5 Pemain Voli Putri dengan Bayaran Termahal di Dunia, Ada yang Mencapai Rp28 Miliar

- 18 Januari 2022, 19:40 WIB
5 Pemain Voli Putri dengan Bayaran Termahal di Dunia, Ada yang Mencapai Rp28 Miliar
5 Pemain Voli Putri dengan Bayaran Termahal di Dunia, Ada yang Mencapai Rp28 Miliar /instagram /@zhuting2_5

JOMBANG UPDATE - Simak informasi mengenai pemain voli putri yang memiliki bayaran termahal di dunia, bahkan ada yang mencapai Rp28 miliar per tahun.

Olahraga voli memang tidak sepopuler sepakbola, akan tetapi olahraga ini memiliki sejumlah pemain putri dengan bayaran termahal di dunia setiap tahunnya.

Setiap tahunnya selalu ada nama-nama baru untuk pemain voli termahal di dunia.

Tercatat pada 2029, pemain voli asal China Zhu Ting menjadi pemain voli putri termahal di dunia dengan bayaran Rp28 miliar per musim.

Baca Juga: Profil Wilda Siti Nurfadhilah, Atlet Voli Cantik yang Perkuat Bandung BJB Tandamata di Proliga 2022

Baca Juga: Rivan Nurmulki Absen Proliga 2022 karena Klub Jepang, Harapan Bela Surabaya Bhayangkara Samator di Putaran 2

Tak hanua Zhu Ting, sejumlah pemain voli putri juga mendapat bayaran termahal di dunia dengan besaran miliaran rupiah.

Berikut ini JOMBANG UPDATE rangkum lima pemain voli putri dengan bayaran termahal di dunia dari berbagai sumber:

1. Zhu Ting

Saat mendukung klub Turki VakifBank, Zhu Ting menjadi pemain voli putri termahal di dunia dengan bayaran 1,5 juta poundsterling atau setara Rp28 miliar setahun.

Saat Olimpiade Tokyo 2021, Zhu Ting turut kembali membela negara asalnya setelah membantu VakıfBank mempertahankan gelar mereka.

2. Ekaterina Gemova

Katerina Gemova adalah pemain voli putti asal Rusia yang memiliki penghasilan Rp18 miliar pertahun.

Katerina adalah sosok yang mempertahankan Rusia tetap berada peringkat teratas voli dunia. Tak heran jika ia menjadi salah satu pemain voli putri dengan bayaran termahal di dunia.

3. Sheila Castro

Pemain asal Brazil Sheila Castro menempati posisi ketiga pemain voli putri dengan bayaran termahal di dunia yang berpenghasilan Rp11 miliar per tahun.

Selain bergaji fantastis, Sheila Castro adalah salah satu pemain voli tersukses di dunia.

Selama kariernya, Sheila telah mengumpulkan 17 penghargaan individu dan sukses membawa timnas voli putri Brazil merajai dunia voli.

Baca Juga: Jelang Proliga 2022 Putaran Pertama Pekan Ketiga, Okky Damar Saputra Masuk Kudus Sukun Badak?

Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 Selasa, 18 Januari 2022: Ada Borneo FC vs Persib hingga Bhayangkara FC vs Persebaya

4. Logan Meile Lei Tom

Logan Meile Lei Tom adalah pemain voli termuda di Amerika Serikat. Meski tergolong pemain baru, namun Logan telah meraih banyak kesuksesan.

Itu sebabnya ia menjadi pemain voli putri termahal di dunia dengan bayaran Rp1 miliar per tahun.

5. Jordan Larson

Sama seperti Logan, Larson adalah pemain voli asal Amerika Serikat. Ia memiliki penghasilan sebesar Rp1 miliar per tahun dari kerja kerasnya di klub Turki Eczacıbaşı VitrA.

Itulah tadi deretan pemain voli putri dengan bayaran termahal di dunia, bahkan ada yang menjadi Rp28 miliar.

Editor: Vonny Aprilia Puspita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah