Proliga 2022: Surabaya Bhayangkara Samator vs Bogor LavAni Hari Ini, Rendy Tamamilang Ikut Main?

- 22 Januari 2022, 10:30 WIB
Proliga 2022: Surabaya Bhayangkara Samator vs Bogor LavAni Hari Ini, Rendy Tamamilang Ikut Main?
Proliga 2022: Surabaya Bhayangkara Samator vs Bogor LavAni Hari Ini, Rendy Tamamilang Ikut Main? /Instagram.com/@surabayasamator

JOMBANG UPDATE - Pertandingan bola voli bergengsi Proliga 2022 sudah memasuki pekan ketiga. Akankah Rendy Tamamilang yang jadi ikon Surabaya Bhayangkara Samator akan kembali berlaga?

Pada putaran pertama pekan ketiga Proliga 2022 hari ini, Surabaya Bhayangkara Samator akan bertanding melawan Bogor LavAni.

Absen pada pertandingan sebelumnya, sontak netizen mempertanyakan kehadiran Rendy Tamamilang dalam laga hari ini Sabtu, 22 Januari 2022.

Agar mengetahui informasi kehadiran Rendy Tamamilang membela Surabaya Bhayangkara Samator, berikut JOMBANG UPDATE sudah melansir dari berbagai sumber.

Baca Juga: Live Streaming Proliga 2022 Vidio dan O Channel: Tonton Kudus Sukun Badak vs Palembang Bank Sumsel Babel

Baca Juga: Sujud Syukur Rohadi Mulyo Warnai Kemenangan Kudus Sukun Badak di Proliga 2022 Usai Bantai JPX 3-0

Jadwal pertandingan Surabaya Bhayangkara Samator vs Bogor LavAni diunggah melalui Instagram @surabayasamator.

Dalam unggahan tersebut, netizen mempertanyakan keberadaan Rendy Tamamilang.

"Rendy udah ikut main?" tulis akun @ayure_tno

"Rendy main gak min?" tulis akun @azharilali

Rendy Tamamilang sempat dikabarkan tidak mengikuti pertandingan Surabaya Bhayangkara Samator pada putaran pertama pekan kedua.

Tak ikutnya Rendy Tamamilang bertanding ini disebabkan ibundanya meninggal dunia. Sehingga ia harus pulang kampung untuk beberapa hari.

Kendati demikian, pada pekan ketiga ini Rendy Tamamilang dikabarkan akan ikut bertanding.

Pasalnya pada tanggal 17 Januari 2022, Rendy Tamamilang mengunggah sebuah Instagram story yang menunjukkan ia sedang latihan secara personal.

Baca Juga: Bernasib Sama dengan Lee Zii Jia, Atlet Senior Malaysia Bongkar Kebobrokan BAM

Baca Juga: Ngamuk! Sukun Badak Bantai Pertamina Pertamax Tanpa Balas, Duet Islomjon Sobirov dan Douglas Jadi Sorotan

Hal ini pun diperkuat dengan informasi pelatih Surabaya Bhayangkara Samator, Sigit Ari Widodo.

Sigit menjelaskan bahwa Rendy mulai berlatih dengan rekan-rekannya pada Selasa, 18 Januari 2022.

Bergabungnya kembali sosok Rendy Tamamilang tentu menjadi semangat tersendiri untuk timnya.

Agar tak ketinggalan laga sengit Surabaya Bhayangkara Samator vs Bogor LavAni, berikut link streaming untuk menyaksikan.

>> Link Live Streaming Proliga 2022

Kepastian Rendy Tamamilang akan membela Surabaya Bhayangkara Samator dapat diketahui pada laga sore ini.

Tanpa Rendy Tamamilang di Pekan Kedua, Intip Klasemen Proliga 2022 Surabaya Bhayangkara Samator
Tanpa Rendy Tamamilang di Pekan Kedua, Intip Klasemen Proliga 2022 Surabaya Bhayangkara Samator @surabayasamator

Klasemen Surabaya Bhayangkara Samator di Proliga 2022 Pekan Kedua

Intip klasemen sementara Surabaya Bhayangkara Samator di Proliga 2022 usai Rendy Tamamilang absen di pekan kedua putaran pertama.

Surabaya Bhayangkara Samator bermain satu kali dalam pekan kedua ini, sebelumnya pada pekan pertama bertanding sebanyak 2 kali.

Permainan apik Surabaya Bhayangkara Samator pekan kedua ini tanpa hadirnya Rendy Tamamilang.

