5 Potret Yolla Yuliana Pemain Voli Putri SEA Games 2022 dan Proliga Pakai Seragam Kru Trans TV, Bikin Pangling

- 5 April 2022, 08:45 WIB
5 Potret Yolla Yuliana Pemain Voli Putri SEA Games 2022 dan Proliga Pakai Seragam Kru Trans TV, Bikin Pangling/Instagram @yollayuliana1515
5 Potret Yolla Yuliana Pemain Voli Putri SEA Games 2022 dan Proliga Pakai Seragam Kru Trans TV, Bikin Pangling/Instagram @yollayuliana1515 /

JOMBANG UPDATE - 5 Potret Yolla Yuliana pemain voli putri SEA Games 2022 saat pakai seragam kru Trans TV. Potretnya bikin pangling penggemar di Instagram.

Yolla Yuliana merupakan pevoli jebolan Bandung BJB Tandamata. Ia bersama Wilda Siti Nurfadhilah capai prestasi gemilang saat membela klubnya di Proliga 2022.

Meski tak ikut bertanding di putaran final melawan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia, Yolla kerap menjadi andalan Bandung BJB Tandamata. Ia menempati posisi middle blocker bergantian dengan Wilda Siti Nurfadhilah.

Sayangnya penghargaan individu sebagai “Best Blocker” Proliga 2022 tidak jatuh ke pemain voli putri dengan nomor punggung 15 ini. Rekan seperjuangannya, Wilda Siti Nurfadhilah Sugandi pada akhirnya meraih gelar tersebut.

Baca Juga: Romantis! Yolla Yuliana Dilamar Vincent Kosasih Saat Live Instagram

Baca Juga: Hany Budiarti Beruntung Tak Dipanggil Tim Voli Putri SEA Games 2022 Usai Proliga 2022, Ini Alasannya!

Yolla Yuliana bersama 5 rekannya dari Bandung BJB Tandamata resmi dipanggil PBVSI setelah Proliga 2022 berakhir pada akhir Maret lalu.

Seperti dikutip JOMBANG UPDATE dari laman Kominfo Jawa Timur pada Selasa 5 April 2022, pemain putri yang dipanggil antara lain Nandita Ayu Salsabila, Arsela Nuari Purnama, Dita Azizah, Shintian Maulidina, Ratri Wulandari, Shella B. Onnan, Tisya Amallya Putri, Wilda S.N Sugandi, Amalia F. Nabila, Yolla Yuliana, Megawati Hangestri Pertiwi dan Yolana Betha Pangestika.

Deretan pemain voli putri SEA Games 2022 di atas diharuskan berkumpul di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Bogor pada 11 April 2022 mendatang.

5 Potret Yolla Yuliana Pakai Seragam Kru Trans TV

Jelang SEA Games 2022 volimania gencar mengulik profil Yolla Yuliana mulai dari kehidupan pribadi, prestasi, hingga profesi yang pernah digeluti di masa lalu.

Kekasih Vincent Rivaldi Kosasih ini rupanya pernah memposting potret dirinya saat pakai seragam kru Trans TV. Intip 5 potret Yolla Yuliana pakai seragam kru Trans TV di bawah ini yang bikin pangling.

1. Yolla Yuliana pakai seragam kru Trans TV sambil duduk di sofa

5 Potret Yolla Yuliana Pemain Voli Putri SEA Games 2022 dan Proliga Pakai Seragam Kru Trans TV, Bikin Pangling/Instagram @yollayuliana1515
5 Potret Yolla Yuliana Pemain Voli Putri SEA Games 2022 dan Proliga Pakai Seragam Kru Trans TV, Bikin Pangling/Instagram @yollayuliana1515

Yolla mengunggah momen saat mengenakan seragam kru Trans TV pada 2021 silam. Tampak dalam unggahan tersebut Yolla Yuliana sedang memangku tangan sambil duduk di sofa.

2. Yolla Yuliana pakai seragam hitam Kru Trans TV sambil menunduk

5 Potret Yolla Yuliana Pemain Voli Putri SEA Games 2022 dan Proliga Pakai Seragam Kru Trans TV, Bikin Pangling/Instagram @yollayuliana1515
5 Potret Yolla Yuliana Pemain Voli Putri SEA Games 2022 dan Proliga Pakai Seragam Kru Trans TV, Bikin Pangling/Instagram @yollayuliana1515

Masih dalam unggahan yang sama pemain voli putri SEA Games 2022 ini terlihat menunduk ke arah kamera. Ia mengayunkan senyum tipis dengan riasan minimalis di wajahnya.

