Sabar-Reza Revans Atas Bagas-Fikri di Indonesia Masters 2022, Akui Tak Terbebani Saat Lawan Juara All England

- 7 Juni 2022, 21:15 WIB
Sabar-Reza Revans Atas Bagas-Fikri di Indonesia Masters 2022, Akui Tak Terbebani Saat Lawan Juara All England 2022
Sabar-Reza Revans Atas Bagas-Fikri di Indonesia Masters 2022, Akui Tak Terbebani Saat Lawan Juara All England 2022 /twitter@INABadminton

JOMBANG UPDATE - Sabar Karyaman Gutama-Muhammad Reza Pahlevi Isfahani revans atas Bagas Maulana-Muhammad Shohibul Fikri di Indonesia Masters 2022 babak pertama.

Berlangsung ketat selama 51 menit, pertandingan Sabar-Reza vs Bagas-Fikri pada babak 32 besar Indonesia Masters 2022 berhasil mencetak skor akhir 19-21, 21-12, 21-16.

Terkait kemenangannya, Sabar-Reza yang tahun keluar Pelatnas dan banyak permain pada turnamen antar kampung (tarkam) itu mengaku tidak menyangka atas hasil yang didapatkan.

"Alhamdulillah pertandingan bisa berjalan lancar dan tentunya senang bisa bermain di Istora lagi. Kami tidak menyangka bisa menang hari ini, kejutan sekali bagi kami," kata Sabar dikuti JOMBANG UPDATE dari ANTARA.

Baca Juga: Pemain 'Tarkam' Bekuk Juara All England 2022, Sabar-Reza Revans Atas Bagas-Fikri di Indonesia Masters 2022

Baca Juga: Profil Manu Attri-B. Sumeeth Reddy Atlet Badminton Ganda Putra India, Lengkap dengan Ranking BWF hingga Usia

Pasangan Sabar-Reza pun bangkit dari ketertinggalannya di gim pertama, kemudian bermain lebih konsisten saat gim kedua.

Kunci untuk menyeimbangkan skor pada gim kedua itu menurut Sabar-Reza adalah fokus dan menjaga strategi.

"Di gim kedua ami lebih fokus dan jaga permainan. Awalnya sudah memimpin, dan di gim ketiga pun sempat ramai. Ada 'jual beli' pukulan juga, yang penting fokus saja dan main tanpa beban," terang Reza.

Walau harus melawan Bagas-Fikri yang merupakan juara All England 2022, Sabar-Reza tidak merasa terbebani.

Justru dengan tanpa 'gelar' membuat permainan mereka lebih santai dan tanpa beban.

"Lawan Bagas-Fikri sama sekali tidak jadi beban ya, malah kami bermain terbaik saja dan fokus. Mau menang atau kalah yang penting kami mengeluarkan permainan terbaik saja," terang Reza.

Bahkan Sabar mengungkapkan, suasana ramai penonton di tribun Istora Senayang juga menambah semangat.

"Sangat senang, permainan jadi lebih seru karena penontonnya ramai. Kalau kami malah lebih semangat dan tidak ada beban sama sekali," tambah Sabar.

Baca Juga: 7 Potret Tampan Toma Junior Popov dan Christo Popov, Atlet Badminton Bersaudara yang Selalu Kompak

Baca Juga: Head to Head Leo Rolly Carnando-Daniel Marthin vs Ben Lane-Sean Vendy Jelang Indonesia Masters 2022

Adapun hasil pertandingan babak 32 besar Indonesia Masters 2022 tersebut sekaligus menjadikan Sabar-Reza revans atas Bagas-Fikri.

Sementara pada babak 16 besar Indonesia Masters 2022, Sabar Sabar Karyaman Gutama-Muhammad Reza Pahlevi Isfahani akan menghadapi pemenang dari Goh Sze Fei-Nur Izzuddin vs A Dunn-Adam Hall.***

Editor: Anggita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x