Fahreza Rakha Abhinaya Pasang Target Jelang Laga Surabaya Samator vs Jakarta BNI 46 di Final Four Proliga 2022

- 16 Maret 2022, 09:09 WIB
Fahreza Rakha Abhinaya Pasang Target Jelang Laga Surabaya Samator vs Jakarta BNI 46 di Proliga 2022
Fahreza Rakha Abhinaya Pasang Target Jelang Laga Surabaya Samator vs Jakarta BNI 46 di Proliga 2022 /Instagram.com/@surabayasamator

JOMBANG UPDATE - Penuh percaya diri, Fahreza Rakha Abhinaya berani memasang target jelang laga Surabaya Bhayangkara Samator vs Jakarta BNI 46 di final four Proliga 2022.

Surabaya Bhayangkara Samator tinggal satu pertandingan lagi di final four Proliga 2022, yaitu melawan Jakarta BNI 46.

Pertandingan Surabaya Bhayangkara Samator vs Jakarta BNI 46 akan dilaksanakan pada Sabtu, 19 Maret 2022 pukul 14.00 WIB.

Jelang pertandingan terakhir di final four Proliga 2022, Fahreza Rakha ungkap target untuk Surabaya Bhayangkara Samator (SBS).

Baca Juga: Jadwal Badminton Live Streaming All England 2022 di TV, Nonton Kevin-Marcus hingga The Daddies

Baca Juga: 5 Atlet Voli Putri Proliga 2022 yang Diprediksi Dipertahankan Timnas Voli Indonesia Jelang SEA Games 2021

Lantas apakah target dari pemain libero Samator ini? Berikut JOMBANG UPDATE sudah melansir dari live Instagram Fahreza Rakha.

Target Fahreza Rakha Abhinaya

Pevoli Fahreza Rakha Abhinaya merupakan atlet voli yang menempati posisi libero SBS dengan nomor punggungnya 19.

Pemain asal Jawa Timur ini telah melakukan live Instagram pada Selasa, 15 Maret 2022 malam hari.

Dalam live Instagram tersebut, Fahreza Rakha mendapat pertanyaan dari netizen mengenai target melawan Jakarta BNI 46.

"Target berapa poin nanti lawan BNI (Jakarta BNI 46) mas?" tulis akun @12ezza

Melalui pernyataan tersebut, Fahreza Rakha Abhinaya pun menjawab melalui live Instagramnya.

"Kalau target mah harus menang, biar bisa lolos final," ucap Fahreza Rakha.

Baca Juga: Nasib Surabaya Samator Jika LavAni Kalah Lawan Jakarta Pertamina Pertamax di Final Four Proliga 2022

Baca Juga: Ranking BWF Ganda Putra Jelang All England 2022, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto Merosot?

Target pertandingan melawan Jakarta BNI 46 adalah kemenangan. Karena, penambahan poin di klasemen sementara begitu berarti dan menentukan melaju ke final.

Meski saat ini Surabaya Bhayangkara Samator berada di puncak klasemen sementara final four Proliga 2022.

Namun, setiap pertandingan tentu kemenangan yang diharapkan. Pasalnya tim lainnya juga berlomba siapkan strategi terbaiknya.

Agar mengetahui posisi Surabaya Bhayangkara Samator di klasemen sementara, berikut JOMBANG UPDATE sudah merangkumnya.

Klasemen Sementara - Final Four Proliga 2022

1. Surabaya Bhayangkara Samator

Main: 2
Menang: 2
Kalah: 0
Poin: 5

2. Bogor LavAni

Main: 2
Menang: 1
Kalah: 1
Poin: 4

3. Jakarta Pertamina Pertamax

Main: 1
Menang: 0
Kalah: 1
Poin: 0

4. Jakarta BNI 46

Main: 1
Menang: 0
Kalah: 1
Poin: 0

Demikian target Fahreza Rakha Abhinaya jelang laga Surabaya Bhayangkara Samator vs Jakarta BNI 46 di final four Proliga 2022.***

 

Editor: Apriani Alva


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah