Head to Head Apriyani-Fadia vs Jeong Na Eun-Kim Hye Jeong, Pertarungan Sengit Semifinal Malaysia Open 2022

- 2 Juli 2022, 09:15 WIB
Head to Head Apriyani-Fadia vs Jeong Na Eun-Kim Hye Jeong, Pertarungan Sengit Semifinal Malaysia Open 2022
Head to Head Apriyani-Fadia vs Jeong Na Eun-Kim Hye Jeong, Pertarungan Sengit Semifinal Malaysia Open 2022 /PBSI /

JOMBANG UPDATE - Simak head to head Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Jeong Na Eun-Kim Hye Jeong di semifinal Malaysia Open 2022.

Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti menjadi satu-satunya wakil ganda putri Indonesia di semifinal Malaysia Open 2022.

Pada laga semifinal Malaysia Open 2022 yang akan berlangsung hari ini, 2 Juli 2022, Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti akan bertemu dengan ganda putri Korea yaitu Jeong Na Eun-Kim Hye Jeong.

Lantas bagaimana head to head Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Jeong Na Eun-Kim Hye Jeong? Berikut JOMBANG UPDATE sudah merangkumnya.

Baca Juga: Head to Head Jonatan Christie vs Viktor Axelsen, Sambut Semifinal Malaysia Open 2022 Hari Ini

Baca Juga: Rincian Hadiah Malaysia Open 2022: Fajar-Rian Dkk Bisa Bawa Pulang Rp740 Jutaan

Head to Head Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti Jeong Na Eun-Kim Hye Jeong

Keberhasilan Apriyani-Fadia melaju ke babak semifinal Malaysia Open 2022 ini karena kerja kerasnya melawan Chen Qing-Jia Yi Fan asal China.

Hal ini harus dilalui ganda putri Indonesia melalui rubber game 14-21, 21-13, 21-16.

Hingga akhirnya, keduanya harus berhadapan dengan ganda putri Korea Jeong Na Eun-Kim Hye Jeong di semifinal.

Berdasarkan ranking BWF, pasangan Indonesia memang masih terpaut jauh dari  Jeong Na Eun-Kim Hye Jeong.

Pasalnya Apriyani-Fadia masih berada di ranking 133 BWF World.

Sementara itu, Jeong Na Eun-Kim Hye Jeong sudah menempati posisi ranking 12 BWF World.

Bahkan, pertemuan di semifinal Malaysia Open 2022 menjadi laga perdana bagi ganda putri Indonesia vs Korea ini.

Kendati demikian, prestasi pasangan dengan julukan SiAp ini terus menunjukkan permainan terbaiknya.

Terbukti beberapa kali mengalahkan pemain-pemain dengan ranking diatasnya.

Kemudian pasangan Indonesia ini juga berhasil menjadi runner up Indonesia Masters 2022.

Jeong Na Eun-Kim Hye Jeong prestasinya menjadi pasangan ganda putri juga tak main-main.

Pada tahun ini menjadi juara di Korea Open Badminton Championships 2022.

Selain itu juga berhasil menempati juara ketiga All England 2022 dan Indonesia Masters 2022.

Agar tak ketinggalan laga sengit ini, dapat disaksikan siaran langsung iNews Tv.

Estimasi jam tayang untuk Apriyani Rahayu-Siti Fadia vs Jeong Na Eun-Kim Hye Jeong adalah pukul 13.40 WIB.

Demikian head to head Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Jeong Na Eun-Kim Hye Jeong jelang semifinal Malaysia Open 2022.***

Editor: Alinur Awwalina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x