Pablo Torre Bocah Ajaib Berusia 19 Tahun Dikontrak Barcelona Sampai 2026, Ini Kelebihannya

- 16 Juni 2022, 15:45 WIB
Pablo Torre Bocah Ajaib Berusia 19 Tahun Dikontrak Barcelona Sampai 2026, Ini Kelebihannya
Pablo Torre Bocah Ajaib Berusia 19 Tahun Dikontrak Barcelona Sampai 2026, Ini Kelebihannya /

JOMBANG UPDATE - Pablo Torre merupakan seorang pemain sepakbola muda dan berbakat. Bocah ajaib berusia 19 tahun ini sedang hangat dibicarakan di media sosial karena dikontrak oleh Barcelona.

Barcelona resmi membeli Pablo Torre, 'wonderkid' Racing Santander, dengan kontrak hingga Juni 2026 mendatang.

Pada 4 Maret 2022, diumumkan bahwa Pablo Torre dikontrak 4 tahun oleh Barcelona dengan 5 juta euro.

Sebelum tiba di Barcelona, Pablo Torre mengucapkan selamat tinggal kepada para penggemar Racing Santander pada pertandingan terakhinya bersama klub tersebut.

Baca Juga: Profil Kang Min Hyuk Lengkap, Atlet Badminton Ganda Putra Korea Selatan Pasangan Seo Seung Jae

Baca Juga: Hasil VNL 2022 Week 2 Hari Ini, Guedpard Pornpun Tak Berhasil Mengantarkan Thailand Kalahkan Polandia

Dikutip JOMBANG UPDATE dari YouTube GL NEWS, berikut kelebihan Pablo Torre yang membuat pemain muda ini dilirik netizen hingga Barcelona.

1. Finishing alami

Finishing alami yang dilakukan oleh Pablo Torre dinilai mirip yang di lakukan oleh Leonel Messi. Cara Pablo saat melakukan tembakan bulanlah hal biasa dilakukan oleh pemain yang baru berusia 19 tahun.

2. Gol debut

Debut pada musim 2020/2021, Pablo Torre berhasil menciptakan gol perdananya pada saat Racing Santander menghadapi Laredo.

Pada usianya yang beru menginjak 18 tahu, Pablo berhasil mencetak gol kedua bagi timnya dan membuat Racing Santander menang dengan skor 3-1.

3. Ketenangan di depan gawang

Pablo Torre dinilai memiliki ketenangan di depan gawang seorang yang sangat luar biasa.

Pada usianya yang masih 18 tahun, saat Racing Santander bermain melawan Barakaldo, Pablo Torre berhasil menciptakan dua gol yang salah satu didapat dengan melewati kiper dari dalam kotak penalti.

4. Panenka

Pablo Torre pernah dipercaya mengambil penalti di tim seniornya.

Kepercayaan terhadap pemain 19 tahun itu berbuah manis karena Pablo Torre berhasil melepaskan tembakan panenka dan mencetak gol.

5. Diving header

Keberanian Pablo Torre masuk kotak penalti dengan waktu yang tepat merupakan kunci dari gol-gol yang diciptakannya meski bukan penyerang utama.

Misalnya saat menghadapi Real Unión, Pablo Torre berlari masuk ke kotak penalti dan melepaskan diving header. Hal tersebut membuat timnya ungggul.

6. Free kick

Pablo Torre juga pernah dipercaya melakukan tembakan free kick oleh timnya. Hasilnya, ia berhasil menciptakan gol dari sudut yang tak terduga!

7. Volley goal

Pablo Torre dinilai merupakan pemain muda yang komplit dari sisi strategi, skill, dan juga ketenangan.

Pada suatu pertandinga, Pablo Torre pernah mendapatkan umpan lambung dan mencetak volley gol. Itu adalah hal menakjubkan untuk pemain seusianya.

8. Top score kedua di timnya

Pablo Torre berhasil menjadi pencetak gol terbanyak kedua di Racing Santander.

9. Top assist kedua di timnya

Pablo Torre memiliki visi bermain yang luar biasa di Racing Santander, ia juga merupakan top assist kedua di timnya.

Itulah beberapa kelebihan Pablo Torre, bocah ajaib berusia 19 tahun yang direkrut Barcelona.***

Editor: Alinur Awwalina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah