12 Peserta Proliga 2023, Surabaya Samator hingga Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia Mampu Rebut Juara?

- 9 Oktober 2022, 08:01 WIB
12 Peserta Proliga 2023, Surabaya Samator hingga Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia Mampu Rebut Juara?
12 Peserta Proliga 2023, Surabaya Samator hingga Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia Mampu Rebut Juara? /Instagram.com/@surabayasamator

Bandung sebagai markas tim voli putri BJB Tandamata akan menjadi venue pertama Proliga 2023.

Jadwal Proliga 2023 akan bergulir 5 Januari hingga 19 Maret 2023.

Direktur Proliga Hanny S. Surkatty menyampaikan jadwal Proliga 2023 tiap pekannya juga berbeda dari periode sebelumnya.

Bila tahun ini Proliga 2022 dilaksanakan selama tiga hari pada akhir pekan, jadwal Proliga 2023 dijadwalkan berlangsung selama empat hari setiap pekannya, dari Kamis hingga Minggu.

"Kalau dulu kami mulai setiap Jumat. Sekarang setiap Kamis hingga Minggu," ucap Henny.

Jadwal Proliga 2023 yang dipadatkan pada setiap pekannya dilakukan lantaran mempertimbangkan bulan Ramadhan dan Idul Fitri.

Rivan Nurmulki, Nizar Julfikar, Rendy Tamamilang, Yuda Mardiansyah, dan Fahreza Rakha Abhinaya
Rivan Nurmulki, Nizar Julfikar, Rendy Tamamilang, Yuda Mardiansyah, dan Fahreza Rakha Abhinaya @fahrezarakha19/@lifco_photograph

Hadiah Proliga 2023

Hadiah pembinaan Proliga 2023 dinaikan hingga dua kali lipat dari periode sebelumnya.

Hadiah uang tunai Proliga 2022 sebesar Rp1 miliar, tahun depan akan naik menjadi Rp2 miliar.***

Halaman:

Editor: Apriani Alva


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x