Profil 3 Andalan Timnas Voli Putri Indonesia vs Vietnam pada Laga Perdana SEA Games 2022, Satunya Nandita Ayu

- 13 Mei 2022, 08:00 WIB
Inilah Profil 3 Andalan Timnas Voli Putri di Laga Perdana SEA Games 2022 Menghadapi Vietnam
Inilah Profil 3 Andalan Timnas Voli Putri di Laga Perdana SEA Games 2022 Menghadapi Vietnam /Via/Instagram.com/@nanditaayu17

JOMBANG UPDATE - Simak profil dan biodata 3 pemain andalan Timnas Voli Putri di laga perdana SEA Games 2022 menghadapi Vietnam.

Timnas Voli Putri mempunyai target untuk mendapatkan medali emas di ajang SEA Games 2022.

Lawan pertama yang akan dihadapi Timnas Voli Putri di ajang SEA Games 2022 adalah tuan rumah Vietnam.

Timnas Voli Putri akan melakoni laga perdana di ajang SEA Games 2022 menghadapi tuan rumah Vietnam pada Jumat, 13 Januari 2022.

Baca Juga: Biodata 14 Atlet Timnas Voli Putri Vietnam di SEA Games 2021, Lawan Pertama Wilda Nurfadhilah Dkk

Baca Juga: 3 Pertemuan Terakhir Timnas Voli Putra Indonesia vs Myanmar di Ajang SEA Games, Rivan Numulki Dkk Unggul?

Jelang menghadapi laga perdana SEA Games 2022, Timnas Voli Putri bakal diperkuat 3 pemain andalan yang telah mempunyai berbagai prestasi di olahraga voli.

3 andalan Timnas Voli Putri di SEA Games 2022 merupakan pemain yang meraih penghargaan saat berlaga di ajang Proliga 2022.

Inilah profil dan biodata 3 pemain andalan Timnas Voli Putra di ajang SEA Games 2022 dikutip JOMBANG UPDATE dari berbagai sumber.

1. Nandita Ayu Salsabila

Nandita Ayu Salsabila/Instagram @nanditaayu17
Nandita Ayu Salsabila/Instagram @nanditaayu17

Nandita Ayu Salsabila merupakan opposite andalan Timnas Voli Putri di ajang SEA Games 2022.

Berbagai prestasi telah diraih Nandita Ayu Salsabila dalam olahraga voli salah satunya adalah mengantarkan timnya meraih gelar juara Proliga 2022.

Selain itu, Nandita Ayu Salsabila juga mendapatkan penghargaan sebagai MVP atau pemain terbaik di ajang Proliga 2022.

Keahlian yang dimiliki Nandita Ayu Salsabila dapat disaksikan pada laga perdana Timnas Voli Putri menghadapi Vietnam.

Baca Juga: Biodata 12 Atlet Timnas Voli Putra Myanmar di SEA Games 2021, Lawan Pertama Rivan Nurmulki Dkk

Baca Juga: 6 Bidadari Eczacibasi Dynavit yang Jadi Juara 3 Liga Voli Turki, Termasuk Tijana Boskovic dan Saliha Sahin

2. Megawati Hangestri

Megawati Hangestri Pertiwi Selalu Pakai Nomor Punggung 3, Atlet Muda SEA Games 2021 Beberkan Alasannya
Megawati Hangestri Pertiwi Selalu Pakai Nomor Punggung 3, Atlet Muda SEA Games 2021 Beberkan Alasannya @jpevolley

Megawati Hangestri merupakan opposite andalan Timnas Voli Putri di ajang SEA Games 2022.

Megawati Hangestri kembali dipanggil untuk memperkuat Timnas Voli Putri setelah mendapatkan perhargaan sebagai Server Terbaik di Proliga 2022.

Selain itu, Megawati Hangestri juga menjadi pemain Timnas Voli Putri yang mempunyai berat badan tertinggi yaitu 185 cm.

3. Wilda Siti Nurfadhilah Sugandi

Wilda Siti Nurfadhilah/Instagram @wildanurfadhilahh
Wilda Siti Nurfadhilah/Instagram @wildanurfadhilahh

Wilda Nurfadhilah merupakan middle blocker andalan Timnas Voli Putri di ajang SEA Games 2022.

Setelah berhasil mengantarkan Bandung BJB Tandamata juara Proliga 2022, Wilda Nurfadhilah mendapatkan penghargaan sebagai Blocker Terbaik di ajang tersebut.

Hal tersebut yang membuat Wilda Nurfadhilah kembali dipercaya untuk memperkuat Timnas Voli Putri di ajang SEA Games 2022.

Volimania dapat menyaksikan penampilan Wilda Nurfadhilah pada pertandingan perdana Timnas Voli Putri saat berhadapan dengan tuan rumah Vietnam.

Itulah 3 pemain andalan Timnas Voli Putri di laga perdana SEA Games 2022 menghadapi tuan rumah Vietnam.***

Editor: Apriani Alva


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x