Sebelum Greysia Polii Purnabakti, Eng Hian Pernah Minta Pasangan Apriyani Mundur dari Olimpiade

- 12 Juni 2022, 10:30 WIB
Greysia Polii dan Apriyani Rahayu. Sebelum Greysia Polii Purnabakti, Eng Hian Pernah Minta Pasangan Apriyani Mundur dari Olimpiade.
Greysia Polii dan Apriyani Rahayu. Sebelum Greysia Polii Purnabakti, Eng Hian Pernah Minta Pasangan Apriyani Mundur dari Olimpiade. /Instagram.com/@greyspolii

Kemenangan di final Indonesia Masters 2020 ternyata berdampak positif bagi Greysia Polii dan Apriyani Rahayu.

Usai pertandingan, pelatih ganda putri Eng Hian mengungkapkan kondisi anak asuhnya sebelum laga Daihatsu Indonesia Masters 2020.

Eng Hian tidak memasang target kemenangan pada Greysia Polii dan Apriyani Rahayu.

Ia hanya ingin berharap Greysia/Apri bisa memperbaiki performanya demi target juara di Olimpiade Tokyo 2020.

Pada tahun sebelumnya, ganda putri pertama Indonesia ini sempat mengalami berbagai kendala.

Bahkan Eng Hian sempat mengatakan pada Greysia/Apriyani untuk melupakan Olimpiade.

"Karena tahun lalu memang berat buat mereka, ada kendala dari mulai Greysia cedera, sampai kendala non-teknis yang sifatnya internal sampai pada suatu saat saya bilang sama mereka: take it or leave it. Kalau mau lanjut, take it, berubah. Kalau tidak, lupakan saja olimpiade," ungkap Eng Hian seperti dikutip JOMBANG UPDATE dari laman PBSI.

Usai diberikan ultimatum oleh Eng Hian, Greysia/Apriyani mulai memperbaiki perfomanya yang terlihat padaturanemn tahun 2019.

"Ternyata mereka mau berubah, sejak SEA Games Filipina 2019 saya lihat pertama kalinya mereka mencoba untuk berubah. Di Guangzhou sudah mulai kelihatan, mereka mencoba, komunikasi mereka bagus banget, terbawa sampai pulang, latihan, persiapan ke Malaysia Masters, kebawa terus sampai sekarang (di Daihatsu Indonesia Masters 2020)," ungkapnya.

Turnamen Daihatsu Indonesia Masters 2020 menjadi momen kembalinya performa terbaik Greysia Polii/Apriyani Rahayu setelah mengalami paceklik gelar.***

Halaman:

Editor: Apriani Alva


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x