jordi Amat, dan Sandy Walsh bergabung dilansir JOMBANG UPDATE dari berbagai sumber.

- Timnas Indonesia (3-4-2-1): Nadeo; Sandy Walsh, Elkan Baggott, Jordi Amat; Asnawi Mangkualam, Ricky Kambuaya, Shayne Pattynama, Pratama Arhan; Marc Klok, Witan Sulaeman; Ilija Spasojevic.

Baca Juga: RESMI Gabung Timnas Indonesia, Fisik Egy Maulana dan Witan Sulaiman Jadi Sorotan Jelang Piala AFF 2022

Baca Juga: Menerka Kapten Timnas Indonesia di Piala AFF 2022: Ilija Spasojevic, Jordi Amat, atau Fachrudin Aryanto?

- Timnas Indonesia (4-2-3-1): Nadeo; Sandy Walsh, Elkan Baggott, Jordi Amat, Pratama Arhan; Shayne Pattynama, Ricky Kambuaya; Witan Sulaeman, Marc Klok, Egy Maulana Vikri; Stefano Lilipaly.

- Timnas Indonesia (4-3-3): Nadeo; Sandy Walsh, Elkan Baggott, Jordi Amat, Shanye Pattynama; Marselino Ferdinan, Ricky Kambuaya, Marc Klok; Witan Sulaeman, Ilija Spasojevic, Saddil Ramdani.

Itulah perkiraan formasi Timnas Indonesia di Piala AFF 2022 jika Shayne Pattynama, Jordi Amat, dan Sandy Walsh berkumpul di satu tim.***

Editor: Abdul Rouf


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x