Marc Marquez Absen di MotoGP Argentina, Begini Nasib Tim Repsol Honda!

- 30 Maret 2022, 16:30 WIB
Marc Marquez Absen di MotoGP Argentina, Begini Nasib Tim Repsol Honda!
Marc Marquez Absen di MotoGP Argentina, Begini Nasib Tim Repsol Honda! /Instagram hrc_motogp

JOMBANG UPDATE - Marc Marquez akan absen di GP Argentina karena pembalap Repsol Honda itu masih menderita efek dari diagnosis diplopia lain.

Namun, dilansir JOMBANG UPDATE dari laman resmi, Marc Marquez dilaporkan telah menunjukkan kemajuan setelah mengunjungi dokternya.

Marc Marquez dipastikan tidak akan mengikuti putaran berikutnya di Kejuaran Dunia MotoGP yang berlangsung akhir pekan ini di Argentina, karena dia harus melanjutkan pemulihannya.

Baca Juga: Daftar Gelar Liga 3 Nasional 2022, Mataram Utama Tim Fair Play, Mochamad Adam Malik Jadi Top Skor

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Babak 32 Besar Orleans Masters 2022 Hari Ini, Lengkap dengan Link Live Streaming

Pemulihan yang dilakukan Marc Marquez atas diplopia masih belum selesai, dan dia harus mengikuti aturan terapi yang telah ditetapkan dengan perawatan konservatif.

Lalu, tim Repsol Honda masih belum mengumumkan soal pengganti pembalap bernomor 93 ini.

Namun biasanya, test rider HRC yaitu Stefan Bradl kemungkinan besar akan tampil sebagai pengganti di MotoGP Argentina 2022.

Tak berhenti sampai disitu, tersiar kabar jika Marc Marquez juga akan absen di gelaran MotoGP Las Termas, Austin, Portimo, dan Jerez.

Sang Juara dunia 8 kali ini diperkirakan baru bisa beraksi kembali di MotoGP Le Mans yang digelar pada 14-16 Mei 2022.

Situasi ini jelas merugikan Repsol Honda yang tengah berjuang untuk kembali ke papan atas.

Rekan satu tim Marquez, Pol Espargaro mengakui jika dia mulai merasakan dampak dari absennya Baby Alien.

Pol Espargaro mengatakan jika sosok Marc Marquez benar-benar lahir untuk mengendarai Honda. Keterampilan yang dimiliki kakak Alex Marquez tersebut membuatnya mudah beradaptasi.

Adik Alex Espargaro tersebut juga mengungkapkan jika awal musim ini sangat sulit bagi dirinya dan tim Repsol Honda. Tanpa adanya Marc di tim, dia merasa kondisinya jauh lebih sulit.

Musim masih panjang, MotoGP memiliki 21 Grand Prix yang direncanakan, dengan pemulihan Marc Marquez yang cepat bukan tidak mungkin jika dia dapat kembali berjaya di Kejuaraan MotoGP 2022.

Di sisi lain, tanpa Marc Marquez di dalamnya, Kejuaraan MotoGP 2022 tetap menarik dengan hadirnya para pembalap anyar yang memiliki karakter yang berbeda-beda.***

Editor: Vonny Aprilia Puspita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah