Jadwal VNL 2022 Volleyball Nations League Men 27-28 Juni Lengkap, Tim Voli Putra Putri Brazil Adu Skill

- 26 Juni 2022, 12:17 WIB
Jadwal VNL 2022 Volleyball Nations League Men 27-28 Juni Lengkap, Tim Voli Putra Putri Brazil Adu Skill
Jadwal VNL 2022 Volleyball Nations League Men 27-28 Juni Lengkap, Tim Voli Putra Putri Brazil Adu Skill /Instagram.com/@cbvolei

JOMBANG UPDATE – Update jadwal VNL 2022 Volleyball Nations League pekan kedua dari 28-29 Juni. Tim voli putra dan putri Brazil beradu skill di lapangan.

Volleyball Nations League atau VNL 2022 pekan kedua masih bergulir. Pada 27 Juni mendatang tim voli putra Brazil dijadwalkan berhadapan dengan wakil Bulgaria.

Sehari usai skuad putra berlaga, tim voli putri Brazil giliran ambil bagian melawan wakil China di VNL 2022 Volleyball Nations League.

Seperti dikutip JOMBANG UPDATE dari laman resmi Volleyball World pada Minggu 26 Juni 2022, tim voli putra Bulgaria tumbang melawan wakil USA dengan skor 1-3.

Baca Juga: Krisis Ekonomi Lebanon dan Sri Lanka Gara-Gara Siapa? Ternyata Ini Penyebabnya

Baca Juga: Cara Menyimpan Daging Sapi di Kulkas, Dicuci Dulu atau Tidak?

Jadwal VNL 2022 Volleyball Nations League Putra Putri

Pertandingan VNL 2022 Volleyball Nations League pekan kedua yang berlangsung pada 27 Juni merupakan lanjutan dari laga sebelumnya.

Pada 26 Juni 2022 tim voli putra Bulgaria telah lebih dulu bertanding melawan wakil USA.

Skor 12-25, 25-20, dan 23-25 membuat skuad putra USA yang dipimpin David Smith pada akhirnya unggul dari Brazil.

Berikut jadwal VNL 2022 Volleyball Nations League selengkapnya.

•Tim voli putra 27 Juni 2022 – Bulgaria vs Brazil (pukul 24.00 WIB)

•Tim voli putri 28 Juni 2022 – China vs Brazil (pukul 21.00 WIB)

Hingga Minggu 26 Juni, pemuncak klasemen VNL 2022 Volleyball Nations League masih diduduki tim voli putra Perancis dengan total kemenangan sebanyak 6 kali.

Sementara klasemen voli putri VNL 2022 Volleyball Nations League tertinggi diraih Jepang lewat  8 kemenangan.

Tim voli putri Brazil sendiri menempati urutan ketiga dengan mengoleksi 6 kemenangan. Berbeda dari skuad putri, timnas putra Brazil justru berada di peringkat 7 dengan total 4 kali kemenangan.

Rivalnya, Bulgaria hanya mengoleksi 1 kali kemenangan dari 7 pertandingan. Akibatnya Bulgaria harus puas menempati ranking 15 di klasemen VNL 2022 Volleyball Nations League.

Tim voli putri China yang akan bertanding melawan Brazil hingga 26 Juni 2022 berada di posisi keenam.

Itulah jadwal VNL 2022 Volleyball Nations League pekan kedua yang akan memperlihatkan skill permainan tim voli putra putri Brazil.

Editor: Apriani Alva


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x