Prediksi Piala Dunia 2022 Hari ini: Swiss vs Kamerun, Laga Sengit Grup G

- 24 November 2022, 09:40 WIB
Prediksi Piala Dunia 2022 Hari ini: Swiss vs Kamerun, Laga Sengit Grup G
Prediksi Piala Dunia 2022 Hari ini: Swiss vs Kamerun, Laga Sengit Grup G /Instagram.com/@swiss_nati_men

JOMBANG UPDATE - Intip prediksi Piala Duna 2022 hari ini, 24 November, untuk pertanidngan Swiss vs Kamerun.

Swiss dan Kamerun masuk dalam Grup G Piala Dunia 2022. 

Bersama Serbia, Swiss dan Kamerun akan berusaha keras menjadi pendamping Brazil yang terkenal dan diperkirakan menjadi kampiun Grup G Piala Dunia 2022.

Maka dari itu, pertandingan Grup G Piala Dunia 2022 diprediksi sengit. Tak terkecuali laga Swiss vs Kamerun yang akan berlangsung hari ini mulai pukul 17.00 WIB.

Berikut ini JOMBANG UPDATE menyajikan prediksi Piala Dunia 2022 untuk laga hari ini Swiss vs Kamerun yang dirangkum dari berbagai sumber.

Baca Juga: Bek Arab Saudi Yasser Al-Shahrani Dioperasi Usai Tubrukan di Laga Lawan Argentina, Begini Kondisinya

Baca Juga: Hasil Piala Dunia 2022 Kembali Beri Kejutan, Jepang Gulung Jerman 2-1

Latar belakang tiap tim memiliki ciri khas tersendiri.

Swiss memiliki status perempat finalis Euro 2020 sedangkan Kamerun menjadi finalis ketiga dalam Piala Afrika 2021.

Swiss memiliki optimisme tinggi dengan resume menarik akhir-akhir ini setelah berhasil melawan Spanyol dan Portugal di Kompetisi Nations League Europe.

Kamerun pun juga tidak mau kalah juga dengan melewati Piala Afrika secara kuat bersama pemain-pemain yang berbakat.

Walaupun tidak dianggap memiliki peluang capai 16 besar, Kamerun menjadi tim Afrika sering ke putaran final Piala Dunia.

Mungkin bisa mengulang sejarah seperti babak perempat final 1990 dan setelah dari itu selalu tersingkir dari babak penyisihan dengan memiliki rekor 1 kali menang dalam total 15 laga sebelumnya.

Swiss sendiri berharap bisa mendapatkan setidaknya satu poin dari pertandingan nanti.

Riwayat Swiss memiliki kecenderungan relatif berhasil dalam ajang Eropa kemarin dimana hanya kalah adu penalti dari Spanyol dan mengangkangi Italia dalam grup kualifikasi Piala Dunia.

Mereka berharap besar kepada duet Granit Xhaka dan Xherdan Shaqiri yang bakalan jadi kunci Swiss untuk melawan Kamerun.

Prediksi Susunan Pemain

Swiss (4-2-3-1): Yan Sommer; Ricardo Rodriguez, Manuel Akanji, Fabian Schar, Silvan Widmer; Granit Xhaka, Remo Freuler; Ruben Vargas, Djibril Sow, Xherdan Shaqiri; Breel Embolo

Kamerun (4-1-4-1): Andre Onana; Enzo Ebosse, Jean-Charles Castelletto, Nicolas Nkoulou, Collins Fai; Martin Hongla; Bryan Mbeumo, Olivier Ntcham, Andre-Frank Zambo Anguissa, Karl Toko Ekambi; Eric Maxim Choupo-Moting

Baca Juga: Profil dan Biodata Steven Bergwijn, Winger Ajax Perkuat Timnas Belanda di Piala Dunia 2022 Qatar

Baca Juga: LENGKAP! Profil dan Biodata Noa Lang, Wonderkid Timnas Belanda di Piala Dunia 2022 Qatar

Skenario Pertandingan

Murat Yakin kemungkinan akan dipusingkan tentang siapa yang seharusnya menjaga gawang Swiss nanti setelah pilihan utama Yann Sommer dan pilihan kedua Jonas Omlin sama-sama memiliki riwayat terancam cedera.

Namun, hal tersebut mungkin tidak membuatnya ingin terlalu melindungi gawang Swiss dengan menambah bek ekstra di lini pertahanan.

Yakin diprediksi tetap memasang formasi menyerang akan bertumpu kepada ujung tombak disangga tiga asisten belakang dalam formasi 4-2-3-1.

Ia memasang Breel Embolo di ujung serangan dengan dibantu Ruben Vargas, Xherdan Shaqiri di sayap, dan Djibril Sow tepat di belakang Embolo.

Orientasi tersebut butuh stabilitas di lini tengah dan Swiss menempatkan Granit Xhaka dan Remo Freuler untuk fokus di tengah lapangan sebagai
poros kekuatan tim.

Yan Sommer akan tetap starter di depan gawang untuk proteksi oleh Manuel Akanji dan Fabian Schar di tengah pertahanan, dan Ricardo Rodriguez serta Silvan Widmer di kedua sayap pertahanan.

Sisi Kamerun, mereka juga memasang taktik dalam pola 4-1-4-1 di mana Maxim Choupo-Moting menjadi ujung tombak, sedangkan Martin Hongla menjadi jangkar di tengah.

Di depan ada kuartet Bryan Mbeumo, Olivier Ntcham, Andre-Frank Zambo Anguissa, dan Karl Toko Ekambi.

Kondisi tersebut memberi ruang kepada Choupo-Moting atau mendorong dia untuk pancing Swiss menciptakan ruang bebas yang bisa kuartet itu invasi lini pertahanan Swiss.

Pertandingan diprediksi akan menjanjikan adu cepat dan serang.

Itulah prediksi Piala Dunia 2022 hari ini untuk pertandingan Swiss vs Kamerun. Jangan lewatkan laganya!***

Editor: Alinur Awwalina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x