3. Yolla Yuliana pakai seragam Trans TV sambil berdiri di depan kaca toilet

5 Potret Yolla Yuliana Pemain Voli Putri SEA Games 2022 dan Proliga Pakai Seragam Kru Trans TV, Bikin Pangling/Instagram @yollayuliana1515
5 Potret Yolla Yuliana Pemain Voli Putri SEA Games 2022 dan Proliga Pakai Seragam Kru Trans TV, Bikin Pangling/Instagram @yollayuliana1515

Berbeda dari postingan sebelumnya, ibu muda satu anak ini mengunggah momen saat mengenakan seragam kru Trans TV di depan kaca toilet. Pevoli Bandung BJB Tandamata ini tampak energik layaknya seorang reporter.

4. Yolla Yuliana pakai seragam kru Trans TV sambil selfie di kamar

5 Potret Yolla Yuliana Pemain Voli Putri SEA Games 2022 dan Proliga Pakai Seragam Kru Trans TV, Bikin Pangling/Instagram @yollayuliana1515
5 Potret Yolla Yuliana Pemain Voli Putri SEA Games 2022 dan Proliga Pakai Seragam Kru Trans TV, Bikin Pangling/Instagram @yollayuliana1515

Yolla Yuliana yang merupakan atlet voli putri SEA Games 2022 juga pernah memposting potret dirinya saat berselfie ria menggunakan seragam kru Trans TV. Berdasarkan potret tersebut sepertinya selfie diambil di kamar tidur.

Baca Juga: Tozaki Takahiro Ingin Menetap di Indonesia, Netizen Malah Dukung Main Tarkam Bareng Rivan Nurmulki

Baca Juga: 12 Pemain Voli Putri SEA Games 2022 Kena Sanksi Ini Jika Tak Ikut Pelatnas, Hany Budiarti Bisa Gabung?

5. Yolla Yuliana pakai seragam Trans TV dan masker di dagu

5 Potret Yolla Yuliana Pemain Voli Putri SEA Games 2022 dan Proliga Pakai Seragam Kru Trans TV, Bikin Pangling/Instagram @yollayuliana1515
5 Potret Yolla Yuliana Pemain Voli Putri SEA Games 2022 dan Proliga Pakai Seragam Kru Trans TV, Bikin Pangling/Instagram @yollayuliana1515

Pada Maret 2021 silam Yolla Yuliana pernah memposting selfie dirinya memakai seragam kru Trans TV. Perempuan kelahiran 16 Mei 1994 juga terlihat mengenakan masker yang dibuka dan melekat di dagu.

Tim Voli Putri Indonesia di SEA Games 2022

Di bawah ini 12 atlet voli putri jebolan Proliga 2022 yang dipanggil PBVSI untuk Pesta Olahraga ASIA Tenggara pada Mei mendatang. Satu diantaranya Yolla Yuliana yang ternyata pernah menjadi kru Trans TV pada 2021 silam.

1. Amalia Fajrina (Jakarta Mandiri Popsivo Polwan JMP, outside hitter)

2. Arsela Nuari Purnama (Jakarta Mandiri Popsivo Polwan JMP, outside hitter)

3. Megawati Hangestri Pertiwi (Jakarta Pertamina Fastron, opposite)

4. Nandita Ayu Salsabila (Bandung BJB Tandamata, opposite)

5. Ratri Wulandari (Jakarta Pertamina Fastron, outside hitter)

6. Shella Bernadetha Onnan (Bandung BJB Tandamata, middle blocker)

7. Tisya Amallya Putri (Jakarta Pertamina Fastron, setter)

8. Wilda Siti Nurfadhilah Sugandi (Bandung BJB Tandamata, middle blocker)

9. Yolana Betha Pangestika (Bandung BJB Tandamata, Setter)

10. Yolla Yuliana (Bandung BJB Tandamata, middle blocker)

11. Ditta Azizah (Bandung BJB Tandamata, libero)

12. Shintia Alliva M (Jakarta Elektrik PLN, middle blocker)

Jajaran atlet berprestasi di atas mengemban tugas membawa Indonesia sebagai juara di cabor voli indoor SEA Games 2022. Tercatat rekan Yolla Yuliana di timnas voli putri Indonesia di SEA Games 2019 pernah meraih medali perunggu setelah mengalahkan wakil Filipina.***

Editor: Alinur Awwalina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah