JOMBANG UPDATE - Usai BWF World Championship 2022, para pemain badminton akan kembali berlaga dalam ajang Japan Open 2022.
Jadwal lengkap Japan Open 2022 resmi rilis yang akan dimulai pada 30 Agustus hingga 4 September 2022.
Sebanyak 13 wakil Indonesia dijadwalkan berlaga di Japan Open 2022. Anthony Sinisuka Ginting, Kevin Sanjaya-Marcus Gideon hingga The Daddies akan bertanding di turnamen Super 750 ini.
Hasil drawing Japan Open 2022 babak 32 besar telah dirilis. Ginting akan melawan runner up Kejuaraan Dunia 2022, Kunlavut Vitidsarn.
Sedangkan Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan akan meladeni juara Korea Open 2022, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae.
Berikut JOMBANG UPDATE merangkum jadwal Japan Open 2022 lengkap dengan hasil drawing babak 32 besar.