Berikut JOMBANG UPDATE merangkum klasemen sementara Surabaya Bhayangkara Samator di Proliga 2022.

Baca Juga: Kembalinya Rendy Tamamilang di Proliga 2022 Masih Jadi Misteri, Ini Strategi Surabaya Samator vs Bogor LavAni

Baca Juga: Sisi Lain Berllian Marsheilla, Atlet Voli Cantik di Proliga 2022 yang Kantongi Penghargaan Miss Volley Vietnam

Proliga 2022 pekan kedua Surabaya Bhayangkara Samator bertanding pada Jumat, 14 Januari 2022.

Pekan kedua ini tanpa hadirnya sosok Rendy Tamamilang disebabkan meninggalnya ibunda tercinta.

Tentu tanpa sosok Rendy dalam permainan Surabaya Bhayangkara Samator kurang lengkap.

Saat itu tim asal Surabaya ini melawan dari klub Jakarta BNI 46.

Hasilnya, Surabaya Bhayangkara Samator saat itu harus mengalami kekalahan dengan skor set 2-3.

Selama Proliga 2022, Surabaya Bhayangkara Samator sudah bermain sebanyak 3 kali pertandingan.

Dua pertandingan tim asuhan Sigit Ari Widodo berhasil menang melawan Palembang Bank Sumsel Babel dan Kudus Sukun Badak.

Kendati demikian, pada pertandingan pekan kedua mengalami kekalahan melawan Jakarta BNI 46.

Baca Juga: Yolla Yuliana Sedih Baca Komen Haters Usai Bandung BJB Tandamata Kalah dari Gresik Petrokimia di Proliga 2022

Baca Juga: Segudang Prestasi Rivan Nurmulki, Tetap Bersinar Meski Absen Bela Surabaya Bhayangkara Samator di Proliga 2022

Sehingga saat ini klasemen sementara Surabaya Bhayangkara Samator menempati posisi kedua dengan skor poin 7.

Posisi pertama ditempati oleh jakarta Pertamina Pertamax usai mengalami kemenangan sebanyak 3 kali dengan total poin 9.

Berikut JOMBANG UPDATE merangkum klasemen sementara Proliga 2022 untuk tim voli putra lengkap dengan aturan poin yang berlaku.

Aturan Poin Proliga 2022

Sebelum menyimak klasemen sementara Proliga 2022, berikut aturan poin yang diterapkan pada turnamen bola voli kasta tertinggi di Indonesia.

  • Menang skor 3-0 atau 3-1 mendapatkan 3 poin dan tim kalah mendapatkan 0 poin.
  • Menang skor 3-2 mendapatkan 2 poin dan tim kalah mendapatkan 1 poin.
  • Tim mengundurkan diri dari pertandingan maka 3 poin untuk tim menang dan 0 poin untuk tim kalah.
  • Jika hasil imbang pada urutan klasemen, aturan peringkat yang berlaku yaitu jumlah total kemenangan  yang dilihat dari jumlah pertandingan menang dan pertandingan kalah.
  • Empat tim teratas pada klasemen akan lolos ke babak final four (semifinal).

Klasemen Sementara Proliga 2022 Voli Putra
(Pertandingan 7-16 Januari 2022)

1. Jakarta Pertamina Pertamax

Main: 3
Menang: 3
Kalah: 0
Poin: 9

Baca Juga: Siti Fadia Tulis Pesan Ini untuk Melati Daeva, Perkuat Kabar Praveen-Melati Dicoret dari Pelatnas?

Baca Juga: Isu PraMel Dicoret dari Pelatnas Makin Kencang, Unggahan Melati Daeva Isyaratkan Masa Depan?

2. Surabaya Bhayangkara Samator

Main: 3
Menang: 2
Kalah: 1
Poin: 7

3. Bogor LavAni

Main: 2
Menang: 1
Kalah:  1
Poin: 3

4. Jakarta BNI 46

Main: 2
Menang: 1
Kalah: 1
Poin: 2

5. Palembang Bank Sumsel Babel

Main: 2
Menang: 0
Kalah: 2
Poin: 0

6. Kudus Sukun Badak

Main: 2
Menang: 0
Kalah: 2
Poin: 0

Itulah klasemen sementara Surabaya Bhayangkara Samator di Proliga 2022 tanpa hadirnya Rendy Tamamilang.***

Editor: Apriani Alva


